PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Sempena HUT Bhayangkara ke-75, Kamis (1/7) Kapolda Riau memberikan penghargaan kepada Relawan Peduli Covid-19 Provinsi Riau atas partisipasinya dalam penanggulangan Covid-19.
Menurut Penasehat Relawan Peduli Covid-19, Toni Lim saat didampingi Ketua Pelaksana Relawan Peduli Covid-19 Riau, Dirmanto Chang kepada Riau Pos, penghargaan yang diberikan di Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Bhayangkara tersebut diberikan atas partisipasi tim Relawan Peduli Covid-19 Provinsi Riau dalam membantu pemerintah guna mempercepat vaksinasi Covid-19.
Selain itu, penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Kapolda Riau Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi kepada Toni Lim selaku penasehat Relawan Peduli Covid-19 yang berlangsung di Mapolda Riau Jalan Patimura, Pekanbaru.
"Saya mewakili tim Relawan Peduli Covid-19 mengucapkan terimakasih kepada Kapolda Riau yang telah memberikan penghargaan kepada relawan dalam membantu menangani Covid-19 di Provinsi Riau. Tentunya penghargaan yang diberikan ini akan menjadi cambuk bagi kami untuk terus melakukan kegiatan-kegiatan sosial, khususnya di masa pandemi seperti sekarang ini," kata Toni.
Selain itu, pihaknya bersama dengan Polda Riau sejak awal Covid-19 lalu memang secara aktif melakukan berbagai kegiatan, mulai dari pemberian APD, pembagian sembako, donor darah dan juga vaksinasi massal yang digelar bersama Polda Riau, Polresta Pekanbaru, Pemerintah Kota maupun Provinsi.
"Karena pandemi Covid-19 hingga kini belum juga usai, maka bersama dengan Polda Riau, Pemerintah Kota dan juga Provinsi akan bahu membahu untuk bersama-sama menangani Covid-19," jelasnya.
Bahkan, tim relawan Covid-19 selalu siap untuk membantu penanganan Covid-19. Dan tentunya sesuai arahan Presiden yang akan terus bergerak melakukan vaksinasi massal.
"Kami mengucapkan selamat atas HUT ke-75 Bhayangkara, semoga dengan penambahan usia, Polri semakin baik, maju dan sukses," tutupnya.(ayi)