UJUNGBATU (RIAUPOS.CO) – Di tengah keperluan akan pelayanan kesehatan (Yankes) berkualitas di wilayah Rokan Hulu, Rumah Sakit Awal Bros Ujungbatu telah menjadi pilihan bagi banyak warga. Dengan kehadiran dokter-dokter spesialis terkemuka dan penunjang medis terbaik, RS Awal Bros Ujungbatu terus mengukir prestasi sebagai penyedia layanan kesehatan terdepan.
Direktur RS Awal Bros Ujungbatu dr Ditte Amelia Miranda mengatakan, pihaknya memiliki komitmen untuk menyediakan pelayanan berkualitas dan menyeluruh kepada masyarakat, serta berinovasi demi memenuhi kebutuhan medis yang terus berkembang. ‘’Kami juga memiliki banyak dokter spesialis termasuk satu-satunya spesialis orthopedi dr Agus Salim Lubis SpOT, dokter spesialis urologi, dr Andrey Satria Julian SpU, spesialis bidang Orthopedi dan traumatology dr Denta Aditya Episana MKK SpOK,’’ tuturnya.
Tidak hanya itu, dr Ditte melanjutkan bahwa RS Awal Bros Ujungbatu juga memiliki satu-satunya dokter spesialis obstetri dan ginekologi perempuan di Rokan Hulu, yaitu dr Ninong Ade Putri SpOG. Menurut Ditte, dengan kehadiran dr Ninong, dapat memberikan kenyamanan ekstra bagi pasien perempuan dalam menjalani perawatan kesehatan mereka.
Tak hanya diperkuat dengan tenaga medis yang handal, RS Awal Bros Ujung Batu juga menghadirkan penunjang medis terbaik, yaitu CT-scan, satu-satunya di Kabupaten Rokan Hulu. ‘’Dengan fasilitas ini, diagnosis penyakit menjadi lebih cepat dan akurat, sehingga pasien dapat segera mendapatkan perawatan yang tepat,’’ jelas dr Ditte.
RS Awal Bros Ujung Batu juga peduli terhadap kesejahteraan masyarakat sekitar. Melalui Corporate Social Responsibility (CSR), RS ini telah memberikan dukungan kepada 1.630 orang pekerja BPU di Rokan Hulu selama 6 bulan. Langkah ini menunjukkan komitmen RS Awal Bros Ujungbatu dalam memberikan dampak positif bagi komunitas sekitar. ‘’Kami juga peduli terhadap para pekerja. Oleh karena itu, kita memberikan dukungan kepada mereka agar mereka memiliki perlindungan jaminan sosial,’’ ujar dr Ditte.
Dengan semua pencapaian dan komitmennya, Rumah Sakit Awal Bros Ujungbatu tidak hanya menjadi penyedia layanan kesehatan, tetapi juga menjadi mitra dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat Kabupaten Rokan Hulu.(esi)