Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Dynabook Satellite Pro L40-G Tawarkan Peforma Tinggi

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Laptop tipis dengan performa tinggi kini banyak dicari konsumen. Selain fleksibilitasnya untuk dibawa bekerja mobile, performa laptop tipis juga makin ke sini makin menjanjikan dengan padanan jeroan yang mumpuni untuk banyak kebutuhan.

Saat ini banyak merek laptop seperti Asus, Dell, HP dan banyak lagi membesut laptop tipis yang menjanjikan performa di tanah air. Beberapa juga pernah kami ulas. Yang terbaru, ada merek asal Singapura, Dynabook yang membesut laptop tipis baru yang juga diklaim menjanjikan performa. Adalah Dynabook Satellite Pro L40-G yang baru saja diluncurkan.

Laptop tipis ini diklaim merupakan kombinasi sempurna dalam hal efektivitas dan teknologi mutakhir yang ditawarkan untuk pasar consumer dan bisnis dengan performa, reabilitas, fleksibilitas dan konektivitas dari sebuah laptop ultra ringan.

Dalam menanggapi kebutuhan konsumen, model baru ini memiliki opsi kartu grafis Nvidia GeForce MX2501 yang memberikan keuntungan dalam segi performa yang lebih cepat sehingga dapat diandalkan untuk aktifitas pekerjaan yang berat dimanapun konsumen berada.

Baca Juga:  Gojek Investasi Saham di Bank Jago

Laptop ini dipasangkan dengan kapasitas memori sebesar 2 GB GDDR5 dan kartu grafis yang diklaim dapat memberikan peningkatan performa yang luar biasa dalam aktivitas multitasking berat.

Satellite Pro L40-G dirancang dengan mengutamakan performa yang mumpuni. Dengan disematkannya prosesor Intel Core generasi ke 10. Perangkat ini disebut mampu menyesuaikan performanya untuk menghadapi berbagai aktivitas multitasking yang berat.

Laptop ini juga sudah mendukung penggunaan dua kapasitas penyimpanan SSD dan HDD sehingga memberikan fleksibilitas dalam hal performa dan kapasitas penyimpanan.

Satellite Pro L40-G juga dirancang sebagai perangkat yang mendukung produktivitas dan portabilitas. Dengan layar 14 inci anti silau, ketipisan hanya 18.9 mm dan berat 1.49 kg, laptop ultra ringan ini disebut-sebut menjadi solusi bagi pekerja yang sangat mementingkan mobilitas.

Baca Juga:  Eka Hospital Pekanbaru Bagikan Masker ke Masyarakat

Satellite Pro L40-G juga sudah mendukung pengisian ulang dengan fitur Quick Charge yang juga memberikan daya masa pakai baterai mencapai 9 jam, memastikan para profesional untuk tetap produktif dimanapun mereka berada. Di sisi konektivitas, laptop ini juga diklaim lengkap dan aman.

"Satellite Pro L40-G menunjukan kehebatan Dynabook dalam merancang perangkat yang efektif dalam biaya namun tidak mengorbankan performa, teknologi, dan portabilitas," kata Wong Wai Meng, General Manager, Product Strategy for Mobile Computing Solutions, Devices and IoT, Dynabook Singapura melalui keterangan tertulisnya kepada JawaPos.com, Rabu (22/4).

Untuk perangkat laptop tipis Dynabook Satellite L40-G, laptop tersebut dikatakan akan tersedia bulan ini di Asia termasuk Indonesia.

Sumber: JawaPos.com
Editor: Erizal

JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Laptop tipis dengan performa tinggi kini banyak dicari konsumen. Selain fleksibilitasnya untuk dibawa bekerja mobile, performa laptop tipis juga makin ke sini makin menjanjikan dengan padanan jeroan yang mumpuni untuk banyak kebutuhan.

Saat ini banyak merek laptop seperti Asus, Dell, HP dan banyak lagi membesut laptop tipis yang menjanjikan performa di tanah air. Beberapa juga pernah kami ulas. Yang terbaru, ada merek asal Singapura, Dynabook yang membesut laptop tipis baru yang juga diklaim menjanjikan performa. Adalah Dynabook Satellite Pro L40-G yang baru saja diluncurkan.

- Advertisement -

Laptop tipis ini diklaim merupakan kombinasi sempurna dalam hal efektivitas dan teknologi mutakhir yang ditawarkan untuk pasar consumer dan bisnis dengan performa, reabilitas, fleksibilitas dan konektivitas dari sebuah laptop ultra ringan.

Dalam menanggapi kebutuhan konsumen, model baru ini memiliki opsi kartu grafis Nvidia GeForce MX2501 yang memberikan keuntungan dalam segi performa yang lebih cepat sehingga dapat diandalkan untuk aktifitas pekerjaan yang berat dimanapun konsumen berada.

- Advertisement -
Baca Juga:  Gojek Investasi Saham di Bank Jago

Laptop ini dipasangkan dengan kapasitas memori sebesar 2 GB GDDR5 dan kartu grafis yang diklaim dapat memberikan peningkatan performa yang luar biasa dalam aktivitas multitasking berat.

Satellite Pro L40-G dirancang dengan mengutamakan performa yang mumpuni. Dengan disematkannya prosesor Intel Core generasi ke 10. Perangkat ini disebut mampu menyesuaikan performanya untuk menghadapi berbagai aktivitas multitasking yang berat.

Laptop ini juga sudah mendukung penggunaan dua kapasitas penyimpanan SSD dan HDD sehingga memberikan fleksibilitas dalam hal performa dan kapasitas penyimpanan.

Satellite Pro L40-G juga dirancang sebagai perangkat yang mendukung produktivitas dan portabilitas. Dengan layar 14 inci anti silau, ketipisan hanya 18.9 mm dan berat 1.49 kg, laptop ultra ringan ini disebut-sebut menjadi solusi bagi pekerja yang sangat mementingkan mobilitas.

Baca Juga:  Volume Transaksi RFB Pekanbaru Naik 16,27 Persen 

Satellite Pro L40-G juga sudah mendukung pengisian ulang dengan fitur Quick Charge yang juga memberikan daya masa pakai baterai mencapai 9 jam, memastikan para profesional untuk tetap produktif dimanapun mereka berada. Di sisi konektivitas, laptop ini juga diklaim lengkap dan aman.

"Satellite Pro L40-G menunjukan kehebatan Dynabook dalam merancang perangkat yang efektif dalam biaya namun tidak mengorbankan performa, teknologi, dan portabilitas," kata Wong Wai Meng, General Manager, Product Strategy for Mobile Computing Solutions, Devices and IoT, Dynabook Singapura melalui keterangan tertulisnya kepada JawaPos.com, Rabu (22/4).

Untuk perangkat laptop tipis Dynabook Satellite L40-G, laptop tersebut dikatakan akan tersedia bulan ini di Asia termasuk Indonesia.

Sumber: JawaPos.com
Editor: Erizal

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari