Sabtu, 23 November 2024
spot_img

STIE Bangkinang Wisuda 128 Sarjana dan Magister

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pelaksanaan sidang senat terbuka wisuda sarjana angkatan  XVIII dan Magister Manajemen Angkatan I serta Dies Natalis XXII Akademik 2021/2022 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bangkinang (STIE) sukses digelar di Gedung Co Ex Pekanbaru, Rabu (29/12/2021).

Pada kesempatan tersebut, selain pihak STIE, turut hadir Bupati Kampar yang diwakili Kepala  Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar Ir Nurhasani MM, turut hadir juga anggota DPR RI Syahrul Aidi Ma’zat Lc.

Dalam kesempatan itu, di hadapan ratusan wisudawan STIE Bangkinang, Nurhasani  berharap para jebolan STIE Bangkinang dapat berpartisipasi dan berkontribusi dalam memajukan pendidikan serta membangun Kabupaten Kampar lebih baik.

“Semoga STIE Bangkinang semakin berkembang, berprestasi, dan dapat meningkatkan mutu pendidikan, sehingga dapat terus memberikan kontribusi dalam bentuk sumbangsih ide, pemikiran bagi Kabupaten Kampar, serta dapat mengabdikan dibagi masyarakat yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, STIE juga sudah banyak melahirkan lulusan terbaik yang sudah menempati posisi posisi strategis di berbagai institusi,” kata Kadis Perpustakan ini.

Baca Juga:  Arya Sinulingga Berharap UMKM Binaan Rumah BUMN Tembus Pasar Online

Beliau juga memberikan semangat dan motivasi kepada wisudawan.

“Jangan cepat puas dengan apa yang saudara raih saat ini. Terus belajar dan belajar, semoga ilmu yang saudara miliki menjadi pondasi bagi saudara untuk memajukan dan membangun Kabupaten Kampar nanti,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua STIE Bangkinang Drs H Zurher MSi menyampaikan  STIE Bangkinang mewisudakan 128  mahasiswa, 33 orang merupakan lulusan tahun pertama Magister Manajemen( S2 ) dan 95 orang Sarjana ( S1 ) dari berbagai jurusan.

Kepada wisudawan, Zulher berharap agar dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat selama berada di bangku kuliah.

“Ilmu, keahlian dan pengalaman akademik yang telah didapatkan di Kampus STIE  semoga dapat saudara aplikasikan di dunia pekerjaan nanti, dan sekali lagi selamat  selamat atas wisudanya dan semoga sukses selalu,” tutupnya.

Baca Juga:  Gandeng Ikadi, Lapas Bangkinang Maksimalkan Asimilasi Warga Binaan

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Erwan Sani

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pelaksanaan sidang senat terbuka wisuda sarjana angkatan  XVIII dan Magister Manajemen Angkatan I serta Dies Natalis XXII Akademik 2021/2022 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Bangkinang (STIE) sukses digelar di Gedung Co Ex Pekanbaru, Rabu (29/12/2021).

Pada kesempatan tersebut, selain pihak STIE, turut hadir Bupati Kampar yang diwakili Kepala  Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kampar Ir Nurhasani MM, turut hadir juga anggota DPR RI Syahrul Aidi Ma’zat Lc.

- Advertisement -

Dalam kesempatan itu, di hadapan ratusan wisudawan STIE Bangkinang, Nurhasani  berharap para jebolan STIE Bangkinang dapat berpartisipasi dan berkontribusi dalam memajukan pendidikan serta membangun Kabupaten Kampar lebih baik.

“Semoga STIE Bangkinang semakin berkembang, berprestasi, dan dapat meningkatkan mutu pendidikan, sehingga dapat terus memberikan kontribusi dalam bentuk sumbangsih ide, pemikiran bagi Kabupaten Kampar, serta dapat mengabdikan dibagi masyarakat yang dapat memberikan manfaat bagi masyarakat, STIE juga sudah banyak melahirkan lulusan terbaik yang sudah menempati posisi posisi strategis di berbagai institusi,” kata Kadis Perpustakan ini.

- Advertisement -
Baca Juga:  Gandeng Ikadi, Lapas Bangkinang Maksimalkan Asimilasi Warga Binaan

Beliau juga memberikan semangat dan motivasi kepada wisudawan.

“Jangan cepat puas dengan apa yang saudara raih saat ini. Terus belajar dan belajar, semoga ilmu yang saudara miliki menjadi pondasi bagi saudara untuk memajukan dan membangun Kabupaten Kampar nanti,” ujarnya.

Sementara itu, Ketua STIE Bangkinang Drs H Zurher MSi menyampaikan  STIE Bangkinang mewisudakan 128  mahasiswa, 33 orang merupakan lulusan tahun pertama Magister Manajemen( S2 ) dan 95 orang Sarjana ( S1 ) dari berbagai jurusan.

Kepada wisudawan, Zulher berharap agar dapat mengaplikasikan ilmu yang didapat selama berada di bangku kuliah.

“Ilmu, keahlian dan pengalaman akademik yang telah didapatkan di Kampus STIE  semoga dapat saudara aplikasikan di dunia pekerjaan nanti, dan sekali lagi selamat  selamat atas wisudanya dan semoga sukses selalu,” tutupnya.

Baca Juga:  Lima Pekerja Sawmill Ditangkap, Pemilik DPO

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Erwan Sani

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari