Selasa, 17 September 2024

Bupati Buka FGD Satu Data Kependudukan BPS 

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) – Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp kembali mengingatkan pesan Presiden Joko Widodo tentang pentingnya keberadaan dan fungsi data yang baik, benar dan akurat. 

"Seperti dikatakan presiden, data sangat penting bahkan lebih berharga daripada minyak. Makanya menyangkut data harus didukung bersama sehingga diperoleh data yang baik," kata Suyatno pada saat membuka Focus Group Discussion (FGD) satu data kependudukan, sinergi tingkatkan partisipasi dan kolaborasi dalam penyediaan data kependudukan berkualitas, di Bagansiapiapi, Senin (9/12).

Mengingat pentingnya keberadaan data maka kegiatan FGD kata Suyatno harus bisa terlaksana dengan lancar, didukung semua pihak.

Kegiatan dihadiri Kepala BPS Rohil Kepala BPS Rohil Encep Wagan Refliana SSi MM, Kabag Ren Polres Rohil Kompol Lagomo, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, para Kepala OPD, narasumber dan dari berbagai instansi.

- Advertisement -
Baca Juga:  Dinar Candy Takut Rumah dan Mobil Miliknya Disita

"Data yang baik sangat diperlukan, apalagi terkait dengan Sensus Penduduk (SP) ini. Bukan hanya untuk daerah tapi juga menyangkut kepentingan secara nasional," kata bupati.

Kepala BPS Rohil Encep menambahkan kegiatan melibatkan para pihak terkait dengan waktu selama dua hari. 

- Advertisement -

Pada pembukaan dihadiri Bupati, para kepala OPD, Camat dan dari Forkopimda sementara besok akan melibatkan peserta dari kalangan ormas, komunitas dan sebagainya. 

Laporan: Zulfadhli
Editor: E Sulaiman

BAGANSIAPIAPI (RIAUPOS.CO) – Bupati Rokan Hilir (Rohil) H Suyatno AMp kembali mengingatkan pesan Presiden Joko Widodo tentang pentingnya keberadaan dan fungsi data yang baik, benar dan akurat. 

"Seperti dikatakan presiden, data sangat penting bahkan lebih berharga daripada minyak. Makanya menyangkut data harus didukung bersama sehingga diperoleh data yang baik," kata Suyatno pada saat membuka Focus Group Discussion (FGD) satu data kependudukan, sinergi tingkatkan partisipasi dan kolaborasi dalam penyediaan data kependudukan berkualitas, di Bagansiapiapi, Senin (9/12).

Mengingat pentingnya keberadaan data maka kegiatan FGD kata Suyatno harus bisa terlaksana dengan lancar, didukung semua pihak.

Kegiatan dihadiri Kepala BPS Rohil Kepala BPS Rohil Encep Wagan Refliana SSi MM, Kabag Ren Polres Rohil Kompol Lagomo, Kapolsek Bangko Kompol Sasli Rais SH, para Kepala OPD, narasumber dan dari berbagai instansi.

Baca Juga:  Batasi Penelusuran Aset Sesuai Kerugian Negara

"Data yang baik sangat diperlukan, apalagi terkait dengan Sensus Penduduk (SP) ini. Bukan hanya untuk daerah tapi juga menyangkut kepentingan secara nasional," kata bupati.

Kepala BPS Rohil Encep menambahkan kegiatan melibatkan para pihak terkait dengan waktu selama dua hari. 

Pada pembukaan dihadiri Bupati, para kepala OPD, Camat dan dari Forkopimda sementara besok akan melibatkan peserta dari kalangan ormas, komunitas dan sebagainya. 

Laporan: Zulfadhli
Editor: E Sulaiman

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari