PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – (RP) – Hujan masih diprediksi akan terjadi di Kota Pekanbaru. Hal ini membuat Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap cuaca ekstrem yang akan terjadi.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra, berdasarkan informasi yang dikeluarkan oleh BMKG Pekanbaru hujan deras masih akan mengguyur Kota Pekanbaru sehingga dapat mengakibatkan sejumlah ruas jalan tergenang. Ia minta masyarakat untuk lebih waspada terhadap kondisi cuaca Kota Pekanbaru yang akan sering mengalami pancaroba.
- Advertisement -
Meksipun begitu, hingga saat ini BPBD Pekanbaru masih belum menerima laporan perihal adanya permukiman yang terendam banjir. Namun ia tidak menampik terkait jalan yang tergenang banjir.
”Kalau permukiman banjir belum ada info, tapi kita tetap siaga,” ulasnya.
- Advertisement -
Zarman menyebut cuaca ekstrem masih berlangsung pada bulan ini. Ia mengatakan cuaca panas bisa tiba-tiba berganti jadi hujan.
Ia menambahkan bahwa masyarakat harus tetap waspada. Kondisi ini masih berlangsung hingga akhir April 2024 ini. ”Masih ada hujan pada bulan ini, lain halnya bulan lalu kondisinya kemarau dan panas,” katanya.(ayi)
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – (RP) – Hujan masih diprediksi akan terjadi di Kota Pekanbaru. Hal ini membuat Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) mengimbau masyarakat untuk selalu waspada terhadap cuaca ekstrem yang akan terjadi.
Menurut Kepala Pelaksana BPBD Kota Pekanbaru Zarman Candra, berdasarkan informasi yang dikeluarkan oleh BMKG Pekanbaru hujan deras masih akan mengguyur Kota Pekanbaru sehingga dapat mengakibatkan sejumlah ruas jalan tergenang. Ia minta masyarakat untuk lebih waspada terhadap kondisi cuaca Kota Pekanbaru yang akan sering mengalami pancaroba.
Meksipun begitu, hingga saat ini BPBD Pekanbaru masih belum menerima laporan perihal adanya permukiman yang terendam banjir. Namun ia tidak menampik terkait jalan yang tergenang banjir.
”Kalau permukiman banjir belum ada info, tapi kita tetap siaga,” ulasnya.
Zarman menyebut cuaca ekstrem masih berlangsung pada bulan ini. Ia mengatakan cuaca panas bisa tiba-tiba berganti jadi hujan.
Ia menambahkan bahwa masyarakat harus tetap waspada. Kondisi ini masih berlangsung hingga akhir April 2024 ini. ”Masih ada hujan pada bulan ini, lain halnya bulan lalu kondisinya kemarau dan panas,” katanya.(ayi)