32.2 C
Pekanbaru
Minggu, 25 Mei 2025
spot_img

Penyerahan SK PPPK Dilaksanakan Serentak 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Badan Kepegawaian Daerah (BKD) hingga saat ini masih menunggu proses Penetapan Nomor Induk Pegawai (NIP) Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk formasi guru yang lulus seleksi tahun 2023. Informasi terbaru, penetapan NIP PPPK tersebut sudah hampir rampung.

Kepala BKD Riau Mamun Murod mengatakan, dari 2.352 nama yang diajukan untuk penetapan NIP PPPK formasi guru, saat ini hanya tersisa enam orang lagi yang belum keluar Pertimbangan Teknis (Pertek) nya.

Pertek ini diterbitkan oleh BKN sebagai dasar bagi BKD Riau untuk menerbitkan SK pengangkatan PPPK.  “Untuk formasi guru sudah hampir selesai, sampai hari ini hanya tinggal enam orang lagi yang belum keluar Perteknya,” katanya.

Baca Juga:  Sembilan Kali Curi Motor di Parkiran Hotel

Murod menyebutkan, proses penetapan NIP bagi pegawai PPPK yang lulus seleksi tahun lalu ini memang cukup lama. Sebab usulan NIP yang diproses di BKN Regional XII Pekanbaru ini tidak hanya mengurus usulan NIP dari Riau. Namun juga dari provinsi tetangga.

“Dari Kepulauan Riau dan Sumatera Barat juga sama, itu di bawah kewenangan BKN regional XII Pekanbaru. Makanya proses nya lama, karena usulan yang masuk kan banyak, bukan cuma dari Riau saja,” ujarnya.

Selain formasi guru, usulan penetapan NIP untuk tenaga teknis dan tenaga kesehatan juga belum seluruhnya selesai. Paling banyak yang belum keluar Pertek nya adalah untuk formasi tenaga teknis.

Baca Juga:  Polwan Polda Riau Kibarkan Merah Putih di Bukit Pelatihan Gajah

Dari total usulan 112 nama masih ada 34 nama yang belum keluar Perteknya. Sementara untuk formasi tenaga kesehatan dari 142 nama yang diusulkan masih ada delapan nama yang belum keluar Perteknya.

Meski sebagian besar Pertek untuk penetapan NIP sudah dikeluarkan oleh BKN namun BKD Riau belum menjadwalkan untuk penyerahan SK kepada PPPK yang lulus seleksi tahun 2023 lalu.

- Advertisement -

“Arahan dari pimpinan tunggu semuanya selesai baru diserahkan SK nya, karena tidak mungkin kan nanti ada yang sudah terima SK ada yang belum, kan kasian yang belum. Jadi kita tunggu siap semua baru kita serahkan SK-nya,” katanya.(sol)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

570 Petugas Razia Lapas Pekanbaru! Temuan Mengejutkan Bikin Geleng-Geleng Kepala!

Sebuah razia besar-besaran dilakukan di Lapas Kelas IIA Pekanbaru pada Jumat (23/5/2025). Aksi ini melibatkan 190 petugas lapas dan 380 anggota Polresta Pekanbaru, total 570 personel. Hasilnya mengejutkan: 98 unit ponsel dan puluhan barang terlarang lainnya berhasil diamankan dari dalam sel.

Yang Luput Kala Membaca “Peringatan” Wiji Thukul

Ketika seorang kawan mengirimkan (posting) puisi “Peringatan” karya Wiji Thukul sebagai status Facebook-nya, kata-kata dalam puisi yang terdiri atas 17 baris itu memang mudah diingat dan sering dijadikan quote atau kutipan layaknya kata-kata mutiara.

Lansia Sehat dan Mandiri bersama RS Awal Bros di Hari Lanjut Usia Nasional 2025

RS Awal Bros, sebagai penyedia layanan kesehatan terkemuka di Indonesia, turut mendukung upaya peningkatan kualitas hidup lansia melalui layanan kesehatan geriatri yang terintegrasi dan komprehensif.

Jejak Kaki Maut Ditemukan! Harimau Sumatera Diduga Mangsa 5 Kambing Warga Inhil

Lima ekor ternak milik warga di Desa Griya Mukti Jaya, Kecamatan Teluk Belengkong, Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), ditemukan mati pada Sabtu (24/5/2025). Diduga kuat hewan-hewan tersebut menjadi korban serangan satwa liar.