25.2 C
Pekanbaru
Jumat, 22 November 2024

Dispora Riau Juara III Futsal Antar OPD Sempena HUT Ke-67 Riau

RIAU (RIAUPOS.CO) – Langkah Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Riau dalam Turnamen Futsal Antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau sempena HUT ke-67 Riau terhenti di semifinal, Rabu (31/7). Dispora Riau dikalahkan Disdik Riau dengan skor 3-4. Dispora Riau pun harus puas menempati peringkat III bersama.

Gelar juara turnamen ini diraih Biro Umum usai mengalahkan Disdik dengan skor 4-3 (2-2) lewat drama adu penalti. Dispora Riau menjadi juara bersama Satpol PP. Kedua tim memutuskan tidak bertanding diperebutan peringklat III karena kelelahan. ‘’Alhamdulillah, kami juara III. Kawan-kawan sudah berjuang,’’ ujar Kapten Tim Dispora Riau Erdhi Maulana, Rabu (31/7).

- Advertisement -KPU SIAK

Meski hanya juara III bersama, hasil ini juga diapresiasi Kepala Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Kadispora) Riau H Erisman Yahya MH. ‘’Alhamdulilah, hasil ini patut disyukuri. Yang penting, tetap sehat dan tak ada yang cedera. Apalagi turnamen untuk merayakan HUT ke-67 Riau ini sifatnya silaturahmi,’’ ujarnya.

Baca Juga:  Mantap! Raih 5 Emas, Cabor Anggar Riau Juara Umum

Di turnamen ini, Dispora Riau diperkuat Prima Putra ‘’Agam Stoner’’, Andrian Dio Permana, Mulyadi, Erdhi Maulana, Ade Pribadi Hamid, Poltak, Superman, Yusuf, Juleondi Wandana, dan Yogie Ismemet. Dispora Riau mendapatkan yang pembinaan Rp750 ribu dari panitia sebagai juara III bersama Satpol PP.

- Advertisement -

Sedangkan Biro Umum selaku juara berhak mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp5 juta. Sementara Disdik mendapatkan uang pembinaan Rp3 juta. Hadiah diserahkan langsung Penjabat (Pj) Sekdaprov Riau Indra SE. ‘’Selamat kepada pemenang. Selamat juga kepada PUPR-PKPP Riau selaku panitia yang sukses menggelar turnamen sempena HUT ke-67 Riau inii,’’ ujar Indra SE, Rabu (31/7).

Turnamen ini diikuti 24 tim yakni Distan Pangan, Dissos, Biro Umum, Satpol PP, Biro Adpim, Disperindag, Biro PBJ, Dishub, Biro Hukum, DKP, Dispar, PUPR-PKPP, RS Jiwa, RSUD, Disnakertrans, Disdik, Bappeda, BPSDM, Disbun, Dispora, BKD, BPKAD, Setwan, dan Bapenda. ‘’Alhamdulillah, acara sukses, aman dan terkendali. Selamat kepada pemenang dan tetap semangat buat tim yang belum berhasil,’’ ujar Ketua Panitia Futsal Antar Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, Arief Budiman.(ifr)

Baca Juga:  Target Bawa Junior Lolos Olimpiade 

Laporan DENNI ANDRIAN, Pekanbaru

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
Artikel sebelumnya
Artikel selanjutnya
spot_img
spot_img

BERITA LAINNYA

Modus Palsukan Barcode, Penyuling BBM Dibekuk Polisi

Dari penindakan yang dilakukan oleh di Tim Opsnal Polsek Mandau berhasil menangkap pelaku berinisial MA, pada saat mengisi BBM di Pompa Nomor 6 SPBU Rangau di Jalan Rangau KM 7 Kelurahan Pematang Pudu Kecamatan Mandau.

Pemko Pekanbaru Janjikan TPP ASN Dibayar Penuh

Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, bakal membayar penuh Tambahan Penghasilan Pegawai (TPP) Aparatur Sipil Negara (ASN) tahun ini. TPP bakal dibayar penuh selama 12 bulan. 

Anggota DPRD Kota Pekanbaru Firman, Siap Jembatani Keluh Kesah Masyarakat

Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pekanbaru Firman SE MSi menjemput aspirasi masyarakat di Dapil IV, Kecamatan Bukit Raya dan Sail masa sidang satu tahun 2024.

Majelis Ulama Indonesia Siak Luncurkan Website Pengaduan dan Curhat 

Peluncuran website fatwamuisiak.com, bersamaan dengan kegiatan ijtimak ulama se-Kabupaten Siak, dalam optimalisasi peran fatwa melalui digital untuk kemaslahatan umat.
spot_img