27.2 C
Pekanbaru
Selasa, 26 November 2024
spot_img

Pj Kades Alahair dan Wonosari Dilantik, Pj Bupati Ingatkan Harus Transparan Kelola ADD

spot_img

RIAUPOS.CO – Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kabupaten Kepulauan Meranti H Asmar melantik Penjabat Kepala Desa (Pj Kades) Alahair Kecamatan Tebingtinggi dan Pj Kades Wonosari Kecamatan Rangsang, Senin (25/11) di aula Kantor Bupati. Adapun Pj Kades Alahair dijabat oleh Tauhid Yusro dan Pj Kades Wonosari dijabat oleh M Taufik. 

Asmar mengucapkan selamat atas dilantiknya dua Pj kepala desa tersebut. Dia berharap momentum itu akan menambah semangat baru dalam upaya pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa khususnya.

”Kepada kepala desa yang telah mengakhiri masa tugasnya, terima kasih atas dedikasi selama bertugas membangun desa,” kata Asmar.

Dia mengatakan, Pj kepala desa yang dilantik tersebut merupakan para ASN pilihan yang mempunyai peranan penting dalam menjalankan roda pemerintahan terutama di desa.

Baca Juga:  Pemerintah Usulkan Bangun Rumah Korban Kebakaran

Asmar mengharapkan penjabat yang baru saja dilantik, untuk segera menyesuaikan diri dan memahami problematika yang ada di desa, serta membangun hubungan baik dengan para mitra pemerintah desa.

”Kelola ADD (Anggaran Dana Desa) dengan efektif, transparan, sesuai prosedur dan bisa dipertanggungjawabkan,” pesan Asmar.

Selanjutnya, bersama Badan Permusyawaratan Desa (BPD), Asmar meminta Pj kepala desa berupaya melakukan pemberdayaan seluruh komponen yang ada di desa. Baik secara kelembagaan maupun masyarakat desa secara umum.

”Dengan begitu diharapkan terwujudnya kemandirian dan kesejahteraan desa,” sebutnya.(yls)

- Advertisement -

Laporan WIRA SAPUTRA, Selatpanjang

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos
spot_img
spot_img

BERITA LAINNYA

SDIT Aziziyyah Gelar Karya P5 dan Peringati HGN

Peringatan HGN dimulai dengan upacara bendera merah putih dengan pembina upacara Camat Bina Widya Nurhaminsyah yang sekaligus membacakan amanat Menteri Pendidikan RI.

MAN 2 Pekanbaru Peringati HGN Ke-79

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Pekanbaru memperingati Hari Guru Nasional (HGN) yang bertemakan “Guru Berdaya Indonesia Jaya”. Bertindak sebagai pembina upacara Kepala Kantor (Kakan) Kementerian Agama (Kemenag) Kota Pekanbaru Drs H Syahrul Mauludi MA.

Kapolres Kuansing Pertemukan Camat, Kades, dan Pj Kades Usai Aksi Demo Massa

Aksi demo sekitar seratusan massa ke Kantor Bupati Kuansing, Ahad (24/11) kemaren membuat Kabupaten Kuansing menjadi sorotan pihak luar.

Masa Tugas Berakhir, Sri Sadono Tinggalkan Kuansing

Sri Sadono juga sempat menanyakan soal informasi dan kondisi demonstrasi di kantor bupati. Dia pun ikut merasa prihatin dengan peristiwa itu. “Mudah-mudahan tidak terjadi lagi,” katanya.
spot_img