(RIAUPOS.CO) — Produser Sheila Timothy masuk ke dalam daftar Perempuan Paling Berpengaruh atau International Women’s Impact Report 2020 versi Variety. Setelah 10 tahun berkecimpung di dunia layar lebar, Sheila Timothy telah menghasilkan karya-karya fenomenal yang membawanya masuk dalam iven tersebut.
Sebagai produser dari rumah produksi Lifelike Pictures, Sheila Timothy disebut variety sebagai salah satu produser film terbaik di Asia Tenggara. Sheila menelurkan karya-karya seperti “Pintu Terlarang” (2009), “Modus Anomali” (2012), “Tabula Rasa” (2014), “Banda The Dark Forgotten Trail” (2017), dan “Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212” (2018) yang bekerja sama dengan 20th Century Fox di Asia Tenggara.
Sheila Timothy pun menyakini apresiasi ini menginspirasi perempuan lain untuk bisa berkarya. Terpenting baginya adalah perempuan mempunyai peranan penting untuk membangun ekonomi kreatif di Indonesia.
“Saat ini sudah semakin banyak perempuan Indonesia yang berkecimpung dalam industri kreatif, terutama film. Saya berharap agar semakin banyak perempuan Indonesia yang tumbuh dan berkembang dalam ekonomi kreatif. Sebuah kebanggaan bagi saya karena dinobatkan bersama dengan deretan perempuan luar biasa lainnya di daftar ini. Terima kasih kepada Variety,” ujar Sheila.(int/eca)
(RIAUPOS.CO) — Produser Sheila Timothy masuk ke dalam daftar Perempuan Paling Berpengaruh atau International Women’s Impact Report 2020 versi Variety. Setelah 10 tahun berkecimpung di dunia layar lebar, Sheila Timothy telah menghasilkan karya-karya fenomenal yang membawanya masuk dalam iven tersebut.
Sebagai produser dari rumah produksi Lifelike Pictures, Sheila Timothy disebut variety sebagai salah satu produser film terbaik di Asia Tenggara. Sheila menelurkan karya-karya seperti “Pintu Terlarang” (2009), “Modus Anomali” (2012), “Tabula Rasa” (2014), “Banda The Dark Forgotten Trail” (2017), dan “Wiro Sableng: Pendekar Kapak Maut Naga Geni 212” (2018) yang bekerja sama dengan 20th Century Fox di Asia Tenggara.
- Advertisement -
Sheila Timothy pun menyakini apresiasi ini menginspirasi perempuan lain untuk bisa berkarya. Terpenting baginya adalah perempuan mempunyai peranan penting untuk membangun ekonomi kreatif di Indonesia.
“Saat ini sudah semakin banyak perempuan Indonesia yang berkecimpung dalam industri kreatif, terutama film. Saya berharap agar semakin banyak perempuan Indonesia yang tumbuh dan berkembang dalam ekonomi kreatif. Sebuah kebanggaan bagi saya karena dinobatkan bersama dengan deretan perempuan luar biasa lainnya di daftar ini. Terima kasih kepada Variety,” ujar Sheila.(int/eca)