PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Dalam upaya membangun kompetensi guru profesional, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Riau (Unri) mengadakan gelar karya bagi para calon guru yang tergabung dalam Program Profesi Guru (PPG) gelombang 1 semester 2 tahun 2024, Senin (30/9) lalu di kampus Unri Rumbai, bertemakan ’’Projek Kepemimpinan sebagai Wadah Membangun Guru Profesional’’.
Koordinator Program Profesi Guru, Dr Elfis Suanto MSi menyampaikan, kegiatan ini diikuti oleh empat bidang studi yakni Pendidikan Guru Sekolah Dasar (PGSD) dengan 147 mahasiswa, Bahasa Indonesia dengan 21 mahasiswa, Matematika dengan 40 mahasiswa, dan Pendidikan Jasmani dengan 22 mahasiswa. Total ada 23 stan yang dipamerkan. Setiap kelompok terdiri atas 8 hingga 12 mahasiswa.
‘’Terdapat 23 dosen penguji dan 20 guru pamong yang bertugas sebagai tim penguji karya mahasiswa,’’ ujarnya, Selasa (15/10).
Acara ini secara resmi dibuka oleh Dekan FKIP Prof Dr Jimmi Copriady MSi. Dalam sambutannya, Jimmi menekankan, pentingnya kegiatan ini untuk melatih berbagai kompetensi guru, baik pedagogik, profesional, kepribadian maupun sosial.
‘’Karya yang dipresentasikan bukan hanya akan dilihat dari hasil akhirnya, tetapi juga dari proses pengembangan ide hingga pelaksanaan. Semoga para calon guru dapat memperoleh pengalaman yang berharga dari kegiatan ini,’’ ujar Prof Jimmi.
Kemudian dilanjutkan dengan presentasi produk di setiap stan. Tim penguji, yang terdiri dari dosen dan guru pamong, melakukan penilaian secara langsung di bawah pemantauan Dekan FKIP Unri. Melalui kegiatan ini, diharapkan para calon guru mampu mengembangkan keterampilan kepemimpinan, inovasi, dan profesionalisme yang menjadi bekal penting dalam menghadapi dunia pendidikan di masa depan.
Karya-karya yang dipresentasikan tidak hanya memperlihatkan kreativitas dan dedikasi, tetapi juga memperkuat kepercayaan bahwa generasi calon guru ini akan mampu memberikan kontribusi positif bagi kemajuan pendidikan di Indonesia.(nto/c)