(RIAUPOS.CO) — RUMAH Sakit Daerah (RSD) Madani milik Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menjadi salah satu rumah sakit di Kota Pekanbaru yang dipersiapkan untuk mengantisipasi pandemi virus Corona (Covid-19). Bagi masyarakat yang memiliki tanda-tanda terjangkit, satu ruang isolasi disiapkan.
Terletak di Jalan Garuda Sakti, RSD Madani dioperasikan sejak awal 2018 lalu. Di sini, gedung yang sudah tuntas pembangunannya adalah gedung A dan gedung B. Tempat tidur untuk rawat inap juga sudah terpasang di gedung B. Kini digesa penyelesaian ruang ICU, OK dan labor.
Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru H Ayat Cahyadi SSi, Kamis (19/3) kemarin menyampaikan, saat ini ada tersedia satu ruang isolasi di sana. Ruang ini nantinya bagi perawatan dini bagi pasien suspect Covid-19. ‘’Kita sudah siapkan satu ruangan isolasi. Jika nantinya ada pasien suspect yang butuh perawatan dini,’’ terang dia.
Rumah sakit ini menjadi satu dari rumah sakit yang siap mengantisipasi adanya pasien suspect covid-19. Dia menyebut tersedia 30 ruang rawat inap bagi pasien yang butuh perawatan bila punya gejala covid-19. ‘’Kami berdoa agar virus ini segera berlalu. Jangan sampai terlalu larut,’’ imbuhnya.
Ayat bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pekanbaru sempat melakukan peninjauan ke sana kemarin. Selain itu, kunjungan juga dilakukan ke Puskesmas Rejosari. Dia pada masyarakat mengingatkan agar peka terhadap kondisi kesehatan diri. ‘’Yang demam lebih dari 38 derajat celcius bisa segera ke layanan kesehatan,’’ singkatnya.(ksm)
Laporan M ALI NURMAN, Pekanbaru
(RIAUPOS.CO) — RUMAH Sakit Daerah (RSD) Madani milik Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru menjadi salah satu rumah sakit di Kota Pekanbaru yang dipersiapkan untuk mengantisipasi pandemi virus Corona (Covid-19). Bagi masyarakat yang memiliki tanda-tanda terjangkit, satu ruang isolasi disiapkan.
Terletak di Jalan Garuda Sakti, RSD Madani dioperasikan sejak awal 2018 lalu. Di sini, gedung yang sudah tuntas pembangunannya adalah gedung A dan gedung B. Tempat tidur untuk rawat inap juga sudah terpasang di gedung B. Kini digesa penyelesaian ruang ICU, OK dan labor.
- Advertisement -
Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru H Ayat Cahyadi SSi, Kamis (19/3) kemarin menyampaikan, saat ini ada tersedia satu ruang isolasi di sana. Ruang ini nantinya bagi perawatan dini bagi pasien suspect Covid-19. ‘’Kita sudah siapkan satu ruangan isolasi. Jika nantinya ada pasien suspect yang butuh perawatan dini,’’ terang dia.
Rumah sakit ini menjadi satu dari rumah sakit yang siap mengantisipasi adanya pasien suspect covid-19. Dia menyebut tersedia 30 ruang rawat inap bagi pasien yang butuh perawatan bila punya gejala covid-19. ‘’Kami berdoa agar virus ini segera berlalu. Jangan sampai terlalu larut,’’ imbuhnya.
- Advertisement -
Ayat bersama unsur Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Pekanbaru sempat melakukan peninjauan ke sana kemarin. Selain itu, kunjungan juga dilakukan ke Puskesmas Rejosari. Dia pada masyarakat mengingatkan agar peka terhadap kondisi kesehatan diri. ‘’Yang demam lebih dari 38 derajat celcius bisa segera ke layanan kesehatan,’’ singkatnya.(ksm)
Laporan M ALI NURMAN, Pekanbaru