Pekanbaru Xchange Gelar Warrior Run for Fun

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Halla Mohana (Halla Mohana) yang merupakan anak usaha dari PT Tiara Marga Trakindo, dan PT Mahadana Dasha Utama (MahaDasha) sebagai pengelola Mal Pekanbaru Xchange menggelar kompetisi lari Warrior Run For Fun.

Warrior Run For Fun digagas Mal Pekanbaru Xchange wujud komitmen perusahaan memberikan kontribusi positif yang bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan itu juga upaya membangun brand awareness Mal Pekanbaru Xchange di mata warga Pekanbaru.

- Advertisement -

General Manager Mal Pekanbaru Xchange Dewi Viranty mengatakan, kegiatan diselenggarakan tersebut diikuti beragam komunitas dari berbagai kalangan dan berbagai daerah.

Event yang jadi genda tahunan ini tentunya, kata Dewi bukan hanya untuk lomba lari saja, melainkan untuk bersenang-senang menikmati Kota Pekanbaru dengan rute yang berbeda. ‘’Dengan begitu, panitia mampu menjaring 750 peserta di kedua kategori lari. Yaitu lari 5 km dan 10 km,’’ jelas Dewi Viranty, Senin (4/3).

- Advertisement -

Dikatakannya, tahun ini acara Warrior Run For Fun 2024 turut didukung oleh sejumlah sponsor seperti FOX Hotel Pekanbaru, CSULfinance, Therapedic, RS Sansani Pekanbaru, RS Awal Bros Pekanbaru, Kalbe Hydrococo dan Fatigon. Kemudian didukung Frisian Flag, Green SmoothieS Factory, Secure Parking, Fruit City Indonesia, PT Bantu-Bantu Selaras dan Biznet.

Selain berlari, kata Dewi, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan Mal Pekanbaru Xchange kepada khalayak ramai. Ditambah peserta yang mengikuti kegiatan ini bukan hanya berasal dari Riau melainkan terdapat peserta yang berasal dari luar Riau.

‘’Kegiatan ini lebih mengangkat fun run-nya jadi bukan hanya sekadar berlomba saja, tapi juga ajang keseruan yang di dalamnya diisi dengan kegiatan menjelajah sejumlah objek wisata di Kota Pekanbaru. Karena para peserta harus menaiki dua jembatan jadi icon di Pekanbaru yaitu Jembatan Siak I dan III,’’ jelasnya.(ayi)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – PT Halla Mohana (Halla Mohana) yang merupakan anak usaha dari PT Tiara Marga Trakindo, dan PT Mahadana Dasha Utama (MahaDasha) sebagai pengelola Mal Pekanbaru Xchange menggelar kompetisi lari Warrior Run For Fun.

Warrior Run For Fun digagas Mal Pekanbaru Xchange wujud komitmen perusahaan memberikan kontribusi positif yang bermanfaat bagi masyarakat. Kegiatan itu juga upaya membangun brand awareness Mal Pekanbaru Xchange di mata warga Pekanbaru.

General Manager Mal Pekanbaru Xchange Dewi Viranty mengatakan, kegiatan diselenggarakan tersebut diikuti beragam komunitas dari berbagai kalangan dan berbagai daerah.

Event yang jadi genda tahunan ini tentunya, kata Dewi bukan hanya untuk lomba lari saja, melainkan untuk bersenang-senang menikmati Kota Pekanbaru dengan rute yang berbeda. ‘’Dengan begitu, panitia mampu menjaring 750 peserta di kedua kategori lari. Yaitu lari 5 km dan 10 km,’’ jelas Dewi Viranty, Senin (4/3).

Dikatakannya, tahun ini acara Warrior Run For Fun 2024 turut didukung oleh sejumlah sponsor seperti FOX Hotel Pekanbaru, CSULfinance, Therapedic, RS Sansani Pekanbaru, RS Awal Bros Pekanbaru, Kalbe Hydrococo dan Fatigon. Kemudian didukung Frisian Flag, Green SmoothieS Factory, Secure Parking, Fruit City Indonesia, PT Bantu-Bantu Selaras dan Biznet.

Selain berlari, kata Dewi, kegiatan ini juga bertujuan untuk memperkenalkan Mal Pekanbaru Xchange kepada khalayak ramai. Ditambah peserta yang mengikuti kegiatan ini bukan hanya berasal dari Riau melainkan terdapat peserta yang berasal dari luar Riau.

‘’Kegiatan ini lebih mengangkat fun run-nya jadi bukan hanya sekadar berlomba saja, tapi juga ajang keseruan yang di dalamnya diisi dengan kegiatan menjelajah sejumlah objek wisata di Kota Pekanbaru. Karena para peserta harus menaiki dua jembatan jadi icon di Pekanbaru yaitu Jembatan Siak I dan III,’’ jelasnya.(ayi)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya