Sabtu, 14 September 2024

Kelurahan Kampung Dalam Siak Darurat Narkoba 

Dua Pekan, Enam Pemuda Ditangkap

SIAK (RIAUPOS.CO) – Dua pemuda PI (24) dan MM (20) ditangkap Satres Narkoba Polres Siak di Jalan Sultan Ismail, Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Siak, Jumat (19/7) lalu dengan barang bukti  9,64 gram sabu.

Sementara sebelumnya, empat pelaku penyalahgunaan narkoba ditangkap di dalam kamar berbeda di salah satu hotel di Jalan Datuk Bendahara, Kelurahan Kampung Dalam, Kota Siak. Keempatnya dibekuk, Jumat (5/7) petang.

Dikatakan Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi melalui Kasat Res Narkoba Polres Siak AKP Riza Effyandi belum bisa memastikan apakah mereka satu jaringan atau tidak.

Saat diinterogasi, jaringan mereka terputus, sehingga perlu waktu untuk mengungkap apakah keenamnya satu jaringan atau bukan. “Mereka memang kami tangkap di Kelurahan Kampung Dalam dan kelurahan ini menjadi atensi kami,” katanya.

- Advertisement -
Baca Juga:  Tumbuhkan Etika dan Rasa Empati lewat Dongeng

Kasat mengajak perangkat kelurahan dan tokoh masyarakat untuk lebih peduli, sebab narkoba semakin meresahkan.

Paket narkoba PI dan MM termasuk paket besar dan jumlahnya ada 11 paket, terdiri dari 4 paket besar dan 7 paket kecil.

- Advertisement -

Pengungkapan peredaran narkoba ini, atas informasi masyarakat. Tim turun ke Jalan Sultan Islamil, lalu dilakukan pengintaian. Sekitar pukul 15.00 WIB, keduanya dibekuk di salah satu rumah.

Pengakuan keduanya, barang haram itu didapat dari seseorang yang kini masuk ke dalam daftar pencarian orang (DPO).

Lurah Kampung Dalam Roma Della akan melakukan sosialisasi dalam mencegah terjadinya peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

“Kami berharap dapat bersinergi dengan kepolisian, sehingga apa yang menjadi target bersama, Siak terbebas dari narkoba dapat terealisasi,” katanya.

Baca Juga:  BNN Tangkap Tiga Jaringan Pengedar Narkoba

Dia juga tak henti mengingatkan orang tua untuk peduli terhadap anak-anaknya, sehingga terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan tindak pidana lainnya.(gem)

Laporan MONANG LUBIS, Siak

SIAK (RIAUPOS.CO) – Dua pemuda PI (24) dan MM (20) ditangkap Satres Narkoba Polres Siak di Jalan Sultan Ismail, Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Siak, Jumat (19/7) lalu dengan barang bukti  9,64 gram sabu.

Sementara sebelumnya, empat pelaku penyalahgunaan narkoba ditangkap di dalam kamar berbeda di salah satu hotel di Jalan Datuk Bendahara, Kelurahan Kampung Dalam, Kota Siak. Keempatnya dibekuk, Jumat (5/7) petang.

Dikatakan Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi melalui Kasat Res Narkoba Polres Siak AKP Riza Effyandi belum bisa memastikan apakah mereka satu jaringan atau tidak.

Saat diinterogasi, jaringan mereka terputus, sehingga perlu waktu untuk mengungkap apakah keenamnya satu jaringan atau bukan. “Mereka memang kami tangkap di Kelurahan Kampung Dalam dan kelurahan ini menjadi atensi kami,” katanya.

Baca Juga:  Simpan Ganja Kering, Dua Pedagang Ditangkap

Kasat mengajak perangkat kelurahan dan tokoh masyarakat untuk lebih peduli, sebab narkoba semakin meresahkan.

Paket narkoba PI dan MM termasuk paket besar dan jumlahnya ada 11 paket, terdiri dari 4 paket besar dan 7 paket kecil.

Pengungkapan peredaran narkoba ini, atas informasi masyarakat. Tim turun ke Jalan Sultan Islamil, lalu dilakukan pengintaian. Sekitar pukul 15.00 WIB, keduanya dibekuk di salah satu rumah.

Pengakuan keduanya, barang haram itu didapat dari seseorang yang kini masuk ke dalam daftar pencarian orang (DPO).

Lurah Kampung Dalam Roma Della akan melakukan sosialisasi dalam mencegah terjadinya peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

“Kami berharap dapat bersinergi dengan kepolisian, sehingga apa yang menjadi target bersama, Siak terbebas dari narkoba dapat terealisasi,” katanya.

Baca Juga:  DPMPTSP Siak Raih Penghargaan P4 Terbaik Se-Indonesia

Dia juga tak henti mengingatkan orang tua untuk peduli terhadap anak-anaknya, sehingga terhindar dari penyalahgunaan narkoba dan tindak pidana lainnya.(gem)

Laporan MONANG LUBIS, Siak

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari