Sabtu, 11 Mei 2024

Meresahkan, Preman di JPO HR Soebrantas Diamankan

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Menerima aduan dari masyarakat terkait gangguan kenyamanan di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), Polsek Tampan langsung melakukan penertiban. Dimulai sejak pekan lalu, Kapolsek Tampan Kompol Asep Rahmat mengatakan, pihaknya akan terus melakukan penertiban sepanjang Ramadan ini.

Penertiban perdana preman ini pada Jumat (15/3) dipimpin Panit Samapta Polsek Tampan Aptu Novri Yasri, Bhabin Kantibmas setempat dan anggota Polsek Tampan.

Yamaha

”Penertiban ini bertujuan menjaga situasi, kondisi dan keadaan kamtibmas yang aman, damai dan kondusif serta terkendali selama bulan suci Ramadan tahun ini,” kata Kapolsek, kemarin.

Aduan yang diterima pihaknya, kata Kapolsek, masyarakat takut menggunakan JPO. Pasalnya banyak preman yang nongkrong dan tidur-tiduran di JPO depan MTC, Jalan HR Soebrantas. Kapolsek meminta masyarakat tidak segan melaporkan ancaman kamtibmas serupa di masa mendatang ke polisi.

Baca Juga:  Banjir Meluas, Ketinggian Air 2 Meter  

”Kami mengajak warga agar berperan aktif dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadan 2024. Segera  hubungi Polsek Tampan apabila ada hal-hal yang mengganggu ketertiban umum agar segera dilaporkan untuk segera ditindak lanjuti,” kata Kompol Asep.

- Advertisement -

Para preman yang kedapatan sedang nongkrong dan tidur di JPO lansung dibawa ke Polsek Tampan. Kanit Sabhara AKP Razali lansung berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial untuk tindaklanjutnya.(end)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Menerima aduan dari masyarakat terkait gangguan kenyamanan di Jembatan Penyeberangan Orang (JPO), Polsek Tampan langsung melakukan penertiban. Dimulai sejak pekan lalu, Kapolsek Tampan Kompol Asep Rahmat mengatakan, pihaknya akan terus melakukan penertiban sepanjang Ramadan ini.

Penertiban perdana preman ini pada Jumat (15/3) dipimpin Panit Samapta Polsek Tampan Aptu Novri Yasri, Bhabin Kantibmas setempat dan anggota Polsek Tampan.

”Penertiban ini bertujuan menjaga situasi, kondisi dan keadaan kamtibmas yang aman, damai dan kondusif serta terkendali selama bulan suci Ramadan tahun ini,” kata Kapolsek, kemarin.

Aduan yang diterima pihaknya, kata Kapolsek, masyarakat takut menggunakan JPO. Pasalnya banyak preman yang nongkrong dan tidur-tiduran di JPO depan MTC, Jalan HR Soebrantas. Kapolsek meminta masyarakat tidak segan melaporkan ancaman kamtibmas serupa di masa mendatang ke polisi.

Baca Juga:  Inflasi Tinggi, Beras Beri Tekanan Besar

”Kami mengajak warga agar berperan aktif dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif selama bulan suci Ramadan 2024. Segera  hubungi Polsek Tampan apabila ada hal-hal yang mengganggu ketertiban umum agar segera dilaporkan untuk segera ditindak lanjuti,” kata Kompol Asep.

Para preman yang kedapatan sedang nongkrong dan tidur di JPO lansung dibawa ke Polsek Tampan. Kanit Sabhara AKP Razali lansung berkoordinasi dengan pihak Dinas Sosial untuk tindaklanjutnya.(end)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari