Sabtu, 7 September 2024

Timnas Tembus Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Lolos Piala Asia 2027

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Beban yang ada di ke­pala Shin Tae-yong (STY) berkurang. Dia kini bisa tidur dengan nyenyak. Sebab, tadi malam dia menorehkan tinta emas dengan membawa tim nasional Indonesia lolos ke ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus melangkah ke putaran final Piala Asia 2027.

Tiket tersebut didapat setelah timnas Indonesia mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Hasil yang membuat STY sangat bangga atas kerja keras timnya.

Tak kalah bangganya Thom Ha­ye dan Rizky Ridho. Mereka adalah pencetak gol bagi timnas Indonesia ke gawang Filipina. Haye membobol gawang Kevin Ray Mendoza pada menit ke-32 lewat sepakan jarak jauh dari luar kotak penalti. Lalu, Ridho mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-56 lewat heading memanfaatkan umpan Nathan Tjoe-A-On.

‘’Hari ini (kemarin, red) mungkin bisa dilihat. Secara psikologis ada kesulitan bagi kami. Tapi, dengan kerja keras pemain, kami bisa mencetak sejarah baru. Kami akhirnya lolos ke kualifikasi ronde ketiga,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu setelah pertandingan.

- Advertisement -

Tak lupa, pelatih 54 tahun itu juga memuji performa Calvin Verdonk. Verdonk tadi malam menjalani laga debut bersama timnas Indonesia. Dalam laga itu, dia diplot sebagai wingback kiri. Menggantikan peran Pratama Arhan dan Shayne Pattinama. ‘’Ini game pertamanya. Seharusnya tidak begitu gampang karena ada perbedaan waktu dari lingkungannya. Tapi, dia bermain baik sebagai profesional,’’ ungkap mantan asisten pelatih Queensland Roar tersebut.

Terlepas dari itu, STY meminta para pemainnya untuk tidak larut dalam euforia. Sebab, di ronde ketiga, tantangan akan lebih berat. Ronde ketiga akan diikuti 18 negara. Para peserta dibagi ke dalam tiga grup. Tiap-tiap grup diisi enam tim. Pertandingan dimainkan dengan sistem home-away. Juara dan runner-up pada tiap-tiap grup akan langsung lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Lalu, tim peringkat ketiga dan keempat pada tiap-tiap grup akan berlaga pada ronde keempat kualifikasi.

- Advertisement -

Sejauh ini tim-tim elite Asia sudah memastikan lolos. Selain Irak dari grup F, ada Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Australia, dan Qatar. Tantangan pun jelas makin besar. ”Kami akan mempersiapkan tim ini supaya bisa semakin baik. Saya akan berusaha maksimal,” tegas pelatih timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 Rusia tersebut.

STY menambahkan, persiapan jelang ronde ketiga harus dibangun dengan serius. ”Tidak ada lawan yang gampang. Apalagi, peringkat FIFA kami ada di posisi ke-134 dunia. Bisa dibilang kami adalah tim lemah dibandingkan tim-tim yang sudah lolos ke ronde ketiga lainnya. Tapi, mimpi saya, saya akan berusaha untuk mencapainya. Saya tidak akan pernah menyerah,” jelasnya.

Baca Juga:  Sedih, Paolo Maldini dan Putranya Positif Corona

Di sisi lain, pelatih Filipina Tom Saintfiet mengakui kekalahan mereka. Dia menilai Indonesia bermain sangat bagus. Terus-menerus menggempur pertahanan The Azkals, julukan timnas Filipina. ”Pada babak kedua, kami coba mengubah keadaan. Tapi, Indonesia justru menggandakan keunggulan. Para pemain kami nervous bermain di hadapan puluhan ribu suporter timnas Indonesia yang hadir di SUGBK,” ujarnya.

Hanya Timnas Indonesia yang Lolos
Untuk diketahui, sebanyak 11 negara ASEAN berpartisipasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sayangnya, empat negara harus gugur pada putaran pertama, yaitu Brunei Darussalam, Timor Leste, Laos, dan Kamboja. Mereka belum mampu menunjukkan performa yang cukup untuk melangkah lebih jauh dalam kompetisi bergengsi ini.

Sementara itu, tujuh negara yang berhasil lolos ke putaran kedua adalah Timnas Indonesia, Myanmar, Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Filipina. Namun, perjuangan mereka di putaran kedua ini tidaklah mudah. Berbagai tantangan berat harus mereka hadapi di grup masing-masing.

Seperti, Myanmar melangkah ke putaran kedua setelah mengalahkan Makao dengan agregat 5-1 pada putaran pertama. Di putaran kedua, Myanmar tergabung di Grup B bersama Jepang, Suriah, dan Korea Utara.

Grup ini terbukti sangat berat bagi Myanmar. Dari lima laga yang telah dimainkan, Myanmar belum mampu meraih kemenangan. Mereka hanya berhasil mendapatkan satu poin setelah bermain imbang 1-1 melawan Suriah. Pada laga terakhir, Myanmar akan menghadapi Korea Utara. Namun, dengan hanya satu poin, peluang mereka untuk lolos sudah tertutup.

Selanjutnya, Singapura dan Thailand. Singapura dan Thailand berada di Grup C bersama Tiongkok dan Korea Selatan. Nasib Singapura di kualifikasi ini tidak lebih baik. The Lions dipastikan gagal dan menjadi juru kunci klasemen tanpa meraih satu pun kemenangan. Mereka tidak mampu bersaing dengan tim-tim kuat di grup mereka. Laga terakhir melawan Thailand hanya menjadi formalitas bagi Singapura.

Sementara Thailand juga kandas meskipun mereka berhasil menang 3-1 atas Singapura pada laga terakhir. Thailand kalah dalam head-to-head melawan Cina, meski memiliki poin sama (9). Ini berarti Thailand juga gagal melangkah ke putaran ketiga, menyisakan kekecewaan bagi tim Gajah Putih.

Selanjutnya, Malaysia berada di Grup D bersama Kirgistan, Oman, dan Taiwan. Harimau Malaya menghadapi persaingan ketat untuk lolos ke putaran ketiga. Oman telah memastikan diri lolos dengan meraih 12 poin dari lima laga. Pada matchday terakhir, Malaysia bersaing dengan Kirgistan yang memiliki 10 poin, sementara Malaysia mengoleksi 7 poin.

Baca Juga:  Tak Dipinjamkan Lagi, Musim Depan Kubo Akan Perkuat Madrid

Pada laga terakhir, Malaysia sementara unggul atas Taiwan dengan skor 2-1. Namun meskipun Malaysia berhasil menang, mereka dipastikan gagal lolos karena kalah dalam selisih gol dibandingkan dengan Kirgistan yang surplus 6 gol dan Oman surplus 9 gol. Harapan Malaysia untuk melangkah lebih jauh pun harus pupus.

Kemudian, Vietnam dan Filipina. Grup F dihuni tiga negara ASEAN, yakni Timnas Indonesia, Vietnam, dan Filipina. Satu negara lain yang bersaing di grup ini adalah Irak. Irak telah memastikan diri lolos ke putaran ketiga dengan selalu menang pada lima laga yang sudah dimainkan, menjadi juara grup. Filipina, di sisi lain, sudah pasti gagal dan menjadi juru kunci klasemen.

Vietnam memiliki peluang tipis untuk lolos jika mereka bisa mengalahkan Irak pada laga terakhir. Namun, nasib Vietnam tidak berpihak. Mereka kalah dalam laga penentuan tersebut. Dengan demikian, mereka gagal melangkah ke putaran ketiga.

Di antara semua negara ASEAN, hanya Timnas Indonesia yang berhasil memastikan diri lolos ke putaran ketiga. Skuad Garuda tampil impresif dalam laga-laga sebelumnya dan memastikan tempat di putaran ketiga setelah mengalahkan Filipina dengan skor 2-0. Gol-gol indah dari Thom Haye dan Rizky Ridho membawa Indonesia menuju babak selanjutnya tanpa harus mempedulikan hasil laga antara Irak dan Vietnam.

Keberhasilan Timnas Indonesia ini menjadi sorotan utama dan kebanggaan bagi sepak bola ASEAN. Dengan langkah yang konsisten dan strategi yang tepat dari pelatih Shin Tae-yong, Indonesia siap bersaing di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dukungan penuh dari para suporter dan penampilan solid dari para pemain menjadi kunci kesuksesan mereka sejauh ini.

Sebagai satu-satunya wakil ASEAN yang lolos ke putaran ketiga, Timnas Indonesia membawa harapan dan semangat baru bagi sepak bola di kawasan Asia Tenggara. Semoga mereka bisa terus memberikan performa terbaik dan membawa nama baik ASEAN di kancah internasional.

Nasib tujuh negara ASEAN di Kualifikasi Piala Dunia 2026 menunjukkan betapa ketatnya persaingan di zona Asia. Meskipun sebagian besar negara gagal melangkah lebih jauh, keberhasilan Timnas Indonesia menjadi titik terang yang membawa harapan bagi sepak bola ASEAN. Dengan kerja keras dan semangat juang yang tinggi, Timnas Indonesia membuktikan bahwa mereka mampu bersaing di level tertinggi.

Kini, semua mata tertuju pada Garuda yang akan berjuang di putaran ketiga, membawa mimpi dan harapan bangsa menuju Piala Dunia 2026.(fiq/ady/jpg)

Laporan JPG, Jakarta






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Beban yang ada di ke­pala Shin Tae-yong (STY) berkurang. Dia kini bisa tidur dengan nyenyak. Sebab, tadi malam dia menorehkan tinta emas dengan membawa tim nasional Indonesia lolos ke ronde ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 sekaligus melangkah ke putaran final Piala Asia 2027.

Tiket tersebut didapat setelah timnas Indonesia mengalahkan Filipina dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. Hasil yang membuat STY sangat bangga atas kerja keras timnya.

Tak kalah bangganya Thom Ha­ye dan Rizky Ridho. Mereka adalah pencetak gol bagi timnas Indonesia ke gawang Filipina. Haye membobol gawang Kevin Ray Mendoza pada menit ke-32 lewat sepakan jarak jauh dari luar kotak penalti. Lalu, Ridho mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-56 lewat heading memanfaatkan umpan Nathan Tjoe-A-On.

‘’Hari ini (kemarin, red) mungkin bisa dilihat. Secara psikologis ada kesulitan bagi kami. Tapi, dengan kerja keras pemain, kami bisa mencetak sejarah baru. Kami akhirnya lolos ke kualifikasi ronde ketiga,” ujar pelatih asal Korea Selatan itu setelah pertandingan.

Tak lupa, pelatih 54 tahun itu juga memuji performa Calvin Verdonk. Verdonk tadi malam menjalani laga debut bersama timnas Indonesia. Dalam laga itu, dia diplot sebagai wingback kiri. Menggantikan peran Pratama Arhan dan Shayne Pattinama. ‘’Ini game pertamanya. Seharusnya tidak begitu gampang karena ada perbedaan waktu dari lingkungannya. Tapi, dia bermain baik sebagai profesional,’’ ungkap mantan asisten pelatih Queensland Roar tersebut.

Terlepas dari itu, STY meminta para pemainnya untuk tidak larut dalam euforia. Sebab, di ronde ketiga, tantangan akan lebih berat. Ronde ketiga akan diikuti 18 negara. Para peserta dibagi ke dalam tiga grup. Tiap-tiap grup diisi enam tim. Pertandingan dimainkan dengan sistem home-away. Juara dan runner-up pada tiap-tiap grup akan langsung lolos ke putaran final Piala Dunia 2026. Lalu, tim peringkat ketiga dan keempat pada tiap-tiap grup akan berlaga pada ronde keempat kualifikasi.

Sejauh ini tim-tim elite Asia sudah memastikan lolos. Selain Irak dari grup F, ada Jepang, Korea Selatan, Arab Saudi, Australia, dan Qatar. Tantangan pun jelas makin besar. ”Kami akan mempersiapkan tim ini supaya bisa semakin baik. Saya akan berusaha maksimal,” tegas pelatih timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2018 Rusia tersebut.

STY menambahkan, persiapan jelang ronde ketiga harus dibangun dengan serius. ”Tidak ada lawan yang gampang. Apalagi, peringkat FIFA kami ada di posisi ke-134 dunia. Bisa dibilang kami adalah tim lemah dibandingkan tim-tim yang sudah lolos ke ronde ketiga lainnya. Tapi, mimpi saya, saya akan berusaha untuk mencapainya. Saya tidak akan pernah menyerah,” jelasnya.

Baca Juga:  Baru Dipasangkan, Jalani Debut, Apriyani/Fadia Langsung Tembus Final

Di sisi lain, pelatih Filipina Tom Saintfiet mengakui kekalahan mereka. Dia menilai Indonesia bermain sangat bagus. Terus-menerus menggempur pertahanan The Azkals, julukan timnas Filipina. ”Pada babak kedua, kami coba mengubah keadaan. Tapi, Indonesia justru menggandakan keunggulan. Para pemain kami nervous bermain di hadapan puluhan ribu suporter timnas Indonesia yang hadir di SUGBK,” ujarnya.

Hanya Timnas Indonesia yang Lolos
Untuk diketahui, sebanyak 11 negara ASEAN berpartisipasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Sayangnya, empat negara harus gugur pada putaran pertama, yaitu Brunei Darussalam, Timor Leste, Laos, dan Kamboja. Mereka belum mampu menunjukkan performa yang cukup untuk melangkah lebih jauh dalam kompetisi bergengsi ini.

Sementara itu, tujuh negara yang berhasil lolos ke putaran kedua adalah Timnas Indonesia, Myanmar, Singapura, Malaysia, Thailand, Vietnam, dan Filipina. Namun, perjuangan mereka di putaran kedua ini tidaklah mudah. Berbagai tantangan berat harus mereka hadapi di grup masing-masing.

Seperti, Myanmar melangkah ke putaran kedua setelah mengalahkan Makao dengan agregat 5-1 pada putaran pertama. Di putaran kedua, Myanmar tergabung di Grup B bersama Jepang, Suriah, dan Korea Utara.

Grup ini terbukti sangat berat bagi Myanmar. Dari lima laga yang telah dimainkan, Myanmar belum mampu meraih kemenangan. Mereka hanya berhasil mendapatkan satu poin setelah bermain imbang 1-1 melawan Suriah. Pada laga terakhir, Myanmar akan menghadapi Korea Utara. Namun, dengan hanya satu poin, peluang mereka untuk lolos sudah tertutup.

Selanjutnya, Singapura dan Thailand. Singapura dan Thailand berada di Grup C bersama Tiongkok dan Korea Selatan. Nasib Singapura di kualifikasi ini tidak lebih baik. The Lions dipastikan gagal dan menjadi juru kunci klasemen tanpa meraih satu pun kemenangan. Mereka tidak mampu bersaing dengan tim-tim kuat di grup mereka. Laga terakhir melawan Thailand hanya menjadi formalitas bagi Singapura.

Sementara Thailand juga kandas meskipun mereka berhasil menang 3-1 atas Singapura pada laga terakhir. Thailand kalah dalam head-to-head melawan Cina, meski memiliki poin sama (9). Ini berarti Thailand juga gagal melangkah ke putaran ketiga, menyisakan kekecewaan bagi tim Gajah Putih.

Selanjutnya, Malaysia berada di Grup D bersama Kirgistan, Oman, dan Taiwan. Harimau Malaya menghadapi persaingan ketat untuk lolos ke putaran ketiga. Oman telah memastikan diri lolos dengan meraih 12 poin dari lima laga. Pada matchday terakhir, Malaysia bersaing dengan Kirgistan yang memiliki 10 poin, sementara Malaysia mengoleksi 7 poin.

Baca Juga:  PSSI Dinilai Terlalu Berlebihan Lakukan Naturalisasi

Pada laga terakhir, Malaysia sementara unggul atas Taiwan dengan skor 2-1. Namun meskipun Malaysia berhasil menang, mereka dipastikan gagal lolos karena kalah dalam selisih gol dibandingkan dengan Kirgistan yang surplus 6 gol dan Oman surplus 9 gol. Harapan Malaysia untuk melangkah lebih jauh pun harus pupus.

Kemudian, Vietnam dan Filipina. Grup F dihuni tiga negara ASEAN, yakni Timnas Indonesia, Vietnam, dan Filipina. Satu negara lain yang bersaing di grup ini adalah Irak. Irak telah memastikan diri lolos ke putaran ketiga dengan selalu menang pada lima laga yang sudah dimainkan, menjadi juara grup. Filipina, di sisi lain, sudah pasti gagal dan menjadi juru kunci klasemen.

Vietnam memiliki peluang tipis untuk lolos jika mereka bisa mengalahkan Irak pada laga terakhir. Namun, nasib Vietnam tidak berpihak. Mereka kalah dalam laga penentuan tersebut. Dengan demikian, mereka gagal melangkah ke putaran ketiga.

Di antara semua negara ASEAN, hanya Timnas Indonesia yang berhasil memastikan diri lolos ke putaran ketiga. Skuad Garuda tampil impresif dalam laga-laga sebelumnya dan memastikan tempat di putaran ketiga setelah mengalahkan Filipina dengan skor 2-0. Gol-gol indah dari Thom Haye dan Rizky Ridho membawa Indonesia menuju babak selanjutnya tanpa harus mempedulikan hasil laga antara Irak dan Vietnam.

Keberhasilan Timnas Indonesia ini menjadi sorotan utama dan kebanggaan bagi sepak bola ASEAN. Dengan langkah yang konsisten dan strategi yang tepat dari pelatih Shin Tae-yong, Indonesia siap bersaing di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dukungan penuh dari para suporter dan penampilan solid dari para pemain menjadi kunci kesuksesan mereka sejauh ini.

Sebagai satu-satunya wakil ASEAN yang lolos ke putaran ketiga, Timnas Indonesia membawa harapan dan semangat baru bagi sepak bola di kawasan Asia Tenggara. Semoga mereka bisa terus memberikan performa terbaik dan membawa nama baik ASEAN di kancah internasional.

Nasib tujuh negara ASEAN di Kualifikasi Piala Dunia 2026 menunjukkan betapa ketatnya persaingan di zona Asia. Meskipun sebagian besar negara gagal melangkah lebih jauh, keberhasilan Timnas Indonesia menjadi titik terang yang membawa harapan bagi sepak bola ASEAN. Dengan kerja keras dan semangat juang yang tinggi, Timnas Indonesia membuktikan bahwa mereka mampu bersaing di level tertinggi.

Kini, semua mata tertuju pada Garuda yang akan berjuang di putaran ketiga, membawa mimpi dan harapan bangsa menuju Piala Dunia 2026.(fiq/ady/jpg)

Laporan JPG, Jakarta






Reporter: Redaksi Riau Pos Riau Pos
Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari