30.2 C
Pekanbaru
Rabu, 2 April 2025
spot_img

Balap Liar Kembali Marak di Pangkalankerinci

PANGKALANKERINCI (RIAUPOS.CO) – Masyarakat Kecamatan Pangkalankerinci meminta personel polres segera menertibkan aksi balapan liar yang biasa digelar sejumlah remaja di kompleks perkantoran Bakti Praja Pangkalankerinci.

Pasalnya, selain meresahkan akibat bunyi bunyi knalpot yang memekakkan telinga sehingga mengganggu istirahat warga, balapan liar yang biasa digelar di malam hari itu juga dinilai mengganggu ketertiban umum dan berpotensi menimbulkan kecelakaan lalu lintas.

“Senin (22/7) malam lalu saya hampir jatuh akibat terkejut karena diserempet sama anak-anak balapan liar di Jalan Sultan Syarif Hasim tepatnya di komplek perkantoran Bakti Praja Pangkalankerinci. Banyak warga takut keluar tengah malam kalau ada balapan liar seperti itu. Hal ini sudah sangat kelewatan, sehingga kita minta polisi agar dapat segera bertindak,” terang Roni, warga Pangkalankerinci, Selasa (23/7).

Baca Juga:  Malam Ramadan, Polisi Antisipasi Balap Liar

Dikatakannya, aksi balapan liar yang kembali muncul dilakukan sekelompok pengendara kendaraan sepeda motor yang didominasi para remaja di kota ini, biasanya pada tengah malam saat arus lalu lintas mulai sepi di sejumlah ruas jalan raya sepanjang Jalan Sultan Syarif Hasim kawasan perkantoran Bakti Praja.

Sedangkan puncaknya pada hari libur atau tepatnya pada malam minggu. Para remaja berkumpul di sepanjang jalan tersebut.

Habli (27) salah seorang warga Pangkalankerinci mengatakan, selain menggelar aksi kebut-kebutan di jalan raya, aksi tersebut juga dijadikan sebagai ajang melakukan perjudian dengan menggunakan taruhan uang. Dan selain mencari uang, aksi ini juga digelar untuk membawa gengsi nama bengkel dan tempat nongkrong para remaja yang rata-rata masih berstatus pelajar di kota Pangkalankerinci.

Baca Juga:  147 Polisi Dikerahkan untuk Cegah Balap Liar

Menanggapi hal tersebut, Kapolres Pelalawan AKBP Afrizal Asri SIK melalui Kasi Humas AKP Edy Harianto mengatakan, pihaknya akan segera melakukan penertiban.

“Polres Pelalawan melalui tim Satlantas terus melakukan razia dan patroli rutin, dan tidak ditemukan aksi balapan liar. Kemungkinan aksi ini dilakukan saat petugas tidak berada di lokasi lagi. Untuk itu, maka kita akan terus menggelar razia rutin setiap malamnya. Dan kami juga mengimbau agar masyarakat dapat memberi laporan jika melihat aksi balapan tersebut tetap berlangsung untuk segera ditertibkan,” tutupnya.(amn)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Genangan Tak Surut, Warga Keluhkan Kerusakan Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton

Selama dua bulan terakhir, Jalan Lintas Siak-Tanjung Buton di perbatasan Kampung Dosan, Kecamatan Pusako, dengan Mengkapan, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, masih tergenang air.

Hujan Ringan hingga Sedang Diprediksi Guyur Riau Saat Malam Takbiran

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru memprediksi hujan ringan hingga sedang akan mengguyur sejumlah wilayah di Riau pada malam Takbiran Idulfitri 1446 H, yang jatuh pada Ahad (30/3/2025).

Bandara SSK II Pekanbaru Buka Rute Baru ke Padang dan Rengat, Mudahkan Akses Mudik

Penerbangan perdana rute Pekanbaru-Padang dilaksanakan pada Rabu, 26 Maret 2025, pukul 07:00 WIB dan dihadiri oleh sejumlah pejabat, termasuk Radityo Ari Purwoko, General Manager Bandara SSK II, Roni Rakhmat SSTP MSi

Gubernur Riau Abdul Wahid Gelar Open House Idulfitri, Ajak Masyarakat Jalin Silaturahmi

Gubernur Riau, Abdul Wahid, menjelaskan bahwa open house ini terbuka bagi semua kalangan tanpa ada pembatasan. Masyarakat umum dipersilakan untuk hadir dan berinteraksi langsung dengan dirinya, Wakil Gubernur, kepala OPD, serta warga lainnya.