(RIAUPOS.CO) — Pustaka Wilayah (Puswil) Soeman HS yang berada di Jalan Sudirman Pekanbaru, banyak dimanfaatkan oleh masyarakat untuk mencari informasi melalui buku-buku yang berada di sana juga melalui fasilitas yang telah disediakan.
Kendati demikian, tak sedikit pula pengunjung yang memanfaatkan keberadaan pustaka tersebut untuk melakukan hal-hal yang negatif.
Hal ini diungkapkan oleh Kasi Perpustakaan Soeman HS, Ira. Ia menuturkan kerap mendapati pengunjung yang berdua-duan dan bermesraan di tempat yang tidak seharusnya dan mengganggu pengunjung lain.
“Kan kami selalu awasi ya, baik secara langsung mau pun melalui CCTV, ada yang berdua-duan, mesra-mesraan, tangannya ke mana-mana, banyak tu di lorong-lorong,” kata Ira.
Untuk itu, pihak perpustakaan semakin memperketat pengawasan melalui CCTV dan akan melakukan teguran secara langsung kepada yang bersangkutan agar dapat menjaga etika yang baik di perpustakaan.
“Kami perketat pengawasa dari CCTV, kalau ada indikasi yang tidak-tidak langsung kami datangi,” tutur Ira.
Selain itu, Ira juga mengeluhkan pengunjung yang tidak mematuhi peraturan di pustaka yang telah ditetapkan. Ia mengungkapkan, banyak pengunjung yang membaca di lorong, meski pun pihak perpustakaan telah menyediakan tempat untuk membaca.
“Banyak juga yang baca di lorong, duduk selonjoran. Padahal sudah kami sediakan tempat khusus yang bagus buat membaca,” pungkas Ira.
Ira mengimbau agar, pengunjung dapat memanfaatkan keberadaan perpustakaan tersebut dalam hal-hal yang positif. Ia juga berharap agar pengunjung dapat menjaga etika serta mematuhi peraturan di Pustaka Soeman HS.
“Kami imbau agar tidak lagi baca di lorong, selain menganggu pengunjung lain yang mencari buku, orang susah lewat, apalagi yang suka selonjoran,” ujar Ira.(*2/jrr)
Laporan MARRIO KISAZ, Kota