PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, mulai menyalurkan bantuan kuota internet untuk mendukung pelaksanaan sistem belajar secara online pada masa pandemi Covid-19. Untuk di Riau, penyaluran bantuan kuota internet tersebut sudah mulai dilaksanakan pada Jumat (28/8/2020).
Kepala Dinas Pendidikan Riau Zul Ikram mengatakan, bantuan berupa kuota internet tersebut diberikan kepada seluruh pelajar yang ada di Riau. Khusus untuk Dinas Pendidikan Riau, mereka menyalurkan bantuan kuota untuk pelajar tingkat SMA sederajat.
"Sudah mulai tadi disalurkan bantuan kuota internetnya, setiap pelajar dapat bantuan kuota 10 Giga Byte (GB). Semua pelajar dari kelas satu sampai kelas tiga dapat semua," katanya.
Pada tahap pertama penyaluran, lanjut Zul Ikram, dilakukan dikota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar. Kemudian untuk seterusnya dilakukan hingga keseluruh kabupaten/kota di Riau.
"Diharapakan dengan bantuan ini sedikit banyak bisa membantu mengatasi kesulitan yang dialami masyarakat, dengan pembelajaran jarak jauh salah satunya mengenai pemenuhan kuota internet," harapnya.
Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Pemerintah pusat melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI, mulai menyalurkan bantuan kuota internet untuk mendukung pelaksanaan sistem belajar secara online pada masa pandemi Covid-19. Untuk di Riau, penyaluran bantuan kuota internet tersebut sudah mulai dilaksanakan pada Jumat (28/8/2020).
Kepala Dinas Pendidikan Riau Zul Ikram mengatakan, bantuan berupa kuota internet tersebut diberikan kepada seluruh pelajar yang ada di Riau. Khusus untuk Dinas Pendidikan Riau, mereka menyalurkan bantuan kuota untuk pelajar tingkat SMA sederajat.
- Advertisement -
"Sudah mulai tadi disalurkan bantuan kuota internetnya, setiap pelajar dapat bantuan kuota 10 Giga Byte (GB). Semua pelajar dari kelas satu sampai kelas tiga dapat semua," katanya.
Pada tahap pertama penyaluran, lanjut Zul Ikram, dilakukan dikota Pekanbaru dan Kabupaten Kampar. Kemudian untuk seterusnya dilakukan hingga keseluruh kabupaten/kota di Riau.
- Advertisement -
"Diharapakan dengan bantuan ini sedikit banyak bisa membantu mengatasi kesulitan yang dialami masyarakat, dengan pembelajaran jarak jauh salah satunya mengenai pemenuhan kuota internet," harapnya.
Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Eka G Putra