Kamis, 19 September 2024

Kalahkan Bapenda Pekanbaru, Tim PWI Riau Terus Matangkan Skuad

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kemenangan besar atas tim Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru menjadi modal penting tim PWI Riau berlaga di  turnamen sepakbola di Pulau Payung, Kampar, pekan pertama Maret 2021 mendatang.

Pada laga yang digelar di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai,  Rabu (24/2/2021), tim besutan H Nurmadi tersebut pesta gol.  Enam gol berhasil disarangkan via gol Endra Mulya dan Jefry di babak pertama.

Di babak kedua, PWI Riau terus menekan gasnya dan menambah empat gol, masing-masing dicetak Agustiar, Febri Jamil, Amran Syarifuddin dan satu gol bunuh diri pemain depan Bapenda Pekanbaru.

Kepala Bapenda Kota, Zulhelmi Arifin, yang ikut bermain dalam laga persahabatan ini memberikan apresiasi kepada tim Siwo PWI Riau yang turun dengan formasi ideal 4-3-3.

- Advertisement -

"Istimewa, luar biasa permainan tim Siwo PWI Riau. Kalah menang bukan ukuran, yang terpenting adalah silaturahmi sebagai bukti kita bermitra," kata pria yang akrab disapa Ami ini.

Baca Juga:  Menang Besar di Kandang Lazio, Satu Kaki Bayern di Perempatfinal

Pria yang juga Wakil Ketua IPSI Kota Pekanbaru ini tak lupa mengucapkan  terima kasih kepada PWI Riau yang sudah mengajak tim Bapenda Pekanbaru melakukan uji coba dengan tim yang dipersiapkan untuk turnamen U-38 Pulau Payung dan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Malang, Jawa Timur tersebut.

- Advertisement -

"Semoga kemenangan  PWI Riau ini menjadi modal penting di turnamen  Pulang Payung dan Porwanas di Malang  nanti. Semoga PWI Riau juara," katanya yang diamini rekannya, Mayu dan Ari Supriyadi.

Senada, Wakil Ketua PWI Riau Hary B Koriun yang ikut bermain dalam pertandingan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Bapenda Pekanbaru yang sudah hadir dan bersilaturahmi lewat sepakbola.

"Semoga dukungan yang sudah diberikan Bapenda Pekanbaru menjadi motivasi dan modal penting bagi tim PWI Riau yang tahun ini akan turun di Porwanas," ujar lelaki yang pernah menjabat Ketua Siwo PWI Riau tersebut.

Baca Juga:  Bronzetti Pupuskan Harapan Kerber

Hary menjelaskan, dengan sasaran utama Porwanas 2021, tim PWI Riau terus melakukan uji coba setiap pekan dengan lawan-lawan yang beragam. Ini dilakukan untuk membangun kekompakan agar pada saat Porwanas di Malang nanti kekuatan tim sudah solid.

"Turnamen di Pulau Payung kami jadikan uji coba juga. Kekuatan tim akan semakin baik ketika mendapatkan lawan yang tangguh. Tujuan akhir kami adalah Porwanas 2021," jelas Hary lagi.

Sementara itu, Sekretaris Siwo PWI Riau yang juga menangani tim, Nurmadi, mengaku puas dengan penampilan tim yang dimotori Amran Syarifuddin.

"Dari uji coba inilah kita terus melakukan perbaikan di semua lini. Setakad ini sudah mengalami kemajuan yang signifikan. Tinggal finishing touch lagi yang harus dipertajam. Semoga sisa satu pekan menjelang laga di Pulau Payung tim ini semakin  solid," jelas Nurmadi.

Editor: Eka Gusmadi Putra

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Kemenangan besar atas tim Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kota Pekanbaru menjadi modal penting tim PWI Riau berlaga di  turnamen sepakbola di Pulau Payung, Kampar, pekan pertama Maret 2021 mendatang.

Pada laga yang digelar di Stadion Kaharuddin Nasution, Rumbai,  Rabu (24/2/2021), tim besutan H Nurmadi tersebut pesta gol.  Enam gol berhasil disarangkan via gol Endra Mulya dan Jefry di babak pertama.

Di babak kedua, PWI Riau terus menekan gasnya dan menambah empat gol, masing-masing dicetak Agustiar, Febri Jamil, Amran Syarifuddin dan satu gol bunuh diri pemain depan Bapenda Pekanbaru.

Kepala Bapenda Kota, Zulhelmi Arifin, yang ikut bermain dalam laga persahabatan ini memberikan apresiasi kepada tim Siwo PWI Riau yang turun dengan formasi ideal 4-3-3.

"Istimewa, luar biasa permainan tim Siwo PWI Riau. Kalah menang bukan ukuran, yang terpenting adalah silaturahmi sebagai bukti kita bermitra," kata pria yang akrab disapa Ami ini.

Baca Juga:  Pecat Valverde, Barcelona Tunjuk Quique Setien

Pria yang juga Wakil Ketua IPSI Kota Pekanbaru ini tak lupa mengucapkan  terima kasih kepada PWI Riau yang sudah mengajak tim Bapenda Pekanbaru melakukan uji coba dengan tim yang dipersiapkan untuk turnamen U-38 Pulau Payung dan Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) di Malang, Jawa Timur tersebut.

"Semoga kemenangan  PWI Riau ini menjadi modal penting di turnamen  Pulang Payung dan Porwanas di Malang  nanti. Semoga PWI Riau juara," katanya yang diamini rekannya, Mayu dan Ari Supriyadi.

Senada, Wakil Ketua PWI Riau Hary B Koriun yang ikut bermain dalam pertandingan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Bapenda Pekanbaru yang sudah hadir dan bersilaturahmi lewat sepakbola.

"Semoga dukungan yang sudah diberikan Bapenda Pekanbaru menjadi motivasi dan modal penting bagi tim PWI Riau yang tahun ini akan turun di Porwanas," ujar lelaki yang pernah menjabat Ketua Siwo PWI Riau tersebut.

Baca Juga:  Di Kandang Sendiri Chelsea Dibantai WBA, Kekalahan Pertama di Era Tuchel

Hary menjelaskan, dengan sasaran utama Porwanas 2021, tim PWI Riau terus melakukan uji coba setiap pekan dengan lawan-lawan yang beragam. Ini dilakukan untuk membangun kekompakan agar pada saat Porwanas di Malang nanti kekuatan tim sudah solid.

"Turnamen di Pulau Payung kami jadikan uji coba juga. Kekuatan tim akan semakin baik ketika mendapatkan lawan yang tangguh. Tujuan akhir kami adalah Porwanas 2021," jelas Hary lagi.

Sementara itu, Sekretaris Siwo PWI Riau yang juga menangani tim, Nurmadi, mengaku puas dengan penampilan tim yang dimotori Amran Syarifuddin.

"Dari uji coba inilah kita terus melakukan perbaikan di semua lini. Setakad ini sudah mengalami kemajuan yang signifikan. Tinggal finishing touch lagi yang harus dipertajam. Semoga sisa satu pekan menjelang laga di Pulau Payung tim ini semakin  solid," jelas Nurmadi.

Editor: Eka Gusmadi Putra

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari