(RIAUPOS.CO) – PEJABAT sementara (Pjs) Bupati Rokan Hulu (Rohul) Drs H Masrul Kasmy MSi menunjukkan komitmennya, untuk mempromosikan potensi objek wisata yang ada di Kabupaten Rohul.
Itu dibuktikannya, dengan membawa istri dan anaknya menginap atau berkemah di objek wisata yang dikunjunginya setiap hari Sabtu dan Ahad, hingga habis masa jabatannya sebagai Pjs Bupati Rohul.
Pasalnya pekan lalu, mantan Wabup Kepulauan Meranti berkemah di objek wisata Batu Gajah, Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah. Liburan pekan ini (Sabtu dan Ahad, red), berkemah di objek wisata Anna Bawa dan menikmati air terjun Lembah Sipogas di Desa Sialang Jaya, Kecamatan Rambah.
Selain bersama istri dan anak, Pjs Bupati didampingi Camat Rambah Arie Gunadi, Kades Sialang Jaya Yuherman Daulay, komunitas pencinta alam termasuk dari Generasi Pesona Indonesia (Genpi) Rohul.
‘’Saya setiap Sabtu dan Ahad mengunjungi objek wisata di Rohul, dan kita nginap kemah disana. Ini bentuk komitmen kita agar objek wisata yang banyak di Rohul bisa kita promosikan keluar,’’ ungkap Pjs Bupati Rohul Drs H Masrul Kasmy MSi, Ahad (8/11), usai menikmati libur bersama keluarga dengan mengunjungi objek wisata Anna Bawa Desa Sialang Jaya.
Masrul berharap, dengan telah dipromosikannya sejumlah objek wisata di Rohul, kedepannya akan berdampak meningkatnya kunjungan wisatawan dari luar daerah ke Kabupaten Rohul. Sehingga akan memberikan dampak ekononi kepada masyarakat, terutama pedagang makanan dan minuman di sekitar objek wisata dan perhotelan serta sektor pariwisata akan maju.
Dia mengaku, suasana kekeluargaan begitu kental, disaat Pjs dirinya berbincang dan bercanda gurau, termasuk saat menikmati sejuknya air terjun Lembah Sipogas yang masih alami. Bahkan suasana alam yang masih asri membuat terasa perkemahan malam di Anna Bawa membuat tenang hati.
Kades Sialang Jaya Yuherman mengucapkan terimakasih kepada Pjs Bupati Rohul yang telah meluangkan waktunya bersama keluarga berkemah di kawasan objek wisata di desanya apalagi kunjungannya rangkaian dari promosi objek wisata di Rohul. Ia berharap, ke depannya kawasan objek wisata di desanya yang banyak, bisa tersentuh penerangan listrik dan jaringan.(adv)