Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Gubernur Mahyeldi akan Resmikan Gedung Asrama Thawalib

PADANG PANJANG (RIAUPOS.CO) — Gubenur Sumatera Barat Buya Mahyeldi Ansharullah diagendakan meresmikan gedung asrama baru Perguruan Thawalib Padang Panjang pada Selasa (12/7/2022).

Peresmian gedung asrama baru tahap pertama itu sebagai tanda dimulainya penggunaan gedung asrama untuk santri Perguruan Thawalib Padang Panjang tahun ajaran baru 2022-2023.

Kehadiran Gubernur Buya Mahyeldi akan meresmikan gedung asrama tersebut disampaikan oleh Ketua Pembina Yayasan Thawalib H Guspardi Gaus. "Alhamdulillah peresmian gedung asrama Thawalib insya Allah oleh Pak Gubernur," ujarnya.

Guspardi Gaus yang juga anggota DPR RI Sabtu (9/7/2022) mengatakan, hasil komunikasi dengan Gubenur insya Allah hadir dalam acara peresmian gedung asrama. "Insya Allah Pak Gubernur hadir," katanya.

Untuk meningkatkan fasilitas pendidikan di Perguruan Thawalib di antaranya menyiapkan sarana prasarana pendidikan. Salah satunya adalah gedung asrama. Hal ini tidak terlepas sistem pendidikan di Perguruan Thawalib adalah sistim boarding school atau sekolah berasrama.

Baca Juga:  Ini 26 Judul Film Hollywood Siap Mengisi Bioskop di 2021

Ketua Umum Yayasan Thawalib Dr Abrar MAg menjelaskan, untuk layanan pendidikan bagi santri baru tahun ajaran 2022-2023 di antaranya menyediakan fasilitas asrama. "Sejak November 2021 dilaksanakan pembangunan gedung asrama tahap pertama dan selesai Juni lalu," ujarnya.

Kata Abrar, gedung asrama baru yang akan diresmikan pada Selasa 12 Juli terdiri dari delapan kamar, dan kamar mandi. "Kapasitas kamar yang dbangun bisa ditempati sebanyak 128 santri," jelasnya.

Bendahara Yayasan Thawalib H Fauzan mengatakan, biaya pembangunan tahap pertama gedung asrama baru tersebut mencapai Rp3,2 miliar. Seluruh biaya berasal dari keuangan Yayasan Thawalib serta adanya sumbangan dari Pemda Padang Panjang, sumbangan alumni dan wali santri.

Baca Juga:  Bakar Lahan, Petani di Sungai Bakau Diamankan Polisi

"Alhamdulillah untuk biaya pembangunan gedung asrama tahap pertama sebagian besar dari keuangan Yayasan Thawalib yang mana pada tahun 2021 bisa menyimpan dana sebesar Rp2,1 miliar. Kemudian di tambah dengan adanya bantuan Pemda Padang Panjang, sumbangan alumni, wali santri dan masyarakat," jelasnya.

Dalam disain bangunan gedung asrama terdiri dari dua lantai ditambah bangunan di basement dengan jumlah kamar sebanyak 22 kamar, tiga kamar mandi. Pembangunan yang dilakukan saat ini adalah tahap pertama.(rls)

Editor: Rinaldi
 

PADANG PANJANG (RIAUPOS.CO) — Gubenur Sumatera Barat Buya Mahyeldi Ansharullah diagendakan meresmikan gedung asrama baru Perguruan Thawalib Padang Panjang pada Selasa (12/7/2022).

Peresmian gedung asrama baru tahap pertama itu sebagai tanda dimulainya penggunaan gedung asrama untuk santri Perguruan Thawalib Padang Panjang tahun ajaran baru 2022-2023.

- Advertisement -

Kehadiran Gubernur Buya Mahyeldi akan meresmikan gedung asrama tersebut disampaikan oleh Ketua Pembina Yayasan Thawalib H Guspardi Gaus. "Alhamdulillah peresmian gedung asrama Thawalib insya Allah oleh Pak Gubernur," ujarnya.

Guspardi Gaus yang juga anggota DPR RI Sabtu (9/7/2022) mengatakan, hasil komunikasi dengan Gubenur insya Allah hadir dalam acara peresmian gedung asrama. "Insya Allah Pak Gubernur hadir," katanya.

- Advertisement -

Untuk meningkatkan fasilitas pendidikan di Perguruan Thawalib di antaranya menyiapkan sarana prasarana pendidikan. Salah satunya adalah gedung asrama. Hal ini tidak terlepas sistem pendidikan di Perguruan Thawalib adalah sistim boarding school atau sekolah berasrama.

Baca Juga:  Kebijakan Luhut Sejahterakan Tiongkok, Tetapi Cekik Penambang Indonesia

Ketua Umum Yayasan Thawalib Dr Abrar MAg menjelaskan, untuk layanan pendidikan bagi santri baru tahun ajaran 2022-2023 di antaranya menyediakan fasilitas asrama. "Sejak November 2021 dilaksanakan pembangunan gedung asrama tahap pertama dan selesai Juni lalu," ujarnya.

Kata Abrar, gedung asrama baru yang akan diresmikan pada Selasa 12 Juli terdiri dari delapan kamar, dan kamar mandi. "Kapasitas kamar yang dbangun bisa ditempati sebanyak 128 santri," jelasnya.

Bendahara Yayasan Thawalib H Fauzan mengatakan, biaya pembangunan tahap pertama gedung asrama baru tersebut mencapai Rp3,2 miliar. Seluruh biaya berasal dari keuangan Yayasan Thawalib serta adanya sumbangan dari Pemda Padang Panjang, sumbangan alumni dan wali santri.

Baca Juga:  Minum Kopi Dingin atau Kopi Panas? Ini Manfaatnya

"Alhamdulillah untuk biaya pembangunan gedung asrama tahap pertama sebagian besar dari keuangan Yayasan Thawalib yang mana pada tahun 2021 bisa menyimpan dana sebesar Rp2,1 miliar. Kemudian di tambah dengan adanya bantuan Pemda Padang Panjang, sumbangan alumni, wali santri dan masyarakat," jelasnya.

Dalam disain bangunan gedung asrama terdiri dari dua lantai ditambah bangunan di basement dengan jumlah kamar sebanyak 22 kamar, tiga kamar mandi. Pembangunan yang dilakukan saat ini adalah tahap pertama.(rls)

Editor: Rinaldi
 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari