Senin, 15 Juli 2024

Cerita Anies Baswedan Usai Besuk BJ Habibie

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Presiden RI ketiga, BJ Habibie tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta. Mendengar kabar tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan langsung menyempatkan diri menjenguk suami dari Hasri Ainun tersebut.

Seusai masuk ruang perawatan, Anies menyebut kondisi Habibie memang tidak dalam keadaan baik. Namun, dia tetap mendoakan agar Habibie bisa kembali sehat. Dan kembali menjalani aktivitasnya sehari-hari.

- Advertisement -

“Kondisinya memang tim dokter yang bisa menjelaskan secara detail, tapi memang berat. Dan kita mendoakan semoga Allah menurunkan mukjizatnya membuat semua ikhtiar manusia menemukan hasilnya, sehingga Pak Habibie bisa kembali sehat,” ujar Anies di RSPAD Gatot Subroto Jakarta, Selasa (10/9).

Baca Juga:  Waspada Gejala Kanker Prostat

Anies menerangkan, kondisi Habibie saat ini tengah dipasangi alat-alat medis. Kondisi masih bisa merespon ucapan orang-orang sekitarnya. Hanya saja, pencipta pesawat itu tidak membalas komunikasi orang lain.

“Beliau tidak bisa komunikasi. Jadi beliau posisinya seperti tidur dalam perawatan di situ dan praktis komunikasi tidak ada, tapi beliau sadar, mendengar, tapi tidak berkomunikasi,” jelasnya.

- Advertisement -

Di dalam, Anies menyampaikan, Habibie didampingi oleh seluruh anggota keluarganya. Dia berharap dokter bisa bekerja maksimal dalam memberi pengobatan kepada Habibie. Anies melihat komunikasi antara dokter dan pasien berjalan baik.

“Jadi ketika Pak Habibie ngobrol dengan para dokter-dokternya seperti ayah dengan anak. Dan hubungan itu sangat baik itu yang membuat suasana di sini lebih seperti suasana rumah,” tukasnya.

Baca Juga:  Ini Upaya Gubri Agar BLK Riau Bertaraf Internasional

Sebelumnya, pihak keluarga presiden ke-3 Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie membantah kabar yang menyebutkan sang insinyur meninggal dunia. Keluarga menyebut kabar itu sebagai hoax.

Promotor yang juga keponakan BJ Habibie, Adrie Subono menegaskan, hingga saat ini kondisi presiden ke-3 RI itu masih ditangani oleh tim dokter. Dia membantah kabar tersebut.

“Berita-berita meninggalnya Pak Habibie yang beredar pagi ini tidak benar/hoax,” tegas Adrie kepada JawaPos.com, Selasa (10/9).

Menurut Adrie, BJ Habibie saat ini masih dirawat intensif di ruang Cardiac Intensive Care Unit (CICU) RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. Adrie meminta doa seluruh masyarakat untuk mempercepat kesembuhan BJ Habibie.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwir

JAKARTA (RIAUPOS.CO) – Presiden RI ketiga, BJ Habibie tengah menjalani perawatan di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Gatot Subroto, Jakarta. Mendengar kabar tersebut, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan langsung menyempatkan diri menjenguk suami dari Hasri Ainun tersebut.

Seusai masuk ruang perawatan, Anies menyebut kondisi Habibie memang tidak dalam keadaan baik. Namun, dia tetap mendoakan agar Habibie bisa kembali sehat. Dan kembali menjalani aktivitasnya sehari-hari.

“Kondisinya memang tim dokter yang bisa menjelaskan secara detail, tapi memang berat. Dan kita mendoakan semoga Allah menurunkan mukjizatnya membuat semua ikhtiar manusia menemukan hasilnya, sehingga Pak Habibie bisa kembali sehat,” ujar Anies di RSPAD Gatot Subroto Jakarta, Selasa (10/9).

Baca Juga:  Ini Upaya Gubri Agar BLK Riau Bertaraf Internasional

Anies menerangkan, kondisi Habibie saat ini tengah dipasangi alat-alat medis. Kondisi masih bisa merespon ucapan orang-orang sekitarnya. Hanya saja, pencipta pesawat itu tidak membalas komunikasi orang lain.

“Beliau tidak bisa komunikasi. Jadi beliau posisinya seperti tidur dalam perawatan di situ dan praktis komunikasi tidak ada, tapi beliau sadar, mendengar, tapi tidak berkomunikasi,” jelasnya.

Di dalam, Anies menyampaikan, Habibie didampingi oleh seluruh anggota keluarganya. Dia berharap dokter bisa bekerja maksimal dalam memberi pengobatan kepada Habibie. Anies melihat komunikasi antara dokter dan pasien berjalan baik.

“Jadi ketika Pak Habibie ngobrol dengan para dokter-dokternya seperti ayah dengan anak. Dan hubungan itu sangat baik itu yang membuat suasana di sini lebih seperti suasana rumah,” tukasnya.

Baca Juga:  Waspada Gejala Kanker Prostat

Sebelumnya, pihak keluarga presiden ke-3 Republik Indonesia Bacharuddin Jusuf (BJ) Habibie membantah kabar yang menyebutkan sang insinyur meninggal dunia. Keluarga menyebut kabar itu sebagai hoax.

Promotor yang juga keponakan BJ Habibie, Adrie Subono menegaskan, hingga saat ini kondisi presiden ke-3 RI itu masih ditangani oleh tim dokter. Dia membantah kabar tersebut.

“Berita-berita meninggalnya Pak Habibie yang beredar pagi ini tidak benar/hoax,” tegas Adrie kepada JawaPos.com, Selasa (10/9).

Menurut Adrie, BJ Habibie saat ini masih dirawat intensif di ruang Cardiac Intensive Care Unit (CICU) RSPAD Gatot Subroto, Jakarta. Adrie meminta doa seluruh masyarakat untuk mempercepat kesembuhan BJ Habibie.

Sumber: Jawapos.com

Editor: Edwir

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari