MILAN (RIAUPOS.CO) – Inter Milan tampaknya mulai bersiap untuk kehilangan Lautaro Martinez yang gencar dikaitkan dengan Barcelona.
Corriere dello Sport mengabarkan, setelah Timo Werner dan Aubameyang, kini mereka disebut-sebut mengincar penggawa Lyon Moussa Dembele pada bursa transfer musim panas.
Dikatakan, Inter pun siap bersaing ketat dengan beberapa tim yang juga mengincar Dembele.
Saat ini Dembele memang menjadi komoditas panas menjelang pembukaan bursa transfer. Selain diincar Inter Milan, Dembele juga dikabarkan dibidik Manchester United dan Chelsea.
“Dia kini berpeluang ke Italia,” demikian tulis Corriere dello Sport.
Sementara itu, Barcelona dan Inter Milan dilaporkan makin dekat dengan kata sepakat terkait Lautaro Martinez.
Marca melaporkan, Barca memberi sinyal bersedia membeli Martinez dari Inter, dengan membayar setengah dari harga (sekitar EUR 60 juta atau setara Rp962 miliar) penyerang asal Argentina berusia 22 tahun itu.
Adapun setengahnya lagi, Barca akan menggoda Inter dengan sejumlah pemain. Diantaranya, Nelson Semedo, Arturo Vidal, Jean-Clair Todibo, Junior Firpo, Samuel Umtiti hingga Carles Alena.
Langkah Barcelona ini dinilai sekaligus untuk kebijakan cuci gudang. Pemain yang masuk daftar pun ialah pemain yang rentan dijual musim panas ini karena situasi ekonomi klub yang sulit.
Sumber: Pojoksatu.id
Editor: E Sulaiman
MILAN (RIAUPOS.CO) – Inter Milan tampaknya mulai bersiap untuk kehilangan Lautaro Martinez yang gencar dikaitkan dengan Barcelona.
Corriere dello Sport mengabarkan, setelah Timo Werner dan Aubameyang, kini mereka disebut-sebut mengincar penggawa Lyon Moussa Dembele pada bursa transfer musim panas.
- Advertisement -
Dikatakan, Inter pun siap bersaing ketat dengan beberapa tim yang juga mengincar Dembele.
Saat ini Dembele memang menjadi komoditas panas menjelang pembukaan bursa transfer. Selain diincar Inter Milan, Dembele juga dikabarkan dibidik Manchester United dan Chelsea.
- Advertisement -
“Dia kini berpeluang ke Italia,” demikian tulis Corriere dello Sport.
Sementara itu, Barcelona dan Inter Milan dilaporkan makin dekat dengan kata sepakat terkait Lautaro Martinez.
Marca melaporkan, Barca memberi sinyal bersedia membeli Martinez dari Inter, dengan membayar setengah dari harga (sekitar EUR 60 juta atau setara Rp962 miliar) penyerang asal Argentina berusia 22 tahun itu.
Adapun setengahnya lagi, Barca akan menggoda Inter dengan sejumlah pemain. Diantaranya, Nelson Semedo, Arturo Vidal, Jean-Clair Todibo, Junior Firpo, Samuel Umtiti hingga Carles Alena.
Langkah Barcelona ini dinilai sekaligus untuk kebijakan cuci gudang. Pemain yang masuk daftar pun ialah pemain yang rentan dijual musim panas ini karena situasi ekonomi klub yang sulit.
Sumber: Pojoksatu.id
Editor: E Sulaiman