Pawai Obor Semarakkan Malam Takbir Iduladha di Kabupaten Kampar

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Menyemarakkan malam takbir Hari Raya Iduladha 1445 H tahun 2024 M, Pemerintah Kabupaten Kampar, pawai takbir mobil hias keliling, Ahad malam (16/6/2024).

Peserta pawai dilepas Pj Bupati Kampar H Hambali didampingi Pj Sekda Ahmad Yuzar di Jalan Prof M Yamin, depan Balai Bupati Kampar. Turut hadir Pj Ketua TP-PKK Kampar Ricana Djayanti Hambali, Forkopimda Kampar, para asisten, staf ahli dan kepala dinas.

Pada pawai ini, ada yang menarik perhatian masyarakat karena peserta bukan hanya mobil hias dari setiap organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar saja, namun juga diawali dengan peserta pawai obor yang dilakukan oleh anak-anak sekolah.

Pj Bupati Kampar Hambali menyampaikan selamat hari raya Iduladha 1445 H, mohon maaf lahir dan batin. “Pawai takbiran sendiri mengajarkan kita untuk menghormati perbedaan, menjaga persatuan, dan untuk menyebarkan cinta dan kasih sayang kepada sesama. Melalui kekuatan takbir yang penuh keikhlasan, kita semua bersatu dalam satu suara, menyambut datangnya bulan yang penuh berkah ini,” ujar Hambali

- Advertisement -

Hambali mengatakan pawai ini sendiri merupakan sebuah tradisi yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita dalam setiap menyambut hari kemenangan. Dia mengimbau agar semua pengguna jalan khususnya peserta pawai untuk berhati-hati dan utamakan keselamatan.

Adapun rute pawai pada malam tersebut adalah, Bundaran Balai Bupati Jalan M Yamin, kemudian berbalik arah menuju Jalan Dt Tabano – Jalan Sudirman – Jalan Sisingamangaraja dan finis kembali di bundaran depan rumah Dinas Bupati Kampar.

- Advertisement -

 

Editor: Rinaldi

BANGKINANG (RIAUPOS.CO) – Menyemarakkan malam takbir Hari Raya Iduladha 1445 H tahun 2024 M, Pemerintah Kabupaten Kampar, pawai takbir mobil hias keliling, Ahad malam (16/6/2024).

Peserta pawai dilepas Pj Bupati Kampar H Hambali didampingi Pj Sekda Ahmad Yuzar di Jalan Prof M Yamin, depan Balai Bupati Kampar. Turut hadir Pj Ketua TP-PKK Kampar Ricana Djayanti Hambali, Forkopimda Kampar, para asisten, staf ahli dan kepala dinas.

Pada pawai ini, ada yang menarik perhatian masyarakat karena peserta bukan hanya mobil hias dari setiap organisasi perangkat daerah (OPD) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Kampar saja, namun juga diawali dengan peserta pawai obor yang dilakukan oleh anak-anak sekolah.

Pj Bupati Kampar Hambali menyampaikan selamat hari raya Iduladha 1445 H, mohon maaf lahir dan batin. “Pawai takbiran sendiri mengajarkan kita untuk menghormati perbedaan, menjaga persatuan, dan untuk menyebarkan cinta dan kasih sayang kepada sesama. Melalui kekuatan takbir yang penuh keikhlasan, kita semua bersatu dalam satu suara, menyambut datangnya bulan yang penuh berkah ini,” ujar Hambali

Hambali mengatakan pawai ini sendiri merupakan sebuah tradisi yang telah menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan kita dalam setiap menyambut hari kemenangan. Dia mengimbau agar semua pengguna jalan khususnya peserta pawai untuk berhati-hati dan utamakan keselamatan.

Adapun rute pawai pada malam tersebut adalah, Bundaran Balai Bupati Jalan M Yamin, kemudian berbalik arah menuju Jalan Dt Tabano – Jalan Sudirman – Jalan Sisingamangaraja dan finis kembali di bundaran depan rumah Dinas Bupati Kampar.

 

Editor: Rinaldi

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya