RIAUPOS.CO – Kevin Diks per 1 Juli mendatang akan memulai petualangan baru. Dia akan mencicipi kerasnya Bundesliga -kompetisi sepak bola strata teratas- setelah menandatangani kerja sama bersama Borussia Moenchengladbach untuk musim 2025-2030.
Bergabungnya Diks ke Moenchengladbach sekaligus menjadi catatan baru bagi sepak bola Indonesia. Pemain FC Copenhagen tersebut tercatat sebagai pesepak bola asal Indonesia pertama yang berkarir di kompetisi teratas Jerman.
“Tidak diragukan lagi bahwa saya akan sedih meninggalkan FC Copenhagen. Memang tidak mudah. Tapi, di saat yang sama, saya senang memiliki masa depan cerah,” ujar Diks.
“Moenchengladbach telah memberi saya kesempatan yang tidak dapat saya tolak. Baik dalam hal tantangan karir maupun finansial. Saat ini, saya berada pada usia di mana kedua elemen tersebut sangat penting bagi masa depan saya,” imbuh pesepak bola 28 tahun tersebut.
Diks ingin meninggalkan FC Copenhagen dengan happy ending. Karena itu, sebelum berpisah, mantan penggawa Fiorentina itu akan berusaha mempersembahkan prestasi. “Kami akan berusaha untuk memenangkan liga serta Piala Denmark (Danish Cup). Itu akan menjadi fokus utama saya,” tandasnya. (fiq/ady/jpg)
Laporan JPG, Jakarta