- Advertisement -
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Tito Karnavian serta sejumlah menteri akan berkunjung ke Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Selasa (8/10) hari ini. Kedatangan mereka ke bumi cendrawasih itu untuk bertemy tokoh masyarakat dan agama di Papua.
Seperti diberitakan Ceposonline.com (Jawa Pos Group), kedatangan Kapolri dan Panglima TNI serta menteri dijadwalkan akan tiba Selasa (8/10) dan langsung berkunjung ke Kota Wamena untuk melihat langsung situasi keamanan di daerah tersebut.
- Advertisement -
Kunjungan Kapolri dan Panglima ini bukan kali pertama. Sebelumnya pada 4 September lalu keduanya pernah ke Papua bahkan berkantor di Papua selama sepekan pasca kerusuhan di Kota Jayapura, 29 Agustus lalu.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal mengatakan, ada beberapa wilayah yang akan dikunjungi nantinya yakni Kota Jayapura, Wamena, Timika dan Merauke. “Panglima dan Kapolri juga akan bertemu dengan tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh agama,” ucap Kamal.
Lanjut Kamal, Kapolri dan Panglima juga akan mengecek kondisi situasi di wamena serta mengunjungi para korban yang ada di Wamena ataupun yang ada di Jayapura. “Rencananya Kapolri dan Panglima serta beberapa Menteri akan kembali dari Papua, Kamis (10/10),” tutupnya.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Erizal
JAKARTA (RIAUPOS.CO) — Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto bersama Kapolri Jenderal Tito Karnavian serta sejumlah menteri akan berkunjung ke Wamena, Kabupaten Jayawijaya, Selasa (8/10) hari ini. Kedatangan mereka ke bumi cendrawasih itu untuk bertemy tokoh masyarakat dan agama di Papua.
Seperti diberitakan Ceposonline.com (Jawa Pos Group), kedatangan Kapolri dan Panglima TNI serta menteri dijadwalkan akan tiba Selasa (8/10) dan langsung berkunjung ke Kota Wamena untuk melihat langsung situasi keamanan di daerah tersebut.
- Advertisement -
Kunjungan Kapolri dan Panglima ini bukan kali pertama. Sebelumnya pada 4 September lalu keduanya pernah ke Papua bahkan berkantor di Papua selama sepekan pasca kerusuhan di Kota Jayapura, 29 Agustus lalu.
Kabid Humas Polda Papua Kombes Pol AM Kamal mengatakan, ada beberapa wilayah yang akan dikunjungi nantinya yakni Kota Jayapura, Wamena, Timika dan Merauke. “Panglima dan Kapolri juga akan bertemu dengan tokoh-tokoh masyarakat dan tokoh agama,” ucap Kamal.
- Advertisement -
Lanjut Kamal, Kapolri dan Panglima juga akan mengecek kondisi situasi di wamena serta mengunjungi para korban yang ada di Wamena ataupun yang ada di Jayapura. “Rencananya Kapolri dan Panglima serta beberapa Menteri akan kembali dari Papua, Kamis (10/10),” tutupnya.
Sumber: Jawapos.com
Editor: Erizal