PEKANBARU dan MAKKAH (RIAUPOS.CO) – Pada Jumat (8/7) hari ini, jemaah calon haji (JCH) dari seluruh dunia akan menjalani puncak sekaligus inti dari ibadah haji, yakni wukuf di Arafah. Prosesi wukuf dimulai siang ini pada pukul 11.00.
Di tenda Misi Haji Indonesia, khutbah wukuf rencananya disampaikan Mohammad Mukri Wiryosumarto dari UIN Raden Intan Lampung. Dia adalah anggota amirulhaj.
Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Riau Dr H Mahyudin mengatakan, dari laporan yang pihaknya terima, JCH Riau berada dalam keadaan sehat walafiat dan siap untuk melaksanakan ibadah wukuf di Arafah.
“Menurut laporan petugas kloter, saat ini jemaah asal Riau bersiap-siap menuju Arafah. Secara umum JCH Riau dalam keadaan baik dan siap melaksanakan ibadah Armuzna.
Meskipun begitu di kloter 8 terdapat 37 orang yang dalam status risiko tinggi dan berada dalam pemantauan PPIH Kloter," katanya.
Lebih lanjut dikatakannya, terdapat enam JCH Riau yang akan disafariwukufkan, di antaranya pada Kloter 4 BTH berjumlah satu orang, Kloter 5 BTH ada dua orang, Kloter 6 BTH ada satu orang, dan di kloter 7 BTH terdapat dua orang.
“Adapun jemaah yang disafariwukufkan yakni Junaidi Hasan Basri (61), Raihana binti Said Abdul Majid (61), Kasni bin Musni Wardi (60), Bahari Said bin Said Kubin (63), Nurhadi bin Amran Abedan (60), dan Sapura binti Abdul Kadir Jailani (61)," paparnya.
“Jadwal keberangkatan jemaah Riau menuju Arafah pada Kamis (7/7) berdasarkan undian waktu yang telah disepakati. Dengan menggunakan bus yang dipersiapkan oleh pihak maktab," ujarnya.
Sementara itu, terdapat juga JCH Riau yang melaksanakan tarwiyah. Di Kloter 6 BTH berjumlah 32 orang, dan satu orang dari kloter 7 BTH serta empat orang dari kloter 9 BTH.
Kamis (7/7) sejak pukul 07.00 waktu Arab Saudi, calon jemaah haji Indonesia secara bertahap diberangkatkan menuju Arafah, termasuk JCH asal Riau.
Mereka menumpang bus dengan membawa tas berisi perlengkapan untuk menjalankan ibadah selama lima hari di Arafah, Muzdalifah, dan Mina. Pemberangkatan jemaah yang dikoordinasikan maktab dan kloter masing-masing tersebut tuntas, Kamis (7/7) petang.
Dari pantauan di dua hotel, yakni Sultan Hotel di kawasan Syisyah dan Al Kiswah Tower di Jarwal, pemberangkatan JCH menuju Arafah berjalan relatif lancar. Sempat terjadi penumpukan di lobi hotel lantaran JCH yang belum waktunya berangkat sudah turun dari kamarnya.