PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Untuk dapat terus menjalin dan memperat silaturahmi dengan anggota dan pengurus DPD Real Estate Indonesia (REI) Provinsi Riau, pekan depan organisasi para pengusaha perumahan ini mengagendakan buka puasa bersama (bukber) dan juga bakal ada bakti sosial di hari tersebut.
Jadwal acara ini sudah ditentukan usai menggelar rapat panitia Kamis (22/4) sore di Kantor DPD REI Riau Jalan Sudirman. Dan memutuskan bahwa acara bukber dan bakti sosialnya Jumat (30/4) pekan depan.
"Hasil rapat kami sudah menetapkan buka bersama DPD REI Jumat pekan depan, di Hotel Pangeran Pekanbaru," kata Ketua Panpel, Jasli Bahar, kepada wartawan.
Hadir dalam rapat tersebut pengurus harian DPD REI Riau Elvi Syofriadi SPi, Sekretaris Ari Prama Citra, Bendahara H Yendrizal SE MM, Wakil Ketua Bidang Organisasi Rasyid Ridani SHi, pengurus lainnya Alfian, Hermansyah, Ketua Panpel Jasli Bahar, Wakil Ketua Panpel Angga Rahyu Shaputra SE MM, dan Sekertaris Panpel Hendra Nasrul SE MM.
Seperti biasanya, pada bukber nanti, selain menghadirkan penceramah H Alnof Dinar LC MA juga tetap memberikan santunan kepada anak yatim yang dhuafa. Jumlah mereka sekitar 100 orang, yang yang merupakan warga perumahan anggota REI Riau.
"Mudah-mudahan kegiatan ini nanti berjalan lancar, sukses dan peserta semuanya mematuhi protokol kesehatan," harap Jasli Bahar.
Hal yang sama juga sampaikan Wakil Ketua Panpel Angga Rahyu Shaputra SE MM. Katanya, pada Bukber kali ini, memang berbeda dengan sebelumnya. Karena masih dalam suasana Covid-19, maka Panpel membatasi peserta yang hadir. Baik anggota REI, mitra kerja, maupun kalangan terkait lainnya.
"Total undangan kita sekitar 170 orang, itu juga sudah termasuk perwakilan anak yatim. Kita nanti akan menerapkan ketat protokol kesehatan. Ini juga akan kami koordinasikan dengan pihak hotel," tegas Angga.
Laporan: Agustiar (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra