Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Ultah, Yamaha Alfa Scorpii Dikunjungi Riau Pos

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Dalam rangka merayakan ulang tahun (ultah) ke-33 Yamaha Alfa Scorpii, manajemen Riau Pos mengunjungi PT Alfa Scorpii yang berada di Jalan Sudirman, Pekanbaru,  Selasa (25/8). Kunjungan ini dihadiri langsung Wakil Direktur Utama Riau Pos Ahmad Dardiri, Pemimpin Redaksi Riau Pos Firman Agus, beserta tim manajemen lainnya.

Ahmad Dardiri berharap, Yamaha dapat terus berinovasi dan memunculkan produk-produk baru sesuai dengan kebutuhan masyarakat. "Selamat ulang tahun Yamaha Alfa Scorpii. Semoga  Yamaha dan Riau Pos dapat terus bergandengan dan saling menguatkan dalam kondisi apa pun," ucap Ahmad Dardiri, Selasa (25/8).

Sementara itu, Chief Branch Officer PT Alfa Scorpii Indra Surya menyambut baik kedatangan rombongan Riau Pos. Ia mengharapkan di ulang tahun ke-33 ini, perekonomian dapat kembali pulih. Pasalnya, selama pandemi ini perekonomian mendapatkan pukulan yang sangat keras, termasuk di sektor otomotif.

Baca Juga:  PLN Peduli Bantu Pengembangan UMKM Budi Daya Jamur Tiram

"Terima kasih atas kedatangannya hari ini (kemarin, red). Semoga kita bisa cepat kembali ke kondisi normal dan vaksin Covid-19 segera keluar sehingga roda perekonomian bisa berjalan seperti semula," ucapnya.

Dalam pertemuan hangat tersebut, Riau Pos dan Yamaha juga membahas berbagai hal, seperti perekonomian, market share, dunia otomotif, dan lain-lain. Indra menyebutkan, Yamaha Alfa Scorpii masih bisa bertahan menghadapi dampak yang ditimbulkan akibat pandemi.

Kendati demikian, ia mengakui penjualan mengalami penurunan hingga 50-60 persen. "PSBB kemarin luar biasa turunnya, tapi perlahan-lahan mulai naik lagi saat ini," tuturnya.(das)

Laporan: MUJAWAROH ANNAFI, Pekanbaru

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Dalam rangka merayakan ulang tahun (ultah) ke-33 Yamaha Alfa Scorpii, manajemen Riau Pos mengunjungi PT Alfa Scorpii yang berada di Jalan Sudirman, Pekanbaru,  Selasa (25/8). Kunjungan ini dihadiri langsung Wakil Direktur Utama Riau Pos Ahmad Dardiri, Pemimpin Redaksi Riau Pos Firman Agus, beserta tim manajemen lainnya.

Ahmad Dardiri berharap, Yamaha dapat terus berinovasi dan memunculkan produk-produk baru sesuai dengan kebutuhan masyarakat. "Selamat ulang tahun Yamaha Alfa Scorpii. Semoga  Yamaha dan Riau Pos dapat terus bergandengan dan saling menguatkan dalam kondisi apa pun," ucap Ahmad Dardiri, Selasa (25/8).

- Advertisement -

Sementara itu, Chief Branch Officer PT Alfa Scorpii Indra Surya menyambut baik kedatangan rombongan Riau Pos. Ia mengharapkan di ulang tahun ke-33 ini, perekonomian dapat kembali pulih. Pasalnya, selama pandemi ini perekonomian mendapatkan pukulan yang sangat keras, termasuk di sektor otomotif.

Baca Juga:  500 Jamaah Umroh Silver Silk Siap ke Tanah Suci

"Terima kasih atas kedatangannya hari ini (kemarin, red). Semoga kita bisa cepat kembali ke kondisi normal dan vaksin Covid-19 segera keluar sehingga roda perekonomian bisa berjalan seperti semula," ucapnya.

- Advertisement -

Dalam pertemuan hangat tersebut, Riau Pos dan Yamaha juga membahas berbagai hal, seperti perekonomian, market share, dunia otomotif, dan lain-lain. Indra menyebutkan, Yamaha Alfa Scorpii masih bisa bertahan menghadapi dampak yang ditimbulkan akibat pandemi.

Kendati demikian, ia mengakui penjualan mengalami penurunan hingga 50-60 persen. "PSBB kemarin luar biasa turunnya, tapi perlahan-lahan mulai naik lagi saat ini," tuturnya.(das)

Laporan: MUJAWAROH ANNAFI, Pekanbaru

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari