SIAK (RIAUPOS.CO) — Bantuan Sosial Bhayangkara untuk Negeri digulirkan pada Jumat (23/7) oleh Kapolres Siak AKBP Gunar Rahadiyanto SIK MH. Kapolres Gunar membagikan paket sembako, masker dan vitamin kepada masyarakat di Kecamatan Tualang.
Kapolres menyebutkan, bantuan sosial berupa paket sembako, masker dan vitamin diberikan kepada masyarakat yang benar-benar terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) dan masyarakat yang melakukan isolasi mandiri.
"Kami ingin meringankan sedikit beban masyarakat yang terdampak PPKM dan masyarakat yang melaksanakan isoman dengan tujuan agar penularan Covid-19 di wilayah Siak ini berkurang dan hilang," ungkap Kapolres Gunar.
AKBP Gunar berharap masyarakat sama-sama dapat mendukung program pemerintah, melalui TNI dan Polri yang berupaya agar tidak ada lagi masyarakat yang terjangkit Covid-19 dan menjadi korban.
"Mari bekerja sama dalam menekan angka penularan Covid-19 di wilayah Kabupaten Siak, dengan tetap patuh kepada imbauan pemerintah," ajak Kapolres Gunar.
Dikatakannya, tanpa adanya dukungan dari seluruh masyarakat, maka usaha kami, TNI dan Polri, serta pemerintah daerah akan sia sia. Tetap patuhi protokol kesehatan, gunakan masker, cuci tangan dengan sabun, jaga jarak, hindari kerumunan dan kurangi mobilitas.
"Kami sekuat tenaga akan selalu hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan bantuan," ungkap Kapolres Gunar.
Kapolres dan rombongan juga menyambangi pengojek dan sedikit berbincang serta memberikan bantuan. Salah seorang ibu bernama Aminah, terharu dan sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan.
"Kami sangat berterima kasih kepada Kapolres yang peduli dengan memberikan bantuan kepada, semoga banyak rezeki dan selalu diberi kesehatan," ucap Aminah, salah satu warga yang menerima bantuan.
Laporan: Monang Lubis (Siak)
Editor: Rinaldi