Minggu, 8 September 2024

Menuju Siak Bebas Karhutla PT KTU Astra Agro Perbaiki Posko TKTD

SIAK (RIAUPOS.CO) – PT Kimia Tirta Utama (KTU) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit. PT KTU sangat komitmen dalam upaya pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Sebagai wujud kepeduliannya, perusahaan Grup Astra Agro ini, melalui Asisten Fire Protection, Hendra Novianto memberikan bantuan berupa perbaikan posko.

Hendra Novianto menjelaskan, bantuan perbaikan posko ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap posko TKTD dan Masyarakat Peduli Api yang ada di Kampung Kuala Gasib yang telah membantu untuk mewujudkan zero fire di wilayah  Kecamatan Koto Gasib.

“Semoga bantuan perbaikan posko ini lebih memotivasi anggota MPA, khususnya  dan masyarakat Kuala Gasib pada umumnya untuk turut serta menjaga lingkungan dari kebakaran lahan,” ucap Hendra.

- Advertisement -

CDO PT KTU Arif Hardiman yang ikut hadir pada kegiatan tersebut menyambut baik atas sinergi yang dibina perusahaan dan MPA Mandiri Kuala Gasib.

Baca Juga:  Berani Politik Uang, Pidana Menanti

“Pencegahan dan penanganan kebakaran lahan membutuhkan upaya dari semua lini, baik perusahaan maupun masyarakat sekitar,” sebut Arif Hardiman.

- Advertisement -

Sinergi yang terjalin antara PT KTU dan MPA Mandiri Kuala Gasib merupakan hal positif dan perlu terus dibina secara berkelanjutan demi menjaga lingkungan dari kebakaran lahan.

Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Kuala Gasib Zamri, selaku perwakilan MPA menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan perbaikan posko TKTD MPA Kuala Gasib.

“Kami sampaikan kepada PT KTU atas bantuan perbaikan posko TKTD dan berharap pihak perusahaan dapat terus membina kerja sama dan koordinasi dalam menjaga kawasan sekitar dari bahaya kebakaran,” ucap Zamri.

Partisipasi dan komitmen PT KTU dalam upaya pencegahan dan penangan karhutla patut diapresiasi dan diikuti oleh perusahaan lain.

Administratur PT KTU Hubbal K Sembiring berharap, dengan adanya bantuan perbaikan posko TKTD MPA Mandiri Kampung Kuala Gasib ini, bisa meningkatkan keharmonisan hubungan kerja sama antara perusahaan dengan MPA dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan  lahan.

Baca Juga:  Sebagian Besar ASN dan Honorer Sudah Divaksin

Hubbal K Sembiring juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih terhadap upaya MPA Mandiri Kuala Gasib yang telah bergerak beriringan dengan perusahaan, sehingga bisa mewujudkan zero fire di wilayah Kuala Gasib.

“Selain memberikan CSR ekonomi berupa bantuan bibit dan pakan ikan gurame, perusahaan juga beriniasiatif membantu perbaikan posko TKTD dan alat pemadam kebakaran lainnya untuk meningkatkan kinerja MPA Mandiri dalam upaya mempertahankan Kampung Kuala Gasib bebas api," jelasnya.

Sinergisitas yang sudah terjalin sangat baik dan saling menguntungkan antara kedua belah pihak. Akan tetapi dirawat dan dijaga secara berkelanjutan untuk mencapai cita-cita bersama yakni menjaga dan melindungi kawasan Koto Gasib dari kebakaran lahan.

Laporan: Monang Lubis (Siak)

Editor: Erwan Sani

SIAK (RIAUPOS.CO) – PT Kimia Tirta Utama (KTU) merupakan perusahaan yang bergerak di bidang perkebunan kelapa sawit. PT KTU sangat komitmen dalam upaya pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Sebagai wujud kepeduliannya, perusahaan Grup Astra Agro ini, melalui Asisten Fire Protection, Hendra Novianto memberikan bantuan berupa perbaikan posko.

Hendra Novianto menjelaskan, bantuan perbaikan posko ini merupakan bentuk kepedulian perusahaan terhadap posko TKTD dan Masyarakat Peduli Api yang ada di Kampung Kuala Gasib yang telah membantu untuk mewujudkan zero fire di wilayah  Kecamatan Koto Gasib.

“Semoga bantuan perbaikan posko ini lebih memotivasi anggota MPA, khususnya  dan masyarakat Kuala Gasib pada umumnya untuk turut serta menjaga lingkungan dari kebakaran lahan,” ucap Hendra.

CDO PT KTU Arif Hardiman yang ikut hadir pada kegiatan tersebut menyambut baik atas sinergi yang dibina perusahaan dan MPA Mandiri Kuala Gasib.

Baca Juga:  20 Hektare untuk Tanaman Bawang Merah

“Pencegahan dan penanganan kebakaran lahan membutuhkan upaya dari semua lini, baik perusahaan maupun masyarakat sekitar,” sebut Arif Hardiman.

Sinergi yang terjalin antara PT KTU dan MPA Mandiri Kuala Gasib merupakan hal positif dan perlu terus dibina secara berkelanjutan demi menjaga lingkungan dari kebakaran lahan.

Pada kesempatan tersebut, Bhabinkamtibmas Desa Kuala Gasib Zamri, selaku perwakilan MPA menyampaikan ucapan terima kasih atas bantuan perbaikan posko TKTD MPA Kuala Gasib.

“Kami sampaikan kepada PT KTU atas bantuan perbaikan posko TKTD dan berharap pihak perusahaan dapat terus membina kerja sama dan koordinasi dalam menjaga kawasan sekitar dari bahaya kebakaran,” ucap Zamri.

Partisipasi dan komitmen PT KTU dalam upaya pencegahan dan penangan karhutla patut diapresiasi dan diikuti oleh perusahaan lain.

Administratur PT KTU Hubbal K Sembiring berharap, dengan adanya bantuan perbaikan posko TKTD MPA Mandiri Kampung Kuala Gasib ini, bisa meningkatkan keharmonisan hubungan kerja sama antara perusahaan dengan MPA dalam upaya pencegahan kebakaran hutan dan  lahan.

Baca Juga:  Berani Politik Uang, Pidana Menanti

Hubbal K Sembiring juga memberikan apresiasi dan ucapan terima kasih terhadap upaya MPA Mandiri Kuala Gasib yang telah bergerak beriringan dengan perusahaan, sehingga bisa mewujudkan zero fire di wilayah Kuala Gasib.

“Selain memberikan CSR ekonomi berupa bantuan bibit dan pakan ikan gurame, perusahaan juga beriniasiatif membantu perbaikan posko TKTD dan alat pemadam kebakaran lainnya untuk meningkatkan kinerja MPA Mandiri dalam upaya mempertahankan Kampung Kuala Gasib bebas api," jelasnya.

Sinergisitas yang sudah terjalin sangat baik dan saling menguntungkan antara kedua belah pihak. Akan tetapi dirawat dan dijaga secara berkelanjutan untuk mencapai cita-cita bersama yakni menjaga dan melindungi kawasan Koto Gasib dari kebakaran lahan.

Laporan: Monang Lubis (Siak)

Editor: Erwan Sani

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari