PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Juru Bicara Satgas Percepatan Penangangan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi mengingatkan kepada masyarakat bahwa kunci untuk menekan penyebaran Covid-19 yakni dengan menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
"Pandemi Covid-19 ini bisa diatasi, kuncinya kembali kepada kita masyarakat untuk sama-sama menerapkan protokol kesehatan," kata dr Yovi, Kamis (5/8/2021).
Lebih lanjut dikatakannya, selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Pekanbaru, kasus positif Covid-19 di Riau masih tinggi. Namun dr Yovi menjelaskan bahwa dampak dari PPKM baru bisa dilihat dua pekan setelah pelaksanaan.
"Keberhasilan bisa dilihat minimal dua pekan setelah pelaksanaan PPKM. Mudah-mudahan ada perubahan penurunan," jelasnya.
Dalam kesempatan tersebut, dr Yovi juga meminta masyarakat dengan adanya PPKM ini bisa memahami tujuannya. Sehingga bisa ikut menjalankan dan penyebaran Covid-19 bisa teratasi.
"Kami berharap PPKM ini bisa dipahami dan dimaklumi, karena semua ini juga untuk kepentingan masyarakat. Untuk itu mari kita bersabar dan dukung kebijakan dengan menerapkan protokol kesehatan agar tidak diperpanjang lagi," ajaknya.
Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi
PEKANBARU (RIAUPOS.CO) — Juru Bicara Satgas Percepatan Penangangan Covid-19 Riau, dr Indra Yovi mengingatkan kepada masyarakat bahwa kunci untuk menekan penyebaran Covid-19 yakni dengan menerapkan protokol kesehatan. Mulai dari menggunakan masker, menjaga jarak dan menghindari kerumunan.
"Pandemi Covid-19 ini bisa diatasi, kuncinya kembali kepada kita masyarakat untuk sama-sama menerapkan protokol kesehatan," kata dr Yovi, Kamis (5/8/2021).
- Advertisement -
Lebih lanjut dikatakannya, selama penerapan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 4 di Pekanbaru, kasus positif Covid-19 di Riau masih tinggi. Namun dr Yovi menjelaskan bahwa dampak dari PPKM baru bisa dilihat dua pekan setelah pelaksanaan.
"Keberhasilan bisa dilihat minimal dua pekan setelah pelaksanaan PPKM. Mudah-mudahan ada perubahan penurunan," jelasnya.
- Advertisement -
Dalam kesempatan tersebut, dr Yovi juga meminta masyarakat dengan adanya PPKM ini bisa memahami tujuannya. Sehingga bisa ikut menjalankan dan penyebaran Covid-19 bisa teratasi.
"Kami berharap PPKM ini bisa dipahami dan dimaklumi, karena semua ini juga untuk kepentingan masyarakat. Untuk itu mari kita bersabar dan dukung kebijakan dengan menerapkan protokol kesehatan agar tidak diperpanjang lagi," ajaknya.
Laporan: Soleh Saputra (Pekanbaru)
Editor: Rinaldi