Minggu, 19 Mei 2024

Ana/Tiwi dan Rinov/Pitha ke Final Spain Masters

MADRID (RIAUPOS.CO) – Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi lolos ke final Spain Masters usai mengalahkan wakil Taiwan, Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun, Sabtu (30/3).

Bertanding di Centro Deportivo Municipal Gallur, Ana/Tiwi sempat mendapat perlawanan ketat dengan skor 9-8. Namun, Ana/Tiwi berhasil melepaskan tekanan dan menjauh 11-8 hingga interval.

Yamaha

Keunggulan Ana/Tiwi kemudian berlanjut selepas jeda. Ganda putri Indonesia itu berhasil melesat dan mengakhiri gim pertama dengan keunggulan telak 21-12.

Keunggulan Ana/Tiwi berlanjut di gim kedua. Ana/Tiwi sukses mengandaskan perlawanan Lee/Teng dengan skor meyakinkan, 21-7.

Sebelumnya, ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga berhasil menembus final.

- Advertisement -

Rinov/Pitha melangkah ke laga puncak Spain Masters 2024 usai mengalahkan Reddy B Sumeeth/Reddy Sikki (India) dua gim langsung 21-17 21-12 dalam durasi 29 menit.

Baca Juga:  Pasangan ganda putri Indonesia Della/Rizki Juara Badminton Vietnam Terbuka 2019

Ganda campuran peringkat ke-17 dunia itu mendapatkan kesempatan revans melawan pasangan China Cheng Xing/Zhang Chi di final Spain Masters 2024.

- Advertisement -

Sementara itu, masih ada dua wakil Indonesia yang akan berjuang di semifinal. Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani akan hadapi William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer di sektor ganda putra, smentara Komang Ayu Cahya Dewi harus menghadapi tunggal putri andalan Thailand, Ratchanok Intanon.(jpg)

MADRID (RIAUPOS.CO) – Dwipuji Kusuma/Amallia Cahaya Pratiwi lolos ke final Spain Masters usai mengalahkan wakil Taiwan, Lee Chia Hsin/Teng Chun Hsun, Sabtu (30/3).

Bertanding di Centro Deportivo Municipal Gallur, Ana/Tiwi sempat mendapat perlawanan ketat dengan skor 9-8. Namun, Ana/Tiwi berhasil melepaskan tekanan dan menjauh 11-8 hingga interval.

Keunggulan Ana/Tiwi kemudian berlanjut selepas jeda. Ganda putri Indonesia itu berhasil melesat dan mengakhiri gim pertama dengan keunggulan telak 21-12.

Keunggulan Ana/Tiwi berlanjut di gim kedua. Ana/Tiwi sukses mengandaskan perlawanan Lee/Teng dengan skor meyakinkan, 21-7.

Sebelumnya, ganda campuran Indonesia Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari juga berhasil menembus final.

Rinov/Pitha melangkah ke laga puncak Spain Masters 2024 usai mengalahkan Reddy B Sumeeth/Reddy Sikki (India) dua gim langsung 21-17 21-12 dalam durasi 29 menit.

Baca Juga:  Tottenham Hotspur v Manchester City; Bermain Agresif

Ganda campuran peringkat ke-17 dunia itu mendapatkan kesempatan revans melawan pasangan China Cheng Xing/Zhang Chi di final Spain Masters 2024.

Sementara itu, masih ada dua wakil Indonesia yang akan berjuang di semifinal. Sabar Karyaman Gutama/Mohammad Reza Pahlevi Isfahani akan hadapi William Kryger Boe/Christian Faust Kjaer di sektor ganda putra, smentara Komang Ayu Cahya Dewi harus menghadapi tunggal putri andalan Thailand, Ratchanok Intanon.(jpg)

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari