Sabtu, 23 November 2024
spot_img

Elektabilitas Tinggi, Ganjar Tetap Irit Bicara

SOLO (RIAUPOS.CO) – Meski hasil survei Calon Presiden 2024 yang dirilis sejumlah lembaga termasuk Charta Politika Indonesia, beberapa hari terakhir menempatkannya di posisi atas, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo, tetap irit bicara.

Ganjar mengaku memilih fokus menghadapi persoalan libur natal dan tahun baru (Nataru) serta vaksinasi di provinsi yang dipimpinnya itu.

Survei Charta Politika yang dirilis Selasa (21/12/2021) menyatakan elektabilitas Ganjar Pranowo dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno saat ini tertinggi dalam bursa capres dan cawapres untuk Pilpres 2024.

"Halah, survei wae. Sekarang urusannya bagaimana agar Nataru besok itu semuanya aman. Itu yang penting," katanya usai berperan di panggung Kethoprak dengan lakon "Taman Mancawarna" di Taman Balekambang, Solo, Selasa (21/12) malam.

Baca Juga:  Annas Maamun, Irwan Nasir hingga Yopi Arianto Gabung ke Nasdem Riau

Saat ditanya mengenai angka elektabilitasnya yang terus meningkat dalam beberapa survei terakhir, Ganjar menjawab dengan guyonan soal vaksinasi anak-anak dan lanjut usia (lansia).

"Dari berbagai survei, yang pertama kita perhatikan adalah anak-anak harus segera divaksin. Survei kedua, lansia juga harus divaksin," selorohnya.

Lebih lanjut, Ganjar menyebut tingkat vaksinasi di beberapa daerah di Jateng masih tertinggal. Pemerintah Provinsi Jateng bersama pemerintah daerah setempat kemudian berupaya mengejar ketertinggalan tersebut.

"Kemarin yang masih tertinggal di Tegal, Pemalang, dan Brebes. Tapi alhamdulillah seminggu terakhir bisa dikejar. Sekarang sudah 70 persen," katanya.

Elektabilitas Ganjar berdasarkan hasil survei Charta Politika kemarin di angka 25,8 persen. Di bawah Ganjar ditempati Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan 22,3 persen dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dengan 17,7 persen.

Baca Juga:  Ramai Menolak Penundaan Pemilu dan Presiden 3 Periode, PSI Singgung SBY dan JK

Sementara pada bursa cawapres 2024, elektabilitas Sandi menjadi yang tertinggi dibandingkan 12 nama lainnya. Sandi mengantongi elektabilitas sebesar 27,7 persen.

Lalu, dua tokoh cawapres potensial 2024 yang berada di bawah Sandi adalah Ridwan Kamil dengan elektabilitas 17,4 persen serta Khofifah Indar Parawansa dengan elektabilitas 9,1 persen.

Sumber: JPNN/News/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

 

SOLO (RIAUPOS.CO) – Meski hasil survei Calon Presiden 2024 yang dirilis sejumlah lembaga termasuk Charta Politika Indonesia, beberapa hari terakhir menempatkannya di posisi atas, Gubernur Jawa Tengah (Jateng) Ganjar Pranowo, tetap irit bicara.

Ganjar mengaku memilih fokus menghadapi persoalan libur natal dan tahun baru (Nataru) serta vaksinasi di provinsi yang dipimpinnya itu.

- Advertisement -

Survei Charta Politika yang dirilis Selasa (21/12/2021) menyatakan elektabilitas Ganjar Pranowo dan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno saat ini tertinggi dalam bursa capres dan cawapres untuk Pilpres 2024.

"Halah, survei wae. Sekarang urusannya bagaimana agar Nataru besok itu semuanya aman. Itu yang penting," katanya usai berperan di panggung Kethoprak dengan lakon "Taman Mancawarna" di Taman Balekambang, Solo, Selasa (21/12) malam.

- Advertisement -
Baca Juga:  Kuasa Hukum Irman Ingatkan KPU

Saat ditanya mengenai angka elektabilitasnya yang terus meningkat dalam beberapa survei terakhir, Ganjar menjawab dengan guyonan soal vaksinasi anak-anak dan lanjut usia (lansia).

"Dari berbagai survei, yang pertama kita perhatikan adalah anak-anak harus segera divaksin. Survei kedua, lansia juga harus divaksin," selorohnya.

Lebih lanjut, Ganjar menyebut tingkat vaksinasi di beberapa daerah di Jateng masih tertinggal. Pemerintah Provinsi Jateng bersama pemerintah daerah setempat kemudian berupaya mengejar ketertinggalan tersebut.

"Kemarin yang masih tertinggal di Tegal, Pemalang, dan Brebes. Tapi alhamdulillah seminggu terakhir bisa dikejar. Sekarang sudah 70 persen," katanya.

Elektabilitas Ganjar berdasarkan hasil survei Charta Politika kemarin di angka 25,8 persen. Di bawah Ganjar ditempati Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dengan 22,3 persen dan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan dengan 17,7 persen.

Baca Juga:  Nomor Urut Tiga, Sesuai Salam HK

Sementara pada bursa cawapres 2024, elektabilitas Sandi menjadi yang tertinggi dibandingkan 12 nama lainnya. Sandi mengantongi elektabilitas sebesar 27,7 persen.

Lalu, dua tokoh cawapres potensial 2024 yang berada di bawah Sandi adalah Ridwan Kamil dengan elektabilitas 17,4 persen serta Khofifah Indar Parawansa dengan elektabilitas 9,1 persen.

Sumber: JPNN/News/CNN/Berbagai Sumber
Editor: Hary B Koriun

 

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari