Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Penalti Telat Newcastle Batalkan Kemenangan Tottenham

LONDON (RIAUPOS.CO) – Gol penalti telat saat injury time menggalkan seremoni kemenangan Tottenham Hotspur yang sudah di depan mata. Dalam pekan ketiga Liga Inggris yang digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Ahad(27/9/2020) malam WIB, Tottenham ditahan Newcastle 1-1.

Akibat hasil itu, Tottenham menempati peringkat ketujuh klasemen sementara dengan poin 4. Sementara Newcastle berada di posisi kesembilan.

The Lilywhites tampil menyerang sejak laga dimulai. Mereka langsung mendapat peluang pada menit ketiga. Namun, usaha Harry Kane bisa dihentikan kiper Newcastle, Karl Darlow.

Klub London Utara itu akhirnya berhasil unggul pada menit ke-25. Lucas Moura mencetak gol usai memaksimalkan umpan Kane. Tuan rumah kemudian nyaris menggandakan keunggulannya pada menit ke-34. Sayang, tandukan Eric Dier masih melebar ke sisi gawang.

Baca Juga:  Greysia/Apriyani Lolos ke Babak 2 China Open

Peluang kembali didapatkan Tottenham pada menit ke-42. Son Heung-min yang tak terjaga melepaskan tembakan. Tetapi, upayanya itu bisa dihalau Darlow, dan tidak ada gol tambahan hingga babak pertama usai.

Begitu babak kedua dimulai, tim asuhan Jose Mourinho itu kembali menyerang. Peluang datang pada menit ke-59. Sayang, Darlow kembali mementahkan serangan yang dilancarkan Kane.

Pertahanan Newcastle sangat terbantu dengan performa Darlow yang luar biasa. Mereka nyaris kebobolan lagi pada menit ke-62. Namun, sang kiper mampu mampu menepis tendangan keras Giovani Lo Celso.

Memasuki masa injury time (90+7), Newcastle mendapatkan penalti akibat handball Dier. Callum Wilson yang menjadi eksekutor pun sukses melaksanakan tugasnya. Gol itu sekaligus menjadi akhir laga.

Baca Juga:  Perempat Final Pertama bagi Gregoria setelah Lebih dari Dua Tahun

SUSUNAN PEMAIN 
Tottenham Hotspur

Lloris; Doherty, Sanchez, Dier, Davies; Hojbjerg, Winks; Lo Celso (Ndombele 77), Lucas Moura (Lamela 79), Son (Bergwijn 46); Kane. 
Pelatih: Jose Mourinho

Newcatle United 
Darlow; Manquillo, Hayden, Lascelles, Fernandez, Ritchie (Lewis 69); Almiron (Carrol 77), Hendrick (Murphy 74), Shelvey, Joelinton; Wilson 
Pelatih: Steve Bruce

Sumber: BT Sports/CNN/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

LONDON (RIAUPOS.CO) – Gol penalti telat saat injury time menggalkan seremoni kemenangan Tottenham Hotspur yang sudah di depan mata. Dalam pekan ketiga Liga Inggris yang digelar di Tottenham Hotspur Stadium, Ahad(27/9/2020) malam WIB, Tottenham ditahan Newcastle 1-1.

Akibat hasil itu, Tottenham menempati peringkat ketujuh klasemen sementara dengan poin 4. Sementara Newcastle berada di posisi kesembilan.

- Advertisement -

The Lilywhites tampil menyerang sejak laga dimulai. Mereka langsung mendapat peluang pada menit ketiga. Namun, usaha Harry Kane bisa dihentikan kiper Newcastle, Karl Darlow.

Klub London Utara itu akhirnya berhasil unggul pada menit ke-25. Lucas Moura mencetak gol usai memaksimalkan umpan Kane. Tuan rumah kemudian nyaris menggandakan keunggulannya pada menit ke-34. Sayang, tandukan Eric Dier masih melebar ke sisi gawang.

- Advertisement -
Baca Juga:  Zidane Jadi Kakek, Mungkin Baru Melatih Tahun Depan

Peluang kembali didapatkan Tottenham pada menit ke-42. Son Heung-min yang tak terjaga melepaskan tembakan. Tetapi, upayanya itu bisa dihalau Darlow, dan tidak ada gol tambahan hingga babak pertama usai.

Begitu babak kedua dimulai, tim asuhan Jose Mourinho itu kembali menyerang. Peluang datang pada menit ke-59. Sayang, Darlow kembali mementahkan serangan yang dilancarkan Kane.

Pertahanan Newcastle sangat terbantu dengan performa Darlow yang luar biasa. Mereka nyaris kebobolan lagi pada menit ke-62. Namun, sang kiper mampu mampu menepis tendangan keras Giovani Lo Celso.

Memasuki masa injury time (90+7), Newcastle mendapatkan penalti akibat handball Dier. Callum Wilson yang menjadi eksekutor pun sukses melaksanakan tugasnya. Gol itu sekaligus menjadi akhir laga.

Baca Juga:  Riau Roller Skate Pemuncak Piala Kapolda

SUSUNAN PEMAIN 
Tottenham Hotspur

Lloris; Doherty, Sanchez, Dier, Davies; Hojbjerg, Winks; Lo Celso (Ndombele 77), Lucas Moura (Lamela 79), Son (Bergwijn 46); Kane. 
Pelatih: Jose Mourinho

Newcatle United 
Darlow; Manquillo, Hayden, Lascelles, Fernandez, Ritchie (Lewis 69); Almiron (Carrol 77), Hendrick (Murphy 74), Shelvey, Joelinton; Wilson 
Pelatih: Steve Bruce

Sumber: BT Sports/CNN/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari