Sabtu, 9 November 2024

Pasien Positif Covid-19 di Riau Turun Drastis

- Advertisement -

TANAHPUTIH (RIAUPOS.CO) – Tren kasus penambahan harian pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Riau menurun drastis. Tercatat hanya bertambah lima orang yang dinyatakan terpapar virus corona. Dengan penambahan tersebut, maka total warga yang terserang Covid-19 di Riau menjadi 150.351 orang hingga Rabu (13/4).

Meski tren penambahan harian menurun, Kepala Dinas Kesehatan Riau Zainal Arifin tak hentinya mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, terutama saat beraktivitas di luar rumah.

- Advertisement -

"Mari sama-sama menjaga diri dan orang sekitar kita untuk terus menerapkan protokol kesehatan dengan cara mencuci tangan, menjaga jarak, dan menggunakan masker," ajaknya.

Sebaliknya, pasien yang sembuh bertambah 19 orang sehingga total orang Riau yang sembuh menjadi 145.745 orang. Kabar dukanya, terdapat penambahan dua pasien meninggal dunia akibat positif Covid-19, kemarin. Sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau menjadi 4.424 orang.

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang menjalani perawatan di rumah sakit ada 32 orang dan isolasi mandiri 141 orang. Sehingga saat ini jumlah kasus aktif Covid-19 di Riau baik yang masih menjalani perawatan di rumah maupun isolasi mandiri berjumlah 173 orang.

- Advertisement -
Baca Juga:  Mantan Wakil Bupati Rohul Diperiksa 6 Jam

Sementara itu, untuk suspek yang menjalani isolasi mandiri tercatat 338 orang dan yang isolasi di rumah sakit sebanyak 21 orang. Total suspek yang selesai menjalani isolasi 166.556 orang dan meninggal dunia 548 orang.

Sementara itu, capaian vaksinasi 1 Covid-19 di Provinsi Riau per 13 April 2022 sudah 97,47 persen dan capaian vaksinasi 2 Covid-19 mencapai 76,62 persen. Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 1 Covid-19 di atas 100 persen adalah Kota Dumai (103,11 persen) dan Kota Pekanbaru (116,52 persen). Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 2 Covid-19 di atas 90 persen adalah Kota Pekanbaru (96,70 persen).

Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan dengan sasaran 32.923 orang, dosis pertama sebesar 45.384 (137,85 persen), dosis kedua sebesar 44.069 (133,85 persen) dan dosis ketiga sebesar 33.858 (102,84 persen). Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi lanjut usia (lansia) dengan sasaran 322.466 orang, dosis pertama 232.990 (72,25 persen) dan dosis kedua 170.519 (52,88 persen). Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi pelayan publik dengan sasaran 349.418 orang, dosis pertama sebesar 399.797 (114,42 persen) dan dosis kedua sebesar 369.553 (105,76 persen).

Baca Juga:  PPKM Level III, Bupati RohiI Ingatkan Disiplin Prokes

Selanjutnya, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum dengan sasaran 3.451.350 orang, dosis pertama sebesar 2.753.183 (79,77 persen) dan dosis kedua sebesar 2.147.127 (62,21 persen).

Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil dengan sasaran 29.418 orang, dosis pertama sebesar 311 (1,57 persen) dan dosis kedua sebesar 291 (0,98 persen). Pencapaian vaksinasi bagi masyarakat berumur 12-17 tahun dengan sasaran 684.190 orang, dosis pertama sebesar 685.769 (100,23 persen) dan dosis kedua sebesar 567.626 (82,96 persen). Pencapaian vaksinasi bagi anak-anak dengan sasaran 712.234 orang, dengan dosis pertama sebesar 537.985 (75,53 persen) dan dosis kedua sebesar 350.530 (49,22 persen).(esi)

Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru

TANAHPUTIH (RIAUPOS.CO) – Tren kasus penambahan harian pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Riau menurun drastis. Tercatat hanya bertambah lima orang yang dinyatakan terpapar virus corona. Dengan penambahan tersebut, maka total warga yang terserang Covid-19 di Riau menjadi 150.351 orang hingga Rabu (13/4).

Meski tren penambahan harian menurun, Kepala Dinas Kesehatan Riau Zainal Arifin tak hentinya mengajak masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan, terutama saat beraktivitas di luar rumah.

"Mari sama-sama menjaga diri dan orang sekitar kita untuk terus menerapkan protokol kesehatan dengan cara mencuci tangan, menjaga jarak, dan menggunakan masker," ajaknya.

- Advertisement -

Sebaliknya, pasien yang sembuh bertambah 19 orang sehingga total orang Riau yang sembuh menjadi 145.745 orang. Kabar dukanya, terdapat penambahan dua pasien meninggal dunia akibat positif Covid-19, kemarin. Sehingga total pasien yang meninggal akibat Covid-19 di Riau menjadi 4.424 orang.

Dari total pasien positif Covid-19 Riau, yang menjalani perawatan di rumah sakit ada 32 orang dan isolasi mandiri 141 orang. Sehingga saat ini jumlah kasus aktif Covid-19 di Riau baik yang masih menjalani perawatan di rumah maupun isolasi mandiri berjumlah 173 orang.

Baca Juga:  Anak Kepergok Tidak Berbusana di Rumah Pria 

Sementara itu, untuk suspek yang menjalani isolasi mandiri tercatat 338 orang dan yang isolasi di rumah sakit sebanyak 21 orang. Total suspek yang selesai menjalani isolasi 166.556 orang dan meninggal dunia 548 orang.

Sementara itu, capaian vaksinasi 1 Covid-19 di Provinsi Riau per 13 April 2022 sudah 97,47 persen dan capaian vaksinasi 2 Covid-19 mencapai 76,62 persen. Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 1 Covid-19 di atas 100 persen adalah Kota Dumai (103,11 persen) dan Kota Pekanbaru (116,52 persen). Kabupaten/kota yang memiliki capaian vaksinasi 2 Covid-19 di atas 90 persen adalah Kota Pekanbaru (96,70 persen).

Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi tenaga kesehatan dengan sasaran 32.923 orang, dosis pertama sebesar 45.384 (137,85 persen), dosis kedua sebesar 44.069 (133,85 persen) dan dosis ketiga sebesar 33.858 (102,84 persen). Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi lanjut usia (lansia) dengan sasaran 322.466 orang, dosis pertama 232.990 (72,25 persen) dan dosis kedua 170.519 (52,88 persen). Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi pelayan publik dengan sasaran 349.418 orang, dosis pertama sebesar 399.797 (114,42 persen) dan dosis kedua sebesar 369.553 (105,76 persen).

Baca Juga:  Semen Padang Hospital Tutup Sementara

Selanjutnya, pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi masyarakat umum dengan sasaran 3.451.350 orang, dosis pertama sebesar 2.753.183 (79,77 persen) dan dosis kedua sebesar 2.147.127 (62,21 persen).

Pencapaian vaksinasi Covid-19 bagi ibu hamil dengan sasaran 29.418 orang, dosis pertama sebesar 311 (1,57 persen) dan dosis kedua sebesar 291 (0,98 persen). Pencapaian vaksinasi bagi masyarakat berumur 12-17 tahun dengan sasaran 684.190 orang, dosis pertama sebesar 685.769 (100,23 persen) dan dosis kedua sebesar 567.626 (82,96 persen). Pencapaian vaksinasi bagi anak-anak dengan sasaran 712.234 orang, dengan dosis pertama sebesar 537.985 (75,53 persen) dan dosis kedua sebesar 350.530 (49,22 persen).(esi)

Laporan SOLEH SAPUTRA, Pekanbaru

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

Berita Lainnya

spot_img
spot_img

Terbaru

Terpopuler

Trending Tags

Rubrik dicari