24.2 C
Pekanbaru
Jumat, 22 November 2024

Ajak PT Roteq Investasi di Meranti

SELATPANJANG (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti mempromosi pe­luang invetasi kepada PT Roteq di Executive Industrial Park Batam Center. Undangan itu disampaikan Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti H Asmar ketika mengunjungi dan disambut hangat petinggi PT Roteq, Rabu (3/1). 

Diktahui perusahaan yang berdiri sejak 2007 silam ini adalah salah satu perusahaan yang telah matang bergerak didang produksi peralatan perminyakan dan gas.

- Advertisement -KPU SIAK

“Kami bikin produk sendiri, sudah cukup lama dan Alhamdulillah sekarang ini permintaan untuk lokal konten kita cukup tinggi, seperti Pertamina dan Chevron juga ke manca negara,” ujar Direktur PT Roteq Hedi Hartoyo.

Walaupun demikian Hedi mengaku sejak Covid-19 permintaan peralatan perminyakan menurun drastis sehingga perusahaan yang ia pimpin melakukan manuver ke bidang waves water dan energi. “Sekarang kami lakukan banyak riset untuk teknologi pengolahan air, sampah atau limbah dan juga untuk energi,” jelasnya.

- Advertisement -
Baca Juga:  Meranti Siaga Bencana Banjir

Menanggapi hal itu, Plt Bupati Asmar mengaku tertarik dengan pemaparan dari Direktur PT Roteq tersebut. “Ini sangat baik, kita ketahui bersama mengolah limbah itu merupakan hal yang sulit, butuh penanganan khusus dan serius,” ungkapnya.

Selain itu, Asmar juga memaparkan beberapa potensi yang ada di Kepulauan Meranti seperti sagu, kelapa hingga minyak dan gas. “Kami mengundang untuk berkunjung ke Kepulauan Meranti guna mengkroscek langsung ke lapangan sejauh mana kerja sama yang nanti bisa ditindaklanjuti,” ujarnya.

Selanjutnya kunjungan itu ditutup dengan meninjau langsung peralatan atau mesin penyulingan air dan alat pengolahan limbah sampah milik PT Roteq.

Turut mendampingi Sekertaris Daerah Bambang Supriyanto, Kadis Perhubungan Agus Yanto dan Kabid IKP Diskominfotik Dody Hamdani.(wir)

Baca Juga:  Kepulauan Meranti Terima Dana Siap Pakai
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
spot_img
spot_img

BERITA LAINNYA

Modus Palsukan Barcode, Penyuling BBM Dibekuk Polisi

Dari penindakan yang dilakukan oleh di Tim Opsnal Polsek Mandau berhasil menangkap pelaku berinisial MA, pada saat mengisi BBM di Pompa Nomor 6 SPBU Rangau di Jalan Rangau KM 7 Kelurahan Pematang Pudu Kecamatan Mandau.

Pemko Pekanbaru Janjikan TPP ASN Dibayar Penuh

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, bakal membayar penuh Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun ini. TPP bakal dibayar penuh selama 12 bulan. 

Anggota DPRD Kota Pekanbaru Firman, Siap Jembatani Keluh Kesah Masyarakat

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru Firman SE MSi menjemput aspirasi masyarakat di Dapil IV, Kecamatan Bukit Raya dan Sail masa sidang satu tahun 2024.

Majelis Ulama Indonesia Siak Luncurkan Website Pengaduan dan Curhat 

Peluncuran website fatwamuisiak.com, bersamaan dengan kegiatan ijtimak ulama se-Kabupaten Siak, dalam optimalisasi peran fatwa melalui digital untuk kemaslahatan umat.
spot_img