25.2 C
Pekanbaru
Minggu, 27 April 2025
spot_img

Hilang Kendali, Pengendara Motor Jatuh dari Flyover SKA

PEKANBARU (RIAUPOS.CO) – Seorang pengendara motor bernama Saud Bicara Parlindungan (39) ditemukan tergeletak bersimbah darah di bawah flyover SKA, Jalan Tuanku Tambusai, Sabtu (26/4) pagi. Warga Jalan Adi Sucipto, Kecamatan Marpoyan Damai, Kota Pekanbaru ini mengalami luka berat dan kini dirawat di RS Eka Hospital.

Insiden tunggal ini terjadi setelah motor yang dikendarainya kehilangan kendali saat melintas di atas flyover SKA. Korban pun terjatuh dari atas jembatan dan menghantam aspal, mengakibatkan luka parah di bagian kepala. Sementara sepeda motor korban, Yamaha Mio Soul GT BM 5934 OK, tetap berada di atas flyover setelah menabrak pagar pembatas, dengan kerusakan pada bodi kiri dan spion yang pecah.

Baca Juga:  Waisak, Gelar Ritual Keagamaan dan Bazar Vegetarian

Kejadian tersebut sontak menarik perhatian warga sekitar dan pengguna jalan. Banyak yang merekam peristiwa itu menggunakan ponsel dan membagikannya ke media sosial.

Kasatlantas Polresta Pekanbaru AKP I Made Juni Aswatama membenarkan insiden ini. Ia menjelaskan bahwa motor korban datang dari arah utara menuju selatan di Jalan Soekarno-Hatta jalur timur. Saat di atas jembatan flyover dan berbelok ke kiri, motor menabrak pagar pembatas hingga kehilangan kendali dan membuat pengendaranya terjatuh ke bawah.

“Korban mengalami luka serius di kepala, memar di kedua mata, serta lecet di kaki, dan langsung dilarikan ke RS Eka Hospital oleh anggota Lantas Aipda Adriady dan Bripka Nofisantoso,” jelasnya.

Baca Juga:  Polresta Pekanbaru Razia THM, Pengunjung Dites Urine

AKP I Made Juni menduga kecelakaan ini terjadi karena kelalaian pengendara yang tidak fokus dan kurang hati-hati saat berkendara, sehingga menyebabkan kecelakaan.

Follow US!
http://riaupos.co/
Youtube: @riauposmedia
Facebook: riaupos
Twitter: riaupos
Instagram: riaupos.co
Tiktok : riaupos
Pinterest : riauposdotco
Dailymotion :RiauPos

BERITA LAINNYA

Kuasa Hukum Arnaldo Ajukan Penangguhan Penahanan

Setelah kliennya, dr Arnaldo, resmi ditahan oleh Polresta Pekanbaru pada Kamis (24/4), kuasa hukum Suharmansyah memastikan pihaknya langsung mengajukan permohonan penangguhan penahanan.

Unilak Wisuda 895 Sarjana, Momen Haru dan Harapan di Tengah Dinamika Global

Wisuda kali ini dibagi dalam dua sesi. Sesi pagi diikuti oleh lulusan Pascasarjana, Fakultas Hukum, Fakultas Pendidikan dan Vokasi, serta Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Sementara sesi siang diikuti oleh lulusan Fakultas Teknik, Fakultas Kehutanan dan Sains, Fakultas Ilmu Administrasi, Fakultas Pertanian, Fakultas Ilmu Budaya, dan Fakultas Ilmu Komputer.

Rencana PSPS Usai Aji Santoso: Pelatih Baru Diputuskan Lewat RUPS

Manajemen PSPS Pekanbaru masih belum dapat memastikan siapa sosok yang akan mengisi posisi pelatih kepala menggantikan Aji Santoso.

Mangga Ilegal Asal Thailand Senilai Rp521 Juta Dimusnahkan Bea Cukai Bengkalis

Sebanyak 1.400 keranjang atau sekitar 28 ton mangga ilegal asal Thailand yang berhasil diamankan oleh tim gabungan Bea dan Cukai (BC) di Pelabuhan Sungai Rawa, Kecamatan Sungai Apit, Kabupaten Siak, dimusnahkan dengan cara ditimbun pada Kamis (24/4). Perkiraan nilai dari buah ilegal tersebut mencapai lebih dari Rp521 juta.