Jumat, 22 November 2024

Maksimalkan Pemain Muda

- Advertisement -

FLORIDA (RIAUPOS.CO) – Manchester City bakal menjalani laga pramusim ketiganya di Amerika Serikat. Seolah mengesampingkan hasil, The Citizens sejauh ini hanya menelan 2 kekalahan, masing-masing takluk 3-4 atas Celtic dan kalah 2-3 dari AC Milan. Selanjutnya mereka akan menghadapi Barcelona di Stadion Camping World, Florida, Amerika Serikat (AS), laga bertajuk Soccer Champions Tour, Rabu (31/7) pukul 06.00 WIB.

Di sisi lain, kemenangan pertama bisa saja diupayakan The Citizens. Terlebih, bagi para pemain muda Manchester City yang ingin membuktikan diri bisa diandalkan Pep Guardiola pada musim mendatang.

- Advertisement -

Sementara itu, Barcelona bakal menjalani uji coba sesungguhnya bersama pelatih anyar, Hansi Flick. Mantan pelatih Bayern Munchen itu baru menjalani 1 laga uji coba saat menang satu gol tanpa balas atas Olot, klub yang notabene berstatus sebagai tim dari level ke-4 sepakbola Spanyol.

Manchester City tampaknya masih akan memaksimalkan uji coba kali ini untuk melihat performa pemain mudanya. Sejauh ini, City memang belum diperkuat banyak pemain inti. Hanya Jack Grealish, Erling Haaland, Ederson Moraes, hingga Josko Gvardiol yang berstatus pemain senior dan turut diterbangkan ke AS.

Baca Juga:  Wakil Inggris Habis

Tidak banyaknya nama bintang relatif jadi kesempatan bagi para pemain muda untuk unjuk gigi. Salah satunya James McAtee yang musim lalu dipinjamkan ke Sheffield. McAtee berpotensi memberi kontribusi penuh, sebagaimana di laga terbaru saat ia menyumbang gol dalam laga kontra Milan.

- Advertisement -

Tentunya, kontribusi pada kemenangan perdana bisa kian menaikkan daya tarik MacAtee bagi sang pelatih, Pep Guardiola. Hal ini juga berlaku pada pemain muda lain, seperti Oscar Bobb, Nico O’Reilly, hingga Rico Lewis.

Sementara itu, pembuktian nyata juga ingin ditunjukkan pemain seniornya, Jack Grealish. Sebab, sang winger dianggap mengalami penurunan performa musim lalu. Puncaknya, Grealish gagal masuk skuad Timnas Inggris di Euro 2024. Ia pun mengaku termotivasi menunjukan performa terbaik sepanjang pramusim kali ini.

“Seperti yang Anda lihat, tidak banyak pemain tim utama di sini, jadi saya ingin berada di sini dan menjadi sebugar mungkin menjelang musim baru,” kata Grealish, dilansir dari laman klub, jelang laga kontra Barcelona.

Baca Juga:  Kasper Schmeichel Pingsan saat Bela Denmark

“Saya mengalami banyak pasang surut dalam karier saya. Itu sulit, tetapi saya akan menggunakannya sebagai motivasi untuk menghadapi musim baru ini dan semoga saya dapat membuktikan bahwa beberapa orang salah,” paparnya.

Sementara itu, pendekatan untuk memainkan banyak pemain muda agaknya juga akan dicoba pelatih anyar Barcelona, Hansi Flick. Sejauh ini, Flick belum sepenuhnya membawa skuad utama.

Setidaknya, hanya Robert Lewandowski, Ilkay Gundogan, Marc Andre Ter-stegen, Raphinha, Jules Kounde, hingga Andreas Christensen, yang turut diboyong kali ini. Flick mengatakan ia ingin menjajal banyak pemain di uji coba nanti.

“Kami akan membawa 30 atau 31 pemain dalam tur ini, kami ingin melihat mereka semua. Kami memiliki banyak pemain di setiap posisi dan kami dapat memilih,” ucapnya.(int/eca)

FLORIDA (RIAUPOS.CO) – Manchester City bakal menjalani laga pramusim ketiganya di Amerika Serikat. Seolah mengesampingkan hasil, The Citizens sejauh ini hanya menelan 2 kekalahan, masing-masing takluk 3-4 atas Celtic dan kalah 2-3 dari AC Milan. Selanjutnya mereka akan menghadapi Barcelona di Stadion Camping World, Florida, Amerika Serikat (AS), laga bertajuk Soccer Champions Tour, Rabu (31/7) pukul 06.00 WIB.

Di sisi lain, kemenangan pertama bisa saja diupayakan The Citizens. Terlebih, bagi para pemain muda Manchester City yang ingin membuktikan diri bisa diandalkan Pep Guardiola pada musim mendatang.

- Advertisement -

Sementara itu, Barcelona bakal menjalani uji coba sesungguhnya bersama pelatih anyar, Hansi Flick. Mantan pelatih Bayern Munchen itu baru menjalani 1 laga uji coba saat menang satu gol tanpa balas atas Olot, klub yang notabene berstatus sebagai tim dari level ke-4 sepakbola Spanyol.

Manchester City tampaknya masih akan memaksimalkan uji coba kali ini untuk melihat performa pemain mudanya. Sejauh ini, City memang belum diperkuat banyak pemain inti. Hanya Jack Grealish, Erling Haaland, Ederson Moraes, hingga Josko Gvardiol yang berstatus pemain senior dan turut diterbangkan ke AS.

- Advertisement -
Baca Juga:  Manchester City dan Arsenal Menang

Tidak banyaknya nama bintang relatif jadi kesempatan bagi para pemain muda untuk unjuk gigi. Salah satunya James McAtee yang musim lalu dipinjamkan ke Sheffield. McAtee berpotensi memberi kontribusi penuh, sebagaimana di laga terbaru saat ia menyumbang gol dalam laga kontra Milan.

Tentunya, kontribusi pada kemenangan perdana bisa kian menaikkan daya tarik MacAtee bagi sang pelatih, Pep Guardiola. Hal ini juga berlaku pada pemain muda lain, seperti Oscar Bobb, Nico O’Reilly, hingga Rico Lewis.

Sementara itu, pembuktian nyata juga ingin ditunjukkan pemain seniornya, Jack Grealish. Sebab, sang winger dianggap mengalami penurunan performa musim lalu. Puncaknya, Grealish gagal masuk skuad Timnas Inggris di Euro 2024. Ia pun mengaku termotivasi menunjukan performa terbaik sepanjang pramusim kali ini.

“Seperti yang Anda lihat, tidak banyak pemain tim utama di sini, jadi saya ingin berada di sini dan menjadi sebugar mungkin menjelang musim baru,” kata Grealish, dilansir dari laman klub, jelang laga kontra Barcelona.

Baca Juga:  Las Palmas v Barcelona; Momentum Bangkit

“Saya mengalami banyak pasang surut dalam karier saya. Itu sulit, tetapi saya akan menggunakannya sebagai motivasi untuk menghadapi musim baru ini dan semoga saya dapat membuktikan bahwa beberapa orang salah,” paparnya.

Sementara itu, pendekatan untuk memainkan banyak pemain muda agaknya juga akan dicoba pelatih anyar Barcelona, Hansi Flick. Sejauh ini, Flick belum sepenuhnya membawa skuad utama.

Setidaknya, hanya Robert Lewandowski, Ilkay Gundogan, Marc Andre Ter-stegen, Raphinha, Jules Kounde, hingga Andreas Christensen, yang turut diboyong kali ini. Flick mengatakan ia ingin menjajal banyak pemain di uji coba nanti.

“Kami akan membawa 30 atau 31 pemain dalam tur ini, kami ingin melihat mereka semua. Kami memiliki banyak pemain di setiap posisi dan kami dapat memilih,” ucapnya.(int/eca)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

Jangan Lengah

Wakil Inggris Habis

Reuni PSG-Dortmund di Semifinal

Masa Lalu yang Belum Berlalu

spot_img
spot_img
spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari