Kamis, 4 Juli 2024

PSMTI Riau Serahkan Bantuan Sembako ke RSA Nusa Waluya II

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Mengapresiasi kehadiran RSA Nusa Waluya di Provinsi Riau, Kamis (5/11), Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau bersama Tim Tionghoa Peduli Covid-19 menyerahkan bantuan sembako untuk keperluan awak kapal yang bersandar di eks dermaga Pelindo, Pekanbaru.

Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya menyampaikan, apresiasinya atas kedatangan RSA Nusa Waluya II yang akan memberikan pelayanan kesehatan gratis saat pendemi Covid-19 bagi masyarakat Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru.

- Advertisement -

Sebagai bentuk dukungan, PSMTI Riau menyerahkan bantuan logistik, yang sebelumnya juga telah diserahkan beberapa waktu lalu guna membantu kebutuhan para awak kapal di RSA Nusa Waluya II.

Bantuan tersebut berupa sembako, tabung gas, dan lainnya yang diserahkan oleh Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya bersama Ketua PSMTI Kota Pekanbaru Kamin dan telah diterima Koordinator RSA Nusa Waluya II, dr  Stephani.

Baca Juga:  Pengawasan Proyek IPAL Dipertanyakan

"Kita berharap kehadiran RS Apung dapat segera dimanfaatkan masyarakat Pekanbaru untuk berobat maupun menjaga kesehatannya," harapnya.

- Advertisement -

Koordinator RSA Nusa Waluya II dr  Stephani mengatakan, pihak RSA segera menyampaikan informasi jadwal operasional melayani masyarakat. Karena kehadirannya di Bumi Lancang Kuning ini untuk membantu dan memberikan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat di Provinsi Riau.

Seperti yang diketahui, RSA Nusa Waluya II sudah bersandar di eks Dermaga Pelindo sejak akhir September 2020.

Rumah sakit yang dikelola oleh tim dari doctorSHARE ini dapat menampung sebanyak 30 pasien dengan fasilitas lengkap seperti IGD, ruang bedah, ruang bayi, poli obgyn tempat ibu hamil untuk USG dan konsultasi.

Baca Juga:  Wako Tak Izinkan Resepsi Pernikahan

Selain itu, ada pula poli penyakit dalam poli gigi, ruang bedah, ruang X-Ray, laboratorium.

Laporan: Prapti Dwi Lestati (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Mengapresiasi kehadiran RSA Nusa Waluya di Provinsi Riau, Kamis (5/11), Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Riau bersama Tim Tionghoa Peduli Covid-19 menyerahkan bantuan sembako untuk keperluan awak kapal yang bersandar di eks dermaga Pelindo, Pekanbaru.

Ketua PSMTI Riau, Stephen Sanjaya menyampaikan, apresiasinya atas kedatangan RSA Nusa Waluya II yang akan memberikan pelayanan kesehatan gratis saat pendemi Covid-19 bagi masyarakat Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru.

Sebagai bentuk dukungan, PSMTI Riau menyerahkan bantuan logistik, yang sebelumnya juga telah diserahkan beberapa waktu lalu guna membantu kebutuhan para awak kapal di RSA Nusa Waluya II.

Bantuan tersebut berupa sembako, tabung gas, dan lainnya yang diserahkan oleh Ketua PSMTI Riau Stephen Sanjaya bersama Ketua PSMTI Kota Pekanbaru Kamin dan telah diterima Koordinator RSA Nusa Waluya II, dr  Stephani.

Baca Juga:  Pj Wako dan Jajaran Berjalan Kaki Ziarah ke Makam Pendiri Pekanbaru

"Kita berharap kehadiran RS Apung dapat segera dimanfaatkan masyarakat Pekanbaru untuk berobat maupun menjaga kesehatannya," harapnya.

Koordinator RSA Nusa Waluya II dr  Stephani mengatakan, pihak RSA segera menyampaikan informasi jadwal operasional melayani masyarakat. Karena kehadirannya di Bumi Lancang Kuning ini untuk membantu dan memberikan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat di Provinsi Riau.

Seperti yang diketahui, RSA Nusa Waluya II sudah bersandar di eks Dermaga Pelindo sejak akhir September 2020.

Rumah sakit yang dikelola oleh tim dari doctorSHARE ini dapat menampung sebanyak 30 pasien dengan fasilitas lengkap seperti IGD, ruang bedah, ruang bayi, poli obgyn tempat ibu hamil untuk USG dan konsultasi.

Baca Juga:  Buka Kantong Parkir, 3 Jukir Liar Diamankan

Selain itu, ada pula poli penyakit dalam poli gigi, ruang bedah, ruang X-Ray, laboratorium.

Laporan: Prapti Dwi Lestati (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari