DUMAI (RIUAPOS.CO) – Jembatan Sungai Masjid yang berada di Kecamatan Dumai Barat dan sekaligus sebagai sarana penghubung dengan Kecamatan Sungai Sembilan, hingga kemarin pengerjaannya masih terus digesa. Ditargetkan pelaksanaan pembangunan dan peningkatan Jembatan Sungai Masjid tersebut dapat dirampungkan pada Desember mendatang.
”Saya bersama staf sudah melakukan peninjauan dan pengecekan langsung terhadap pelaksanaan pengerjaan pembangunan Jembatan Sungai Masjid itu,” kata Wali Kota Dumai H Paisal SKM Mars didampingi Kepala Dinas PUPR Dumai Riau Satria, dan Kabid Bina Marga Dodi, Rabu (29/5).
Dari hasil peninjauan yang dilaksanakan itu, lanjut Paisal, semua kegiatannya berlangsung lancar. ”Ditargetkan pelaksanaan pembangunan Jembatan Sungai Masjid itu dapat diselesaikan di Desember ini,” kata Paisal seraya menambahkan Pemko Dumai sangat berterima kasih kepada Pj Gubri Riau yang bersedia memperhatikan kondisi Jembatan Sungai Masjid ini.
Selain Jembatan Sungai Masjid, Paisal bersama Riau Satria dan Dodi serta sejumlah unsur lainnya turut meninjau jalan pendukungnya. Termasuk jalan rigid yang berada di pinggiran Bandar Bakau Dumai serta lainnya.
”Kita sudah memiliki komitmen untuk membangun dan memajukan daerah Dumai ini. Kalau semua bisa mudah datang ke Dumai, saya yakin daerah ini bisa berkembang,” kata Paisal seraya menambahkan untuk memajukan daerah ini sangat perlu dukungan dan peran serta semua pihak termasuk dari Provinsi Riau.(sah)
DUMAI (RIUAPOS.CO) – Jembatan Sungai Masjid yang berada di Kecamatan Dumai Barat dan sekaligus sebagai sarana penghubung dengan Kecamatan Sungai Sembilan, hingga kemarin pengerjaannya masih terus digesa. Ditargetkan pelaksanaan pembangunan dan peningkatan Jembatan Sungai Masjid tersebut dapat dirampungkan pada Desember mendatang.
”Saya bersama staf sudah melakukan peninjauan dan pengecekan langsung terhadap pelaksanaan pengerjaan pembangunan Jembatan Sungai Masjid itu,” kata Wali Kota Dumai H Paisal SKM Mars didampingi Kepala Dinas PUPR Dumai Riau Satria, dan Kabid Bina Marga Dodi, Rabu (29/5).
- Advertisement -
Dari hasil peninjauan yang dilaksanakan itu, lanjut Paisal, semua kegiatannya berlangsung lancar. ”Ditargetkan pelaksanaan pembangunan Jembatan Sungai Masjid itu dapat diselesaikan di Desember ini,” kata Paisal seraya menambahkan Pemko Dumai sangat berterima kasih kepada Pj Gubri Riau yang bersedia memperhatikan kondisi Jembatan Sungai Masjid ini.
Selain Jembatan Sungai Masjid, Paisal bersama Riau Satria dan Dodi serta sejumlah unsur lainnya turut meninjau jalan pendukungnya. Termasuk jalan rigid yang berada di pinggiran Bandar Bakau Dumai serta lainnya.
- Advertisement -
”Kita sudah memiliki komitmen untuk membangun dan memajukan daerah Dumai ini. Kalau semua bisa mudah datang ke Dumai, saya yakin daerah ini bisa berkembang,” kata Paisal seraya menambahkan untuk memajukan daerah ini sangat perlu dukungan dan peran serta semua pihak termasuk dari Provinsi Riau.(sah)