TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO) — Ketua Forum BPD Kuansing, Indra Sukri ST dalam rapat pimpinan provinsi (Rapimprov) dan Musyawarah Provinsi (Musprov) BPD se-Provinsi Riau, terpilih sebagai Ketua Persatuan Anggota Badan Permusyawaratan Desa Seluruh Indonesia (PABPDSI) Riau, 2021-2027.
Dalam Musprov PABPDSI Riau yang dilaksanakan di Ballroom Dinas PMD Dukcapil Provinsi Riau, Kamis (1/4/2021), secara aklamasi menunjuk dirinya.
"Alhamdulillah, kawan-kawan se-Riau bulat menunjuk saya. Dan ini adalah amanah bersama yang harus dilaksanakan untuk kemajuan BPD di Riau dan nasional umumnya," kata Indra Sukri ST, Jumat (2/4/2021) di Teluk Kuantan.
Musprov itu, kata Indra Sukri, dihadiri Ketua Umum PABPDSI Feri Radiansyah ST MM, Ketua dan Sekretaris Kabupaten dan perwakilan, Kepala Dinas Dukcapil Provinsi Riau diwakili Sekretaris H Apandi SAg MSi.
Ketua Umum PABPDSI Feri Radiansyah ST MM mengatakan Riau adalah provinsi ketiga terbentuknya PABPDSI. Dengan demikian, Riau akan ikut menjadi peserta Rakernas BPD bersama Presiden Joko Widodo Juli mendaatang.
Dirinya mendorong agar seluruh kabupaten di Provinsi Riau untuk segera membentuk kepengurusan PABPDSI menjelang Juli 2021 mendatang. Ia sendiri optimisi, kabupaten/kota di Riau akan bergabung dengan PABPDSI.
Pembentukan PABPDSI bertujuan menjadi wadah penyampaian aspirasi masyarakat desa ke jenjang yang lebih tinggi sebagai upaya membangun desa dan kesejahteraan anggota.
Selain itu, hingga sekarang belum ada regulasi tentang keuangan BPD. Pengelolaan keuangan BPD baru mengacu pada Peraturan Bupati. "Item ini juga akan menjadi bahan Rakernas PABPDSI Juli mendatang," kata Indra Sukri.
Laporan: Desriandi Candra (Telukkuantan)
Editor: Rinaldi