Jumat, 20 September 2024

Warga Sontang Keluhkan Jalan Rusak Parah dan Berkubang

SONTANG (RIAUPOS.CO) – Ratusan warga kesal dan marah lantaran jalan lintas provinsi di Desa Sontang menuju Desa Kasang Padang, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, mengalami rusak parah, berkubang seperti sawah dan susah dilewati kenderaan bermotor.

Sudah sejak lama jalan lintas yang menghubungkan Riau dengan Sumatera Utara tersebut rusak parah. Bahkan sempat ditanami pisang dan sawit sebagai bentuk protes dan kekecewaan warga setempat. “Katanya ini jalan provinsi. Sudah pernah kami sampaikan permintaan agar segera diperbaiki. Tapi selalu hanya janji tinggal janji saja,” ungkap salah seorang warga, H Anasri, Selasa (1/9).

Dikatakan Anasri, jalan yang rusak tersebut sekitar satu kilometer panjangnya. Kondisinya sekarang semakin parah dan sangat memprihatinkan ketika diguyur hujan. Jangankan kenderaan roda empat, sepeda motor saja susah melintasi jalan tersebut.

Baca Juga:  Iwan Fals dan Ubay Nidji Rilis Ulang Lagu Guruh Soekarnoputra

Beberapa bulan lalu, warga setempat sempat memblokir jalan yang rusak itu dengan harapan segera diperbaiki. “Blokir dihentikan warga karena ada janji dari pihak Provinsi Riau segera memperbaiki jalan lintas ini. Namun kenyataannya sampai sekarang tetap terbiarkan rusak,” kata Anasri.

- Advertisement -

Dilanjutkan Anasri, masyarakat sudah mengajukan permohonan izin kepada pihak kepolisian untuk melakukan aksi pada Senin mendatang. Aksi tersebut akan dilakukan di lokasi, juga di Kantor Gubernur Riau. ”Masyarakat kami sudah tidak tahan lagi dengan kondisi jalan yang semakin lama semakin parah,” tegas Anasri.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau, M Taufiq OH beberapa waktu lalu kepada pers mengakui memang kondisi jalan provinsi di Desa Sontang menuju Kota Duri, Kabupaten Bengkalis, mengalami kerusakan dan berlumpur jika hujan. “Kami usahakan dengan optimal untuk menjaga fungsional ruas jalan provinsi di Desa Sontang,” jelas Taufiq.

- Advertisement -
Baca Juga:  Bangko Nihil Zona Merah Covid-19

Taufiq menambahkan, sebagai bukti keseriusan, Dinas PUPR-PKPP Riau juga telah mengusulkan peningkatan ruas jalan tersebut pada Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2021 sebagai perhatian Pemprov Riau selanjutnya.

Ia berharap masyarakat dapat memaklumi kekuatan anggaran provinsi pada saat ini, karena pemerintah tengah fokus menangani pandemi Covid-19. “Tapi kami tidak mengeyampingkan kegiatan prioritas, dan kami selalu berusaha sekuat tenaga supaya jalan tersebut dapat fungsional secara baik dan optimal,” jelas Taufiq.(aga)

 

SONTANG (RIAUPOS.CO) – Ratusan warga kesal dan marah lantaran jalan lintas provinsi di Desa Sontang menuju Desa Kasang Padang, Kecamatan Bonai Darussalam, Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), Riau, mengalami rusak parah, berkubang seperti sawah dan susah dilewati kenderaan bermotor.

Sudah sejak lama jalan lintas yang menghubungkan Riau dengan Sumatera Utara tersebut rusak parah. Bahkan sempat ditanami pisang dan sawit sebagai bentuk protes dan kekecewaan warga setempat. “Katanya ini jalan provinsi. Sudah pernah kami sampaikan permintaan agar segera diperbaiki. Tapi selalu hanya janji tinggal janji saja,” ungkap salah seorang warga, H Anasri, Selasa (1/9).

Dikatakan Anasri, jalan yang rusak tersebut sekitar satu kilometer panjangnya. Kondisinya sekarang semakin parah dan sangat memprihatinkan ketika diguyur hujan. Jangankan kenderaan roda empat, sepeda motor saja susah melintasi jalan tersebut.

Baca Juga:  Iwan Fals dan Ubay Nidji Rilis Ulang Lagu Guruh Soekarnoputra

Beberapa bulan lalu, warga setempat sempat memblokir jalan yang rusak itu dengan harapan segera diperbaiki. “Blokir dihentikan warga karena ada janji dari pihak Provinsi Riau segera memperbaiki jalan lintas ini. Namun kenyataannya sampai sekarang tetap terbiarkan rusak,” kata Anasri.

Dilanjutkan Anasri, masyarakat sudah mengajukan permohonan izin kepada pihak kepolisian untuk melakukan aksi pada Senin mendatang. Aksi tersebut akan dilakukan di lokasi, juga di Kantor Gubernur Riau. ”Masyarakat kami sudah tidak tahan lagi dengan kondisi jalan yang semakin lama semakin parah,” tegas Anasri.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang dan Perumahan Kawasan Pemukiman Pertanahan (PUPR-PKPP) Riau, M Taufiq OH beberapa waktu lalu kepada pers mengakui memang kondisi jalan provinsi di Desa Sontang menuju Kota Duri, Kabupaten Bengkalis, mengalami kerusakan dan berlumpur jika hujan. “Kami usahakan dengan optimal untuk menjaga fungsional ruas jalan provinsi di Desa Sontang,” jelas Taufiq.

Baca Juga:  Bantu Korban di NTT, Kapolri Kapal Angkut Sembako dan Pesawat Khusus

Taufiq menambahkan, sebagai bukti keseriusan, Dinas PUPR-PKPP Riau juga telah mengusulkan peningkatan ruas jalan tersebut pada Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) tahun 2021 sebagai perhatian Pemprov Riau selanjutnya.

Ia berharap masyarakat dapat memaklumi kekuatan anggaran provinsi pada saat ini, karena pemerintah tengah fokus menangani pandemi Covid-19. “Tapi kami tidak mengeyampingkan kegiatan prioritas, dan kami selalu berusaha sekuat tenaga supaya jalan tersebut dapat fungsional secara baik dan optimal,” jelas Taufiq.(aga)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Terbaru

spot_img

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari