- Advertisement -
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sambil berolahraga di arena car free day (CFD) Jalan Jenderal Sudirman, warga bisa menikmati foto-foto Pekanbaru dari masa ke masa. Pameran foto ini digelar oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Pekanbaru di depan ruang terbuka hijau (RTH) Kaca Mayang.
Dari pantauan Riau Pos, setidaknya ada enam foto yang dipamerkan kepada masyarakat yang sedang menikmati olahraga pagi itu. Di antaranya, foto Jembatan Siak, Bank Daerah Riau, Gelangang Remaja dan lainnya.
“Foto yang dipamerkan sekarang dari masa ke masa. Ini sosialisasi ke masyarakat bagaimana Pekanbaru tempo dulu,†kata Ari, selaku staf IT Dispusip Pekanbaru.
Melalui gambar ini, lanjut Ari, masyarakat dapat melihat perkembangan dan perubahan bangunan maupun kota Pekanbaru dari masa ke masa. “Selain ini, masih banyak foto-foto di Dispusip Pekanbaru. Silakan berkunjung, gratis,†sambungnya.
Selain pameran fotografi. Masyarakat juga bisa menyempatkan membaca buku-buku yang disediakan oleh pustaka keliling. Tepatnya berada disamping pameran foto tersebut.(*1)