Jumat, 5 Juli 2024

52 Jalur Melaju ke Hari Kedua di Tepian Rajo Pangean

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO)- Pacu jalur hari pertama di Tepian Rajo Kecamatan Pangean sudah selesai, Sabtu (8/6) sore. Dari 104 jalur yang berlaga hari pertama, sebanyak 52 jalur memastikan diri masuk hari ke dua yang akan berlangsung, Ahad (9/6) siang.

Pantauan Riau Pos di arena pacu jalur Pangean, pada hari pertama belum terlihat pertemuan jalur-jalur andalan. Biasanya, pada hari kedua, pengunjung akan dihibur oleh tontonan-tontonan menarik dan menegangkan. Sebab, selain yang masuk hari kedua jalur-jalur andalan, panitia juga akan menggelar dua putaran.

- Advertisement -

Seperti yang disampaikan ketua Panitia Pacu Jalur Pangean, Serka Syakarni kepada Riau Pos, Sabtu (8/6). Menurut Syakarni, jalur-jalur kandidat juara masih melenggang ke hari kedua. Namun demikian, jalur-jalur kandidat juara ini berpeluang bertemu pada hari kedua nanti.

Baca Juga:  Diduga Miliki Narkoba, Pria Asal Kampar Diringkus di Kuansing

“Jalur kandidat juara seperti, Langkah Siluman, Rajo Bujang, Bukit Embun, Siposan Rimbo, Selendang Putie dan jalur Lancang Kuning terlihat dengan mudah masuk hari kedua. Nah, besok akan digelar dua putaran. Ini akan lebih seru. Yang menarik, saat ini ada semacam persaingan kabupaten dan kecamatan,” kata Syakarni.

Syakarni menyebutkan, terkait jalan, sisi kiri dan sisi kanan berimbang. Sehingga tidak ada jalur yang mempermasalahkan jalan kiri dan kanan. Ini terbukti ketika melihat di ranji undian, pemenang kiri dan kanan hampir sama.

- Advertisement -

“Memang selama ini banyak pemacu yang kecewa karena faktor jalan yang tidak seimbang. Nah, ini sudah kami siasati supaya jalan kiri dan kanan seimbang. Ini sebenarnya lebih ke faktor alam. Apabila cuaca ga bagus, maka jalan kiri dan kanan akan berbeda. Kami berharap, debit Sungai Kuantan tidak naik,” kata Syakarni.

Baca Juga:  Dedy Sambudi Jadi Kadis Perpustakaan

Camat Pangean, Aswandi SPd MM mengaku bangga dengan kekompakan masyarakat Pangean dan panitia. Mulai dari acara pembukaan hingga selesainya pacu jalur berjalan aman dan sukses.

“Terima kasih semuanya. Jika ada kekurangan pada hari pertama, jadikan itu pengalaman untuk dievaluasi. Sehingga pada hari kedua, tidak ada lagi kesalahan,” kata Aswandi.(yas)

 

TELUKKUANTAN (RIAUPOS.CO)- Pacu jalur hari pertama di Tepian Rajo Kecamatan Pangean sudah selesai, Sabtu (8/6) sore. Dari 104 jalur yang berlaga hari pertama, sebanyak 52 jalur memastikan diri masuk hari ke dua yang akan berlangsung, Ahad (9/6) siang.

Pantauan Riau Pos di arena pacu jalur Pangean, pada hari pertama belum terlihat pertemuan jalur-jalur andalan. Biasanya, pada hari kedua, pengunjung akan dihibur oleh tontonan-tontonan menarik dan menegangkan. Sebab, selain yang masuk hari kedua jalur-jalur andalan, panitia juga akan menggelar dua putaran.

Seperti yang disampaikan ketua Panitia Pacu Jalur Pangean, Serka Syakarni kepada Riau Pos, Sabtu (8/6). Menurut Syakarni, jalur-jalur kandidat juara masih melenggang ke hari kedua. Namun demikian, jalur-jalur kandidat juara ini berpeluang bertemu pada hari kedua nanti.

Baca Juga:  Delapan Jalur Masuk Hari Final, Tuan Rumah Mendominasi

“Jalur kandidat juara seperti, Langkah Siluman, Rajo Bujang, Bukit Embun, Siposan Rimbo, Selendang Putie dan jalur Lancang Kuning terlihat dengan mudah masuk hari kedua. Nah, besok akan digelar dua putaran. Ini akan lebih seru. Yang menarik, saat ini ada semacam persaingan kabupaten dan kecamatan,” kata Syakarni.

Syakarni menyebutkan, terkait jalan, sisi kiri dan sisi kanan berimbang. Sehingga tidak ada jalur yang mempermasalahkan jalan kiri dan kanan. Ini terbukti ketika melihat di ranji undian, pemenang kiri dan kanan hampir sama.

“Memang selama ini banyak pemacu yang kecewa karena faktor jalan yang tidak seimbang. Nah, ini sudah kami siasati supaya jalan kiri dan kanan seimbang. Ini sebenarnya lebih ke faktor alam. Apabila cuaca ga bagus, maka jalan kiri dan kanan akan berbeda. Kami berharap, debit Sungai Kuantan tidak naik,” kata Syakarni.

Baca Juga:  Masyarakat Petapahan Optimis dengan Jalur Baru

Camat Pangean, Aswandi SPd MM mengaku bangga dengan kekompakan masyarakat Pangean dan panitia. Mulai dari acara pembukaan hingga selesainya pacu jalur berjalan aman dan sukses.

“Terima kasih semuanya. Jika ada kekurangan pada hari pertama, jadikan itu pengalaman untuk dievaluasi. Sehingga pada hari kedua, tidak ada lagi kesalahan,” kata Aswandi.(yas)

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari