JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Aprilia merilis SR GT 200 skutik ber-style petualang dengan kubikasi under 250, Sabtu (16/7).
Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega mengatakan, kehadiran Aprilia SR GT 200 adalah untuk memantapkan langkah Piaggio Indonesia dalam menggaet konsumen di Tanah Air. "SR GT 200 dibuat untuk kesenangan berkendara dimana pun, dan kapan pun," ujar Marco Noto.
Aprilia SR GT 200 sendiri bukan barang baru di pasar skutik tanah air. Motor ini sebelumnya sudah sempat diperkenalkan dalam ajang MotoGP Mandalika pada Maret lalu. Hanya saja skutik baru ini memang belum dijual secara resmi di Indonesia.
Aprilia SR GT 200 sudah dijual resmi di Malaysia sejak Mei 2022. Di Negeri Jiran itu, skutik ini dibanderol dengan harga 19.900 Ringgit Malaysia atau sekitar Rp66 jutaan. Kemudian di Eropa, skuter ini juga sudah dipasarkan dengan harga 3.900 Euro atau sekitar Rp 62 jutaan.
Bicara tampilan, SR GT 200 memiliki tampilan fasia depan yang mirip dengan sportbike RS 660. Kemudian terdapat windshield yang cukup tinggi, ada juga setang lebar untuk handling untuk mendukung look petualangnya.
Dari sektor dapur pacu, Aprilia SR GT 200 dibekali mesin silinder tunggal berkubikasi 174 cc SOHC, dengan pendingin cairan. Konfigurasi mesin tersebut menghasilkan tenaga 17,4 daya kuda di putaran mesin 8.500 rpm dan torsi 16,5 Nm di 7.000 rpm. Tenaga mesin ini disalurkan melalui gearbox CVT dan belt drive.
Untuk urusan harga di pasar otomotif dalam negeri, Aprilia SR GT dibanderol di angka Rp60 juta OTR Jakarta untuk varian SR GT 200 (biasa) serta sedikit lebih mahal untuk tipe SR GT Sport 200, tepatnya Rp61,5 juta.(jpg)
JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Aprilia merilis SR GT 200 skutik ber-style petualang dengan kubikasi under 250, Sabtu (16/7).
Managing Director & Country CEO PT Piaggio Indonesia Marco Noto La Diega mengatakan, kehadiran Aprilia SR GT 200 adalah untuk memantapkan langkah Piaggio Indonesia dalam menggaet konsumen di Tanah Air. "SR GT 200 dibuat untuk kesenangan berkendara dimana pun, dan kapan pun," ujar Marco Noto.
- Advertisement -
Aprilia SR GT 200 sendiri bukan barang baru di pasar skutik tanah air. Motor ini sebelumnya sudah sempat diperkenalkan dalam ajang MotoGP Mandalika pada Maret lalu. Hanya saja skutik baru ini memang belum dijual secara resmi di Indonesia.
Aprilia SR GT 200 sudah dijual resmi di Malaysia sejak Mei 2022. Di Negeri Jiran itu, skutik ini dibanderol dengan harga 19.900 Ringgit Malaysia atau sekitar Rp66 jutaan. Kemudian di Eropa, skuter ini juga sudah dipasarkan dengan harga 3.900 Euro atau sekitar Rp 62 jutaan.
- Advertisement -
Bicara tampilan, SR GT 200 memiliki tampilan fasia depan yang mirip dengan sportbike RS 660. Kemudian terdapat windshield yang cukup tinggi, ada juga setang lebar untuk handling untuk mendukung look petualangnya.
Dari sektor dapur pacu, Aprilia SR GT 200 dibekali mesin silinder tunggal berkubikasi 174 cc SOHC, dengan pendingin cairan. Konfigurasi mesin tersebut menghasilkan tenaga 17,4 daya kuda di putaran mesin 8.500 rpm dan torsi 16,5 Nm di 7.000 rpm. Tenaga mesin ini disalurkan melalui gearbox CVT dan belt drive.
Untuk urusan harga di pasar otomotif dalam negeri, Aprilia SR GT dibanderol di angka Rp60 juta OTR Jakarta untuk varian SR GT 200 (biasa) serta sedikit lebih mahal untuk tipe SR GT Sport 200, tepatnya Rp61,5 juta.(jpg)