Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Gerbang Tol Sei Pinang-Bangkinang Sudah Selesai, Tinggal Tunggu Uji Kelaikan

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) –  Gerbang (Gate) Tol Sungai Pinang-Bangkinang dijadwalkan bisa difungsikan untuk mudik Idulfiri 1443/2022 H. Kepastian akan operasional tol tersebut, menunggu uji kelaikan dari Kementerian PUPR melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Project Director Tol Pekanbaru-Bangkinang PT Hutama Karya (Persero) Bambang Eko didampingi Engineering Manager Tol Pekanbaru–Bangkinang Muhammad Razi mengatakan, pihak Hutama Karya (HK) telah menyiapkan semuanya. Sehingga jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang bisa dimanfaatkan bagi masyarakat yang ingin mudik.

‘’Jalan tol Gate Sei Pinang-Bangkinang sudah selesai dan tinggal finishing sembari melengkapi mana yang dirasa kurang,’’ jelas Bambang Eko, Selasa (19/4/2022)

Bambang Eko juga menjelaskan, untuk Gerbang Sei Pinang-Bangkinang sepanjang 31 km telah selesai dikerjakan. Namun untuk memfungsikannya, itu kewenangan dari pemerintah melalui Kementerian PUPR RI. Direncanakan pada Rabu (20/4/2022) besok, pihak Kementerian PUPR melalui BPJT melakukan kunjungan untuk memberikan penilaian terhadap kelaikan jalan tol tersebut. Pemerintah akan merilis hasil penilaiannya tersebut kepada masyarakat.

Baca Juga:  Bupati Kampar Lantik 4 Pejabat Tinggi Pratama

Melalui media Bambang Eko juga mengatakan, jika jalan tol tersebut sudah dapat dimanfaatkan nanti, maka masyarakat diimbau untuk selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu serta ketentuan yang suah dibuat oleh pihak jalan tol.

‘’Masyarakat diharapkan tidak melanggar ketentuan yang telah dibuat,’’ ungkap Bambang Eko.

Adapun Tol Pekanbaru-Bangkinang merupakan bagian tol Pekanbaru-Padang, tepatnya seksi VI sepanjang 40 km. Tol Pekanbaru-Bangkinang memiliki 6 jembatan dan 2 rest area. Jarak dari Pekanbaru-Bangkinang jika melewati jalan nasional sekitar 58,8 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam. Sedangkan jarak tempuh Tol Pekanbaru-Bangkinang 30 sampai 45 menit. Tol Pekanbaru-Bangkinang berada di jalan bypass Pekanbaru-Bangkinang depan RM Pak Abbas tembusnya di Jembatan Kuok.

Baca Juga:  Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Ungkap Sukarela

Sementara itu seluruh ruas Tol Pekanbaru-Padang terdiri dari 6 (enam) seksi. Yaitu Seksi I Padang-Sicincin (36,15 km), Seksi II Sicincin-Bukittinggi (38 km), Seksi III Bukittinggi-Payakumbuh (34 km), Seksi IV Payakumbuh-Pangkalan (58 km), Seksi V Pangkalan-Bangkinang (56 km) dan Seksi VI Bangkinang-Pekanbaru (40 km).

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Edwar Yaman

 

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) –  Gerbang (Gate) Tol Sungai Pinang-Bangkinang dijadwalkan bisa difungsikan untuk mudik Idulfiri 1443/2022 H. Kepastian akan operasional tol tersebut, menunggu uji kelaikan dari Kementerian PUPR melalui Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT).

Project Director Tol Pekanbaru-Bangkinang PT Hutama Karya (Persero) Bambang Eko didampingi Engineering Manager Tol Pekanbaru–Bangkinang Muhammad Razi mengatakan, pihak Hutama Karya (HK) telah menyiapkan semuanya. Sehingga jalan Tol Pekanbaru-Bangkinang bisa dimanfaatkan bagi masyarakat yang ingin mudik.

- Advertisement -

‘’Jalan tol Gate Sei Pinang-Bangkinang sudah selesai dan tinggal finishing sembari melengkapi mana yang dirasa kurang,’’ jelas Bambang Eko, Selasa (19/4/2022)

Bambang Eko juga menjelaskan, untuk Gerbang Sei Pinang-Bangkinang sepanjang 31 km telah selesai dikerjakan. Namun untuk memfungsikannya, itu kewenangan dari pemerintah melalui Kementerian PUPR RI. Direncanakan pada Rabu (20/4/2022) besok, pihak Kementerian PUPR melalui BPJT melakukan kunjungan untuk memberikan penilaian terhadap kelaikan jalan tol tersebut. Pemerintah akan merilis hasil penilaiannya tersebut kepada masyarakat.

- Advertisement -
Baca Juga:  Bupati Kampar Lantik 4 Pejabat Tinggi Pratama

Melalui media Bambang Eko juga mengatakan, jika jalan tol tersebut sudah dapat dimanfaatkan nanti, maka masyarakat diimbau untuk selalu berhati-hati dan mematuhi rambu-rambu serta ketentuan yang suah dibuat oleh pihak jalan tol.

‘’Masyarakat diharapkan tidak melanggar ketentuan yang telah dibuat,’’ ungkap Bambang Eko.

Adapun Tol Pekanbaru-Bangkinang merupakan bagian tol Pekanbaru-Padang, tepatnya seksi VI sepanjang 40 km. Tol Pekanbaru-Bangkinang memiliki 6 jembatan dan 2 rest area. Jarak dari Pekanbaru-Bangkinang jika melewati jalan nasional sekitar 58,8 km dengan waktu tempuh sekitar 1 jam. Sedangkan jarak tempuh Tol Pekanbaru-Bangkinang 30 sampai 45 menit. Tol Pekanbaru-Bangkinang berada di jalan bypass Pekanbaru-Bangkinang depan RM Pak Abbas tembusnya di Jembatan Kuok.

Baca Juga:  Imbau Wajib Pajak Manfaatkan Program Ungkap Sukarela

Sementara itu seluruh ruas Tol Pekanbaru-Padang terdiri dari 6 (enam) seksi. Yaitu Seksi I Padang-Sicincin (36,15 km), Seksi II Sicincin-Bukittinggi (38 km), Seksi III Bukittinggi-Payakumbuh (34 km), Seksi IV Payakumbuh-Pangkalan (58 km), Seksi V Pangkalan-Bangkinang (56 km) dan Seksi VI Bangkinang-Pekanbaru (40 km).

Laporan: Kamaruddin (Bangkinang)

Editor: Edwar Yaman

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari