LEIPZIG (RIAUPOS.CO) – RB Leipzig nampaknya tidak butuh waktu lama untuk menemukan pengganti Julian Nagelsmann sebagai juru taktik mereka. Manajemen RB Leipzig kabarnya bakal menunjuk pelatih asal Amerika Serikat (AS), Jesse Marsch, sebagai pengganti Nagelsmann.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Nagelsmann menuju Bayern Munchen pada musim depan. Leipzig pun langsung menunjuk Marsch sebagai pelatihnya mulai musim depan.
Sosok Marsch sendiri tidak asing di lingkungan RB Leipzig. Dia sudah menjadi bagian dari departemen sepakbola Red Bull, sejak melatih New York Red Bulls pada 2015.
Marsch kemudian menjadi asisten pelatih RB Leipzig pada periode 2018-2019, membantu Ralf Rangnick. Marsch lalu ditunjuk sebagai arsitek RB Salzburg pada 2019 lalu.
CEO RB Leipzig, Oliver Mintzlaffk, menilai latar belakang itu saja sudah cukup menjadi alasan mereka merekrut Marsch. Mereka pun tak mamu membuang waktu dan langsung menunjuknya.
“Kami sukses merekrut Jesse Marsch sebagai pelatih baru. Dia cepat mengisi posisi paling penting dari sisi olahraga dengan pelatih kelas atas,” kata Mintzlaff dilansir Bild, Kamis (29/4/2021).
“Jesse sudah menjadi bagian dari sepakbola Red Bull selama enam tahun. Dia sudah bekerja dengan baik. Jesse sudah mengenal klub, Kota Leipzig dan filosofi permainan tim,” ujarnya.
Kualitas Marsch sendiri cukup meyakinkan. Pasalnya ketika masih menangani RB Salzburg, dia merebut gelar Liga Austria dan Piala Austra 2019/2020. Mereka juga berpeluang menjadi juara Liga Jerman musim ini.
Sumber: Bild/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun
LEIPZIG (RIAUPOS.CO) – RB Leipzig nampaknya tidak butuh waktu lama untuk menemukan pengganti Julian Nagelsmann sebagai juru taktik mereka. Manajemen RB Leipzig kabarnya bakal menunjuk pelatih asal Amerika Serikat (AS), Jesse Marsch, sebagai pengganti Nagelsmann.
Seperti yang diberitakan sebelumnya, Nagelsmann menuju Bayern Munchen pada musim depan. Leipzig pun langsung menunjuk Marsch sebagai pelatihnya mulai musim depan.
- Advertisement -
Sosok Marsch sendiri tidak asing di lingkungan RB Leipzig. Dia sudah menjadi bagian dari departemen sepakbola Red Bull, sejak melatih New York Red Bulls pada 2015.
Marsch kemudian menjadi asisten pelatih RB Leipzig pada periode 2018-2019, membantu Ralf Rangnick. Marsch lalu ditunjuk sebagai arsitek RB Salzburg pada 2019 lalu.
- Advertisement -
CEO RB Leipzig, Oliver Mintzlaffk, menilai latar belakang itu saja sudah cukup menjadi alasan mereka merekrut Marsch. Mereka pun tak mamu membuang waktu dan langsung menunjuknya.
“Kami sukses merekrut Jesse Marsch sebagai pelatih baru. Dia cepat mengisi posisi paling penting dari sisi olahraga dengan pelatih kelas atas,” kata Mintzlaff dilansir Bild, Kamis (29/4/2021).
“Jesse sudah menjadi bagian dari sepakbola Red Bull selama enam tahun. Dia sudah bekerja dengan baik. Jesse sudah mengenal klub, Kota Leipzig dan filosofi permainan tim,” ujarnya.
Kualitas Marsch sendiri cukup meyakinkan. Pasalnya ketika masih menangani RB Salzburg, dia merebut gelar Liga Austria dan Piala Austra 2019/2020. Mereka juga berpeluang menjadi juara Liga Jerman musim ini.
Sumber: Bild/News/Daily Mail
Editor: Hary B Koriun