Sabtu, 23 November 2024
spot_img

DPRD: Pemko Pekanbaru Jaga Stabilitas Harga Pasar

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Di awal Ramadan harga bahan pokok di Pekanbaru mengalami kenaikan yang cukup tinggi, meski sebelumnya sempat turun untuk beberapa komoditi. Menyikapi lonjakan harga bahan pokok ini, DPRD Kota Pekanbaru menegaskan supaya Pemko Pekanbaru dapat menjaga stabilitas harga tersebut.

Hal ini ditegaskan Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Zainal Arifin, yang menyebutkan persoalan yang kini dikeluhkan masyarakat harus benar-benar menjadi perhatian Pemko.

"Kami minta pemko harus bisa menjaga stabilitas harga pasar, dan ini harus disikapi cepat karena menyangkut kebutuhan dan faktor ekonomi masyarakat saat ini. Apalagi saat Ramadan ini dipastikan tingkat konsumtif masyarakat dipastikan meningkat," ungkap Zainal.

Tidak hanya itu, agar ibadah puasa dapat dijalankan dengan damai, dan juga khusuk, maka kepada aparat penegak hukum bisa melakukan pengawasan dan penjagaan diperketat.

Baca Juga:  Pengerjaan Proyek PDAM Jangan Asal-asalan

"Harapan kita tentu Ramadan ini dapat dijalankan dengan damai, tanpa ada gangguan kamtibmas yang kapan saja bisa terjadi itu," tambahnya.

Termasuk juga soal titik kuliner takjil Ramadan, diminta juga dapat ditata rapi dan tidak menimbulkan gangguan lalin.

"Ini harus jadi perhatian juga, lokasi pasar takjil harus dapat ditertibkan dengan tidak mengganggu fasilitas umum," ujarnya lagi.(gus)

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Di awal Ramadan harga bahan pokok di Pekanbaru mengalami kenaikan yang cukup tinggi, meski sebelumnya sempat turun untuk beberapa komoditi. Menyikapi lonjakan harga bahan pokok ini, DPRD Kota Pekanbaru menegaskan supaya Pemko Pekanbaru dapat menjaga stabilitas harga tersebut.

Hal ini ditegaskan Anggota Komisi II DPRD Kota Pekanbaru Zainal Arifin, yang menyebutkan persoalan yang kini dikeluhkan masyarakat harus benar-benar menjadi perhatian Pemko.

- Advertisement -

"Kami minta pemko harus bisa menjaga stabilitas harga pasar, dan ini harus disikapi cepat karena menyangkut kebutuhan dan faktor ekonomi masyarakat saat ini. Apalagi saat Ramadan ini dipastikan tingkat konsumtif masyarakat dipastikan meningkat," ungkap Zainal.

Tidak hanya itu, agar ibadah puasa dapat dijalankan dengan damai, dan juga khusuk, maka kepada aparat penegak hukum bisa melakukan pengawasan dan penjagaan diperketat.

- Advertisement -
Baca Juga:  Kadis PUPR Pekanbaru Minta Kontraktor Segera Tuntaskan Pekerjaan

"Harapan kita tentu Ramadan ini dapat dijalankan dengan damai, tanpa ada gangguan kamtibmas yang kapan saja bisa terjadi itu," tambahnya.

Termasuk juga soal titik kuliner takjil Ramadan, diminta juga dapat ditata rapi dan tidak menimbulkan gangguan lalin.

"Ini harus jadi perhatian juga, lokasi pasar takjil harus dapat ditertibkan dengan tidak mengganggu fasilitas umum," ujarnya lagi.(gus)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari